5 Dessert Khas Thailand yang Cocok Jadi Takjil, Manis!

Salah satunya ada yang mirip pisang goreng di Indonesia, lho

Bulan Ramadan merupakan bulan yang penuh berkah dan momen spesial untuk berkumpul bersama keluarga tercinta di rumah. Tak heran, banyak orang mencari hidangan istimewa untuk berbuka puasa. Bagi pencinta kuliner Thailand, dessert khas Thailand bisa menjadi pilihan takjil yang istimewa.

Dessert Thailand terkenal dengan rasa manisnya yang pas, teksturnya yang lembut, dan kesegarannya yang cocok untuk berbuka puasa. Penasaran apa saja dessert yang dimaksud? Berikut adalah lima dessert khas Thailand yang cocok jadi takjil.

1. Mango sticky rice

5 Dessert Khas Thailand yang Cocok Jadi Takjil, Manis!mango sticky rice (vecteezy.com/Siraphol Siricharattakul)

Mango sticky rice atau dalam bahasa Thailand disebut khao niaow mamuang adalah dessert klasik Thailand yang terbuat dari beras ketan yang dimasak dengan santan dan disajikan dengan mangga matang. Perpaduan rasa manis dari mangga, gurih dari santan, dan tekstur ketan yang pulen membuat dessert ini begitu digemari.

Mango sticky rice bukan hanya sekadar dessert lezat, tetapi juga memiliki nilai budaya tinggi di Thailand. Dessert ini sering disajikan dalam acara-acara tradisional dan keagamaan.

Seiring perkembangan zaman, mango sticky rice diolah dengan berbagai variasi dan kreasi modern, seperti menambahkan topping kacang merah, nangka, es krim, atau memodifikasi rasa santan dengan pandan atau vanila.

2. Pisang goreng thailand

5 Dessert Khas Thailand yang Cocok Jadi Takjil, Manis!pisang goreng thailand (vecteezy.com/Natthapon Ngamnithiporn)

Pisang goreng thailand atau kluay tod dalam bahasa Thailand adalah camilan populer yang sering dinikmati sebagai takjil. Bahan-bahan untuk membuat pisang goreng Thailand tergolong sederhana dan mudah ditemukan. Di antaranya pisang matang, tepung terigu, tepung beras, santan, gula, garam, baking powder, dan wijen. Proses pembuatannya pun mudah, cukup campurkan semua bahan dan goreng adonan hingga berwarna kuning keemasan.

Pisang goreng thailand biasanya disajikan dengan saus kental manis atau madu. Hal yang membedakannya dengan pisang goreng Indonesia yang umumnya disajikan tanpa saus. Selain itu, adonan pisang goreng thailand lebih tipis dan renyah dibandingkan pisang goreng Indonesia yang cenderung lebih tebal dan empuk. 

Baca Juga: Resep Pisang Goreng Wijen Thailand

3. Bua loy

5 Dessert Khas Thailand yang Cocok Jadi Takjil, Manis!bua loy (vecteezy.com/Pannarai Nak-im)

Bua loy, dessert klasik Thailand yang dikenal dengan nama lod chong ini menawarkan sensasi takjil yang istimewa. Dibuat dari tepung ketan yang dibentuk menjadi bola-bola kecil dan dimasak dalam air gula merah, bua loy menghadirkan rasa manis yang pas dan tekstur kenyal yang unik.

Disajikan dengan santan kental dan es serut, bua loy menjadi pilihan takjil yang menyegarkan dan mengenyangkan. Rasa manisnya yang tidak berlebihan membantu mengembalikan energi setelah seharian berpuasa.

Konon, dessert ini sudah ada sejak zaman kerajaan Ayutthaya dan sering disajikan dalam perayaan-perayaan penting. Pada masa itu, bua Loy dibuat dengan bahan-bahan alami seperti tepung beras ketan, gula merah, dan santan.

Dessert ini mudah dibuat dan bahan-bahannya mudah ditemukan di Indonesia. Jika tepung ketan tidak tersedia, kamu bisa menggantinya dengan tepung beras. Air gula merah bisa diganti dengan sirup gula merah atau gula aren cair. Bua loy dapat dinikmati dengan berbagai cara, dingin atau hangat, dan dengan berbagai topping seperti kacang merah, nangka, atau kelapa muda.

4. Tako

5 Dessert Khas Thailand yang Cocok Jadi Takjil, Manis!tako (vecteezy.com/Chutimon Koonthaweelab)

Tako, hidangan penutup khas Thailand ini menawarkan sensasi rasa manis dan tekstur lembut yang cocok untuk takjil. Terbuat dari tepung beras, santan, gula, dan pandan, tako menghadirkan rasa legit dan aroma pandan yang menggoda. Di Thailand, hidangan ini dikenal dengan nama khanom tako atau khanom bueang.

Penyajian tako terbagi menjadi dua lapisan. Lapisan pertama berwarna hijau pandan dengan rasa manis dan tekstur lembut seperti puding. Lapisan kedua berwarna putih terbuat dari santan yang dimasak hingga kental dan menghasilkan rasa gurih. Tako biasanya disajikan dingin dan ditaburi wijen putih untuk menambah tekstur. Tako sering disajikan dalam acara-acara khusus dan festival, seperti Songkran dan Loy Krathong.

Di Indonesia, terdapat hidangan yang mirip dengan tako yaitu kue lumpur. Kue lumpur terbuat dari tepung terigu, telur, santan, dan gula. Perbedaan utama antara tako dan kue Lumpur terletak pada bahan dan teksturnya. Tako terbuat dari tepung beras dan memiliki tekstur yang lebih lembut dan ringan dibandingkan kue lumpur yang terbuat dari tepung terigu dan memiliki tekstur yang lebih padat.

Dengan rasa manis dan teksturnya yang lembut, tako menjadi pilihan takjil yang lezat. Perpaduan rasa manis dan gurih serta aroma pandan yang khas akan memanjakan lidahmu setelah seharian berpuasa.

5. Singkong thailand

5 Dessert Khas Thailand yang Cocok Jadi Takjil, Manis!ilustrasi singkong thailand (vecteezy.com/Bigc Studio)

Man sampalang cheum atau singkong thailand adalah hidangan penutup yang terbuat dari singkong rebus yang disiram dengan saus santan gurih dan manis. Hidangan ini populer di Thailand dan menjadi pilihan takjil yang tepat karena rasanya yang manis dan segar, serta teksturnya yang lembut dan mudah dikunyah.

Singkong rebus yang digunakan dalam man sampalang cheum biasanya direbus dengan daun pandan untuk memberikan aroma yang harum. Saus santan dibuat dengan merebus santan bersama gula, garam, tepung maizena, dan daun pandan. Saus ini dimasak hingga mengental dan kemudian disiram di atas singkong rebus.

Singkong thailand dapat dinikmati panas atau dingin. Hidangan ini biasanya disajikan dengan topping seperti biji wijen, kacang tanah cincang, atau nangka. Di Indonesia sebetulnya kita juga memiliki hidangan yang mirip hanya saja tidak disiram santan yang creamy melainkan dimasak bersama santan dan gula merah. Hayo, ada yang bisa tebak apa hidangan yang dimaksud?

Bagaimana, tertarik mencoba dessert khas Thailand untuk takjil? Dessert-dessert ini tak hanya lezat dan menyegarkan, tetapi juga mudah dibuat di rumah. Yuk, kreasikan takjilmu dengan dessert khas Thailand dan rasakan sensasi buka puasa yang berbeda!

Baca Juga: 5 Resep Singkong Thailand Cocok untuk Dessert, Kuah Santannya Nagih! 

Annisa Nur Fitriani Photo Verified Writer Annisa Nur Fitriani

She goes Boom!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya