TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tips Cerdas Memilih Sayuran yang Sehat, Sudah Tahu? 

Biar mendapatkan manfaatnya secara maksimal

stepzapp.com

Sayuran memang sarat akan nutrisi dan kandungan menyehatkan lainnya, namun tahukah bagaimana memilih dengan benar? Karena kalau salah pilih bisa-bisa kandungan nutrisinya kurang maksimal.

Untuk kamu yang penasaran mengenai bagaimana memilih sayuran yang berkualitas baik, simak yuk apa saja!

1. Lihatlah apakah dimakan ulat atau tidak

Pexels/icon0.com

Mungkin banyak orang yang merasa jijik saat memilih sayuran dengan daun yang berlubang akibat dimakan oleh ulat, namun siapa sangka justru daun yang dimakan ulat merupakan salah satu tanda bahwa sayuran itu sehat tanpa pestisida berlebih. Namun, jika kamu berani merogoh kocek dalam maka tidak ada salahnya membeli sayuran organik yang sudah jelas tidak menggunakan pestisida dan dengan proteksi tanaman yang lebih dari hama karena penanamannya di rumah kaca. 

2. Perhatikan warna sayuran

Pexels/Pixabay

Warna sayuran yang nampak terlihat cerah dan bersih merupakan tanda sayuran yang sehat. Jangan memilih sayuran dengan warna yang seperti titik-titik putih karena bisa jadi itu merupakan bekas pestisida yang mengering. Selain itu, kamu dapat merendam sayuran ke dalam air garam selama 10 menit dan bilas dengan air mengalir untuk meluruhkan kotoran yang menempel.

Baca Juga: Agar Kenyang Lebih Lama Saat Puasa, Konsumsi 8 Jenis Sayuran Ini

3. Perhatikan tekstur

Pexels/Engin Akyurt

Hal lainnya yang dapat diperhatikan saat memilih sayuran sehat adalah dengan cara mengecek bagaimana tekstur sayuran tersebut. Untuk umbi-umbian pastikan bahwa teksturnya keras atau berair, dan yang pasti tidak berlubang karena dimakan ulat. Untuk sayuran berdaun, batang daun terlihat jelas dan mudah dipatahkan. Sementara untuk jenis sayuran buah seperti tomat, pastikan bahwa kulitnya tidak keriput dan tidak berlubang akibat ulat. 

4. Hindari membeli bawang yang sudah bertunas

Pexels/Pixabay

Untuk pemilihan rempah maupun bumbu seperti bawang, hindari pemilihan bawang yang telah memiliki tunas pada atasnya karena hal itu bersifat racun. Pilihlah bawang yang tidak ada tunasnya begitupun dengan pemilihan jenis umbi-umbian. Pastikan umbi yang kita pilih tidak bertunas ataupun memiliki bintik hitam pada ujung atas buahnya karena mengindikasikan umbi tidak sehat.

Baca Juga: 6 Jenis Sayuran yang Baik untuk Kesehatan Ginjalmu

Verified Writer

Tresna Nur Andini

Terima kasih sudah membaca tulisan saya | Seorang penulis biasa yang gemar berdiskusi. Mari berteman melalui ig : @tresnajaa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya