6 Kunci Memasak Sosis ala Rumahan agar Tak 'Meletus'

Pastikan selosongsong ditusuk jarum terlebih dahulu

Sosis tidak cuma bisa kamu beli dalam kondisi siap makan, tetapi dapat pula dibuat sendiri di rumah memakai jenis daging sesuai selera. Kelebihannya, kamu bisa memastikan bahan-bahan berkualitas dan tidak ada pengawet yang ada pada makanan tersebut, dengan demikian sosis buatanmu jadi lebih sehat dan bernutrisi.

Di samping itu, proses pembuatan sosis ala rumahan juga perlu diperhatikan dengan baik, sebab jika tidak membentuknya dengan benar, khawatir sosis tersebut akan rusak ketika proses memasak berlangsung. Maka dari itu sebagai pencegahan, kamu bisa mengikuti enam kunci memasak sosis ala rumahan di bawah ini supaya hidangan tidak meletus. Yuk, simak!

1. Pastikan selongsong sosis berkualitas

6 Kunci Memasak Sosis ala Rumahan agar Tak 'Meletus'ilustrasi selongsong sosis (pixabay.com/Hans)

Hal pertama yang harus diperhatikan supaya sosis tidak gampang meletus saat dimasak ialah dengan memilih selongsong yang tepat. Istilah selongsong merujuk pada kulit pembentuk sosis yang akan membuat tampilannya lebih menarik dan hasilnya seragam. Di dalam industri kuliner pembuatan sosis, terdapat dua jenis selongsong yang digunakan, yakni selongsong yang tidak dapat dimakan dan yang bisa dimakan.

Untuk selongsong yang tidak dapat dimakan biasanya memiliki bahan baku dari plastik, sementara yang bisa dimakan bisa berasal dari kolagen. Pilihan manapun bisa disesuaikan berdasarkan preferensi asalkan kualitasnya terjamin supaya tidak mudah sobek atau menghasilkan sosis yang hancur saat dimasak.

2. Masukkan adonan sosis lewat plastik segitiga

6 Kunci Memasak Sosis ala Rumahan agar Tak 'Meletus'ilustrasi adonan di dalam piping bag dan spuit (pexels.com/Felicity Tai)

Salah satu cara untuk memaksimalkan pembentukan sosis agar hasilnya memuaskan ialah dengan men-transfer adonan ke dalam selongsong menggunakan peralatan mumpuni. Di sini, kamu bisa memasukkan adonan sosis ke dalam plastik segitiga agar lebih mudah dalam menyemprotkan adonan utama tersebut ke dalam selongsong sosis.

Prosesnya akan jadi jauh lebih mudah karena kamu tidak harus mendorong-dorong adonan sampai ke ujung selongsong. Lantaran adonan bisa berpindah maju melalui tekanan yang diberikan oleh ujung plastik segitiga tersebut.

Baca Juga: 10 Kesalahan Memasak Ikan Salmon yang Bisa Bikin Rasanya Aneh

3. Pastikan tidak ada udara di dalam selongsong

6 Kunci Memasak Sosis ala Rumahan agar Tak 'Meletus'ilustrasi sosis (pexels.com/Pixabay)

Dalam upaya untuk mencegah supaya sosis tidak meletus selama proses memasak, maka kamu harus menghindari kelebihan udara yang mungkin terjebak di dalam selongsong sosis. Udara ini akan membuat sosis tidak merata dan berpotensi menyebabkan ledakan selama proses memasak, lantaran terlalu banyak yang terperangkap dalam sosis.

Oleh karena itu, sangat penting untuk memasukkan adonan secara teliti dan teratur supaya tidak ada udara berlebih yang ikut masuk ke dalam selongsong sosis tersebut. Ukuran juga perlu diperhatikan supaya proses memasak sosis jadi lebih maksimal, mengingat sosis besar rentan sekali terhadap letusan.

4. Tusuk-tusuk permukaan selongsong dengan jarum

6 Kunci Memasak Sosis ala Rumahan agar Tak 'Meletus'aneka sosis (freepik.com/jcomp)

Supaya tidak ada udara yang terjebak dalam adonan sosis, maka disarankan untuk menusuk-nusuk permukaan kulit selongsong menggunakan jarum yang bersih sebelum makanan dimasak. Cara ini efektif untuk menghilangkan udara yang terjebak di dalam selongsong sosis maupun tekanan berlebih di dalamnya. Lakukan menggunakan jarum yang tidak terlalu besar supaya kulit tidak mudah sobek dan menyebabkan sosis pecah.

5. Masak sosis menggunakan api kecil

6 Kunci Memasak Sosis ala Rumahan agar Tak 'Meletus'ilustrasi panci di atas kompor (pexels.com/RODNAE Productions)

Proses memasak sosis bisa dilakukan dengan dua cara. Pertama adalah direbus dan kedua ialah dikukus. Tetapi metode perebusan cukup populer untuk mematangkan hidangan dan menghasilkan sosis yang kenyal.

Di samping itu, kamu perlu memperhatikan proses memasukkan adonan ke dalam panci masak supaya sosis tidak meletus. Kamu bisa mendidihkan air menggunakan api kecil lalu masukkan sosis saat air mulai mendidih. Hindari memasukkan sosis saat suhunya sudah sangat panas karena perubahan suhu ekstrem tersebut bisa membuat sosis lebih mudah pecah dan meletus.

6. Beri ruang pada tutup panci agar panasnya tidak terlalu tinggi

6 Kunci Memasak Sosis ala Rumahan agar Tak 'Meletus'Panci untuk merebus (pixabay.com/Bruno)

Demi menghindari panas berlebih yang berpotensi menyebabkan sosis meletus, kamu juga bisa memberi celah pada tutup panci selama proses memasak dilakukan. Meletakkan tutup panci sedikit tidak rapat akan membantu membuat tekanan di dalam panci tidak terlalu tinggi dan yang berpotensi menyebabkan sosis pecah. Dengan demikian, cara ini cukup membantu untuk menjaga sosis agar bentuknya tetap baik.

Mengolah sosis memang cenderung sangat rentan karena jika tidak dilakukan dengan baik, hal itu bisa memicu pecah atau meletus pada adonan. Oleh karenanya, kamu bisa memperhatikan enam kunci memasak sosis di atas supaya hasilnya jadi memuaskan dan menghindari potensi meletus ketika adonan diolah. Selamat mencoba!

Baca Juga: 10 Negara dengan Destinasi Makanan Halal Terbaik di Dunia

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Agsa Tian

Berita Terkini Lainnya