5 Sambal yang Cocok Dimakan Bareng Olahan Daging, Endeus!

Olahan daging bakal terasa lebih nikmat

Sambal selalu menjadi penambah nafsu makan saat makanan kurang menggiurkan. Olahan daging dirasa cocok dinikmati bersama sambal. Kalau gak ada sambal rumahan yang enak, bisa-bisa cepat jenuh dan makanan cuma didiamkan saja.

Makanya, pastikan kamu bikin sambal enak menggugah selera yang cocok dimakan dengan olahan daging. Tidak perlu bingung, kamu bisa bikin beberapa jenis sambal di bawah ini, ya!

Baca Juga: 7 Olahan Daging Babi ala Korea yang Bikin Lidah Bergoyang

1. Sambal tempong

5 Sambal yang Cocok Dimakan Bareng Olahan Daging, Endeus!ilustrasi sambal tempong (instagram.com/@idarosii)

Sambal tempong berasal dari Banyuwangi dengan pedas yang nikmat banget. Membuat sambal ini membutuhkan bahan yang mudah ditemukan di dapur, seperti cabe rawit, tomat, terasi, garam, dan jeruk limau. 

Kamu bisa langsung mengulek sambal ini di cobek untuk disajikan langsung atau bisa digoreng dulu. Pastikan lebih banyak cabai dibandingkan tomat dan terasi. Terasi diberikan sedikit saja.

Sambal ini cocok dijadikan cocolan olahan daging dengan perasaan jeruk limau yang segar. Cita rasa pedas dan segarnya bikin ketagihan, sih!

2. Sambal ganja

5 Sambal yang Cocok Dimakan Bareng Olahan Daging, Endeus!ilustrasi sambal ganja (instagram.com/@mamanivla)

Ide sambal enak khas Aceh yang menggugah selera adalah sambal ganja. Tenang, sambal ini tidak dibuat dengan bahan ganja, tetapi dengan bahan spesial yang membuat sajian lebih sedap di lidah. 

Cara membuatnya, cukup siapkan 6 siung bawang putih, 3 buah belimbing wuluh, 10 buah cabai rawit merah, 5 buah cabai hijau, sebatang serai, 6 lembar daun jeruk, 500 gram udang, 1 sdt garam,  dan1 sdt gula. Setelah itu, haluskan semua bahan dengan cobek, lalu tuang minyak panas. 

3. Sambal teri terasi

5 Sambal yang Cocok Dimakan Bareng Olahan Daging, Endeus!ilustrasi sambal teri terasi (instagram.com/@adeliasharfina93)

Sesuai namanya, sambal rumahan ini dibuat dari bahan teri dan terasi sebagai penyedap. Sambal terasi termasuk yang paling cocok untuk olahan daging, seperti ayam goreng atau ayam bakar. 

Cara membuat sambal teri terasi ini cukup menyediakan bahan untuk ditumis kasar 5 sdm teri, 2 lembar daun jeruk, 1 batang serai, dan 2 sdm air perasaan jeruk nipis. Ada juga bahan yang perlu dihaluskan, yakni 30 buah cabai rawit, 3 buah cabai merah besar tanpa biji, 1 buah tomat, 2—3 siung bawang putih, 5 siung bawang merah, dan terasi secukupnya. 

Jangan lupa tambahkan garam dan gula. Jika rasanya sudah pas, tinggal disajikan dengan olahan daging lezat di rumah.

Baca Juga: Resep Teri Sambal Matah untuk Pelengkap Makan yang Nikmat

4. Sambal matah

5 Sambal yang Cocok Dimakan Bareng Olahan Daging, Endeus!ilustrasi sambal matah (instagram.com/@dyah_luvkitchen)

Sambal matahari juga jadi salah satu sambal juara untuk dinikmati dengan masakan daging. Cara membuatnya sangat gampang, siapkan 10 siung bawang merah, 3 siung bawang putih, 1 buah terasi, 5 lembar daun jeruk, 1 batang serai, 6 buah cabai rawit, 6 sdm minyak kelapa, 1 sdt kaldu ayam, dan gula secukupnya. 

Jika sudah komplet, iris tipis cabai rawit, daun jeruk, bawang merah, dan bawang putih. Setelah itu, goreng dengan menambah sebatang serai, kaldu, dan gulanya. 

5. Sambal mangga

5 Sambal yang Cocok Dimakan Bareng Olahan Daging, Endeus!ilustrasi sambal mangga (instagram.com/@yantiliaw)

Rasa kecut dari mangga membuat sambal ini sangat cocok dimakan dengan olahan daging ayam. Sambal mangga menjadi salah satu sambal favorit saat momen penting  yang menyajikan menu ayam goreng atau panggang. 

Cara membuat sambal mangga sangat mudah. Siapkan cabai rawit, cabai keriting secukupnya, 2 siung bawang merah, 1 buah tomat, 1 buah terasi bakar, gula merah, dan garam secukupnya. Campurkan semua bahan, lalu tambahkan cacahan mangga.

Nah, kamu gak perlu bingung lagi nanti saat momen pesta daging di rumah. Cukup siapkan beberapa ide sambal enak rumahan yang menggugah selera ini saja, dijamin olahan daging jadi lebih mantap. Siapkan banyak nasi putih, ya!

Baca Juga: 10 Tips Memasak Daging Sapi dengan Metode Pan Seared

Risa Fitriana Photo Verified Writer Risa Fitriana

Content Writer | IG @fitrianrysaa_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya