3 Tips Membuat Klepon Tak Lengket dan Pecah saat Direbus, Mudah! 

Cocok jadi teman minum kopi atau teh

Siapa sih yang tak suka klepon? Salah satu jajanan tradisional Indonesia ini memiliki rasa manis, gurih, legit, kenyal, dan lumer di mulut. Sangat cocok dijadikan sebagai teman minum kopi atau teh saat pagi dan sore hari. Tak heran jika klepon banyak digemari.

Membuat klepon sendiri sebenarnya tak sulit lantaran bahan-bahannya mudah didapat dan cara pembuatannya sederhana. Tapi jika tak dilakukan dengan benar, hasilnya klepon jadi terlalu basah, lembek, dan isiannya pecah saat direbus.

Agar terhindar dari permasalahan tersebut, alangkah baiknya untuk simak terlebih dahulu tiga tips membuat klepon di bawah ini. 

1. Tambahkan air kapur sirih

3 Tips Membuat Klepon Tak Lengket dan Pecah saat Direbus, Mudah! klepon (instagram.com/dapoeraromabyanita)

Klepon yang enak adalah yang teksturnya kenyal dan kesat. Untuk mendapatkan tekstur tersebut, maka kamu perlu menambahkan air kapur sirih ke dalam adonan klepon. Lalu biarkan kalsium yang ada di dalam air kapur sirih bereaksi dengan pati yang berasal dari tepung yang digunakan untuk membuat adonan klepon tersebut.

Nanti saat sudah matang, klepon buatanmu jadi kenyal, padat, dan tentunya tak lembek. Selain itu, klepon tak akan cepat membusuk. Jadi bisa lebih awet, deh.

Tapi, perlu diingat bahwa penggunaan air kapur sirih tak boleh sembarangan. Pastikan kamu tak terlalu banyak menuangkan air kapur sirih ke dalam adonan klepon. Karena jika hal itu terjadi, rasa klepon jadi pahit.

Jika kamu ingin mendapatkan air kapur sirih yang bening, maka kamu harus mendiamkannya terlebih dahulu selama semalam sebelum digunakan.

Baca Juga: 5 Tips Buat Kue Klepon agar Lembut, Kenyal, dan Meleleh di Mulut 

2. Jangan memasukkan bahan isian terlalu banyak

3 Tips Membuat Klepon Tak Lengket dan Pecah saat Direbus, Mudah! klepon (instagram.com/nora_ciknunbatam)

Tak bisa dipungkiri bahwa klepon yang enak adalah yang akan langsung pecah saat digigit hingga menyebabkan isian gula merahnya lumer di mulut. Tapi, bukan berarti kamu harus memasukkan isian gula merah yang sangat banyak ke dalam klepon, lho. Pasalnya, klepon yang isiannya sampai penuh justru lebih mudah pecah saat nanti direbus.

Masukkan gula merah secukupnya saja. Yang terpenting, pastikan gula merahnya berkualitas baik dan masih segar. Sebaiknya, gula merah disisir halus terlebih dahulu  sebelum dimasukkan ke dalam klepon sebagai isian agar nanti lebih mudah meleleh. Jika masih dalam bentuk potongan, meskipun kecil, dikhawatirkan tak bisa meleleh dengan sempurna. 

3. Jangan terlalu lama merebus klepon

3 Tips Membuat Klepon Tak Lengket dan Pecah saat Direbus, Mudah! ilustrasi klepon (instagram.com/tastemadeindonesia)

Pada saat membuat klepon, jangan biarkan klepon yang sudah kamu bentuk menjadi bulat-bulat kecil itu terlalu lama menunggu air yang direbus hingga mendidih, ya. Sebab hal ini akan membuat klepon pecah selama proses perebusan. Sebaiknya, rebuslah air hingga mendidih terlebih dahulu. Barulah kemudian kamu membentuk adonan klepon menjadi bulat-bulat kecil lalu langsung dimasukkan ke dalam panci untuk direbus.

Pastikan kamu tak terlalu lama merebus klepon karena bisa membuat teksturnya menjadi lembek dan tak kenyal lagi. Saat mendapati klepon sudah mengapung, segera angkat dan tiriskan. Lalu gulingkan ke dalam kelapa parut yang sudah disiapkan agar tak lengket.

Gimana, tips membuat klepon di atas mudah diikuti, bukan? Pastikan kamu mengikutinya dengan saksama agar klepon buatanmu mulus, kesat, dan lezat. Selamat mencoba, ya!

Baca Juga: 5 Resep Olahan Klepon yang Legit dan Kenyal untuk Kudapan Sore Hari

Sinta Listiyana Photo Verified Writer Sinta Listiyana

Terimakasih telah membaca tulisan saya :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya