TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Macam Salad Segar dari Jerman, Sederhana tapi Menggugah Selera

Segar dan menggoda iman!

instagram.com/verlockendes

Salad merupakan hidangan yang terbuat dari berbagai potongan bahan makanan yang dicampur menjadi satu. Biasanya bahan makanan tersebut mentah atau setidaknya ada satu bahan yang mentah, kemudian diberi dressing.

Salad bisa terdiri dari sayuran, buah-buahan, daging matang, biji-bijian, grain, dan banyak lagi. Salad biasanya dihidangkan dalam keadaan dingin, atau di suhu ruang, dan ada juga salad yang disajikan hangat.

Hampir di setiap negara memiliki salad khasnya masing-masing, tak terkecuali dengan negara Jerman.

Jerman ternyata memiliki bermacam-macam salad, dari salad sayuran hingga salad berbahan daging. Apa saja aneka salad dari negara Jerman? Artikel ini akan membahas lima macam salad yang ada di Jerman.

1. Kartoffelsalat

instagram.com/lifeisfullofgoodies

Kartoffelsalat merupakan salad kentang tradisional khas dari daerah Swabia, Jerman Utara. Salad ini terdiri dari kentang rebus potong, bawang bombay, mustard, minyak, kaldu sapi, white vinegar, garam, dan lada. Walaupun terlihat mudah, bahan-bahan kartoffelsalat harus dipilih yang bagus agar mendapatkan cita rasa yang lebih lezat.

Secara tradisional, kartoffelsalat diberi kaldu daging sapi, tapi kaldu tersebut dapat diganti dengan kaldu ayam atau kaldu sayuran.Untuk menambah rasa dan tekstur, kartoffelsalat disajikan dengan irisan lokio dan sosis. Kartoffelsalat biasa disajikan hangat.

Salad ini populer di Jerman sehingga banyak ditemukan di restoran-restoran ataupun supermarket di Jerman.

Baca Juga: 7 Sajian Salad Khas Nusantara yang Gak Kalah Nikmat dari Negara Luar

2. Krautsalat

instagram.com/karolin__mit__k

Siapa yang tidak asing dengan coleslaw? Nah krautsalat ini hampir mirip dengan coleslaw.

Krautsalat ini merupakan salad kubis, yang terdiri dari kubis parut yang diberi dressing, Krautsalat klasik tidak memakai mayonaise sebagai dressing-nya, tapi memakai cuka apel atau white vinegar sehingga memberikan rasa asam yang segar namun gurih.

Krautsalat biasanya memakai caraway seed sebagai pendampingnya tetapi sekarang banyak juga yang memakai parutan wortel di krautsalat.  Untuk menambah rasa dapat diberikan garam dan lada.

Salad ini disajikan sebagai side dish bersama sosis, ayam goreng, french fries, atau daging-dagingan.

3. Sahnehering  

instagram.com/its._.me._.juliazorn

Sahnehering merupakan salad yang terbuat dari ikan herring fillet, apel, bawang bombay dan apel, kemudian disiram dengan saus krim asam manis, yoghurt, dan berbagai rempah.

Ikan herring yang digunakan adalah bismarck herring, matjes herring, atau Baltic herring.

Sahnehering diberi garnish berupa daun lokio dan disajikan bersama kentang rebus, mentimun, atau bisa juga dengan roti mentega. Sahnehering biasa dikonsumsi sebagai side dish atau kudapan. Makanan ini banyak disajikan di Jerman bagian utara dan Rhineland.

4. Bayerischer Wurstsalat

instagram.com/binekocht

Bayerischer wurstsalat adalah salad daging tradisional Jerman yang berasal dari Bavaria. Salad ini dibuat dari sosis knockwurst Regensburger, bawang bombay yang dipotong dadu, minyak zaitun, cuka anggur, garam, merica, dan paprika. Sosis diiris tipis-tipis, lalu dicampur dengan bawang bombay, minyak zaitun, cuka, dan bumbu.

Sebelum disajikan, salad ini didinginkan terlebih dahulu, kemudian disajikan dengan potongan paprika di atasnya. Wurstsalat biasa disajikan sebagai hidangan pembuka, salad ini juga cocok dihidangkan bersama buah bit, acar, bread rolls, dan mentega.

Baca Juga: 9 Kuliner Populer Khas Jerman yang Wajib Dicoba, Gak Kalah Lezat!

Verified Writer

Wanudya A

You'll never walk alone.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya