8 Cara Memakai Olive Oil untuk Masakan, Bisa Buat Kue!

Olive oil atau minyak zaitun punya rasa dan aroma sedap, lho

Siapa bilang kalau minyak untuk memasak terbatas pada minyak sayur saja? Jika ditelaah lebih lanjut, olive oil atau minyak zaitun menjadi pilihan yang kerap digunakan dalam proses masak-memasak agar menghasilkan hidangan yang istimewa. Keunggulan olive oil ini ialah karena bahan tersebut memiliki rasa yang khas, mulai dari sensasi ringan hingga tajam, tergantung jenis yang dipakai.

Bukan cuma itu, pemakaian olive oil juga bisa memperkaya aroma masakan agar bertambah harum, lho. Bila kamu ingin tahu lebih lanjut apa saja yang bisa dilakukan menggunakan olive oil ini, maka delapan cara menggunakan olive oil berikut bisa jadi panduan.

1. Olive oil dapat dijadikan salah satu bahan untuk menumis aneka bahan baku. Minyak akan memberikan rasa dan aroma yang lebih intens, lho

8 Cara Memakai Olive Oil untuk Masakan, Bisa Buat Kue!ilustrasi minyak untuk menumis (pexels.com/RODNAE Productions)

2. Untuk beberapa bahan simpel yang kerap digoreng, olive oil juga bisa membantu membuat hidangan matang dan lezat. Misalnya telur goreng

8 Cara Memakai Olive Oil untuk Masakan, Bisa Buat Kue!proses menggoreng telur (pixabay.com/Richard Eisenmenger)

3. Olive oil juga biasa dipakai untuk melengkapi adonan marinasi agar rasa dan aroma masakan meningkat. Cocok untuk aneka daging

8 Cara Memakai Olive Oil untuk Masakan, Bisa Buat Kue!ilustrasi marinasi ayam (pixabay.com/PublicDomainPictures)

4. Buat kamu yang suka membuat kue, olive oil adalah salah satu bahan yang bisa memberi kelembapan dan rasa pada kue agar lebih kaya

8 Cara Memakai Olive Oil untuk Masakan, Bisa Buat Kue!ilustrasi kue dalam loyang (pixabay.com/Alexander FoxPlaNet Fox)

Baca Juga: 5 Makanan Menggugah Selera yang Wajib Dicoba Saat ke Thailand

5. Olive oil sering juga digunakan untuk membantu memanggang aneka hidangan utama sebagai pelapis pencegah gosong hingga perasa

8 Cara Memakai Olive Oil untuk Masakan, Bisa Buat Kue!ilustrasi memanggang sayuran dengan olive oil (pexels.com/Anna Pyshniuk)

6. Karena terkenal akan rasanya yang kaya, olive oil juga terbiasa dipakai dalam salad dressing. Ia kerap dicampur aneka bahan asam atau rempah

8 Cara Memakai Olive Oil untuk Masakan, Bisa Buat Kue!ilustrasi salad dressing dari olive oil (pexels.com/Christina Polupanova)

7. Olive oil sering dipakai dalam pembuatan saus sebagai salah satu penambah rasa dan aroma, biar saus tersebut punya sensasi yang dalam

8 Cara Memakai Olive Oil untuk Masakan, Bisa Buat Kue!ilustrasi saus dengan olive oil (pexels.com/Anna Pyshniuk)

8. Olive oil sering ditambah sedikit dalam sup, mashed potato, pizza atau pasta sebagai ekstra perasa. Sensasinya juga lebih deep dan harum

8 Cara Memakai Olive Oil untuk Masakan, Bisa Buat Kue!ilustrasi sup dengan olive oil (pixabay.com/Aline Ponce)

Dengan menggunakan olive oil atau minyak zaitun dalam memasak, kamu bisa menciptakan dimensi rasa dan aroma yang lebih kompleks. Tapi sebelum dipakai, ada baiknya untuk memperhatikan peruntukan produk di balik kemasan agar minyak ini dapat bekerja optimal.

Kalau sudah memilih produk yang tepat, maka olive oil akan terasa sedap saat dipakai untuk pelengkap beragam sajian di atas. Hasilnya memuaskan, deh!

Baca Juga: 5 Tips Menggunakan Mentega agar Rasa Masakan Makin Enak

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Agsa Tian

Berita Terkini Lainnya