5 Fakta Kue Putri Kandis dari Jambi, Si Cantik Berlapis yang Manis

Membuat kue ini butuh kesabaran dan ketelatenan yang tinggi!

Kalau biasanya kue yang berlapis kita tahunya adalah kue lapis legit, maka Jambi punya kue lapisnya sendiri, yaitu kue putri kandis. Kue ini terdiri dari tiga lapisan berwarna cokelat, kuning, dan hijau. Warnanya cantik dan rasanya manis legit. Kue ini juga hadir dalam tradisi antar belanjo pada pernikahan adat Jambi. 

Kalian mau tahu lebih lanjut tentang kue lapis yang cantik dari Jambi ini? Simak ulasannya berikut ini.

1. Kue putri kandis punya tampilan yang menarik dengan rasa yang manis legit

5 Fakta Kue Putri Kandis dari Jambi, Si Cantik Berlapis yang Manisilustrasi kue lapis (commons.wikimedia.org/JAGO)

Salah satu kue tradisional yang terkenal di Jambi adalah kue purti kandis. Tampilan kue ini menarik seperti kue lapis legit yang terdiri dari tiga warna, warna hijau, kuning, dan cokelat. Rasanya tentu dominan manis dengan tekstur yang empuk dan legit. Ssst, membuat kue ini hanya butuh sedikit tepung, lho!

2. Kue yang hadir untuk salah satu proses pernikahan adat Jambi

5 Fakta Kue Putri Kandis dari Jambi, Si Cantik Berlapis yang Maniskue putri kandis (commons.wikimedia.org/Roby diery)

Kue ini hadir dalam perayaan tradisional salah satunya adalah antar belanjo, yang mana adalah rangkaian proses tradisi pernikahan di Jambi  Sebelum akad, calon mempelai pria memberikan antaran belanja kepada calon mempelai wanita, salah satunya adalah kue putri kandis ini.

Rasa manis kue kandis ini melambangkan harapan agar pengantin membangun keluarga yang harmonis dan manis.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Wisata di Sekitar Bandara Sultan Thaha Jambi

3. Tidak butuh banyak tepung terigu, tapi butuh banyak telur dan gula

5 Fakta Kue Putri Kandis dari Jambi, Si Cantik Berlapis yang Manisilustrasi bahan-bahan membuat kue (pixabay.com/可 小)

Bahan untuk membuat satu loyang kue putri kandis utamanya terdiri dari telur dan gula. Telur yang digunakan berjumlah kurang lebih 30 butir sedangkan gulanya sekitar satu kilogram. Telur dan gula tersebut diaduk hingga gula menjadi halus. Bahan lain yang digunakan adalah margarin, santan, vanili, susu putih satu kaleng, dan satu sendok teh tepung terigu.

4. Warna lapisan yang cantik diambil dari sari pandan dan cokelat

5 Fakta Kue Putri Kandis dari Jambi, Si Cantik Berlapis yang Manisilustrasi pandan dan sari pandan (freepik.com/jcomp)

Warna dari kue putri kandis terdiri dari lapisan kue warna hijau, kuning, dan cokelat. Warna hijau diambil dari sari daun suji, warna cokelat didapat dengan menambah bubuk cokelat, sedangkan warna kuning adalah warna asli dari kue putri kandis. Wah warnanya sangat menarik, bukan?

5. Butuh ketelatenan dan kesabaran yang tinggi untuk membuat seloyang kue

5 Fakta Kue Putri Kandis dari Jambi, Si Cantik Berlapis yang Manisilustrasi membuat kue (freepik.com/Freepik)

Untuk membuat kue ini butuh ketelitian dan ketelatenan karena memerlukan waktu yang lama. Adonan yang sudah jadi tidak bisa dipanggang sekaligus, jadi harus dipanggang lapis demi lapis. Untuk proses pemanggangan kue ini dibutuhkan waktu sekitar 2-3 jam, lho!

Membuat kue kandis tidak butuh tepung yang banyak tapi butuh kesabaran dan ketelitian yang besar. Kalau sabar dan niat membuatnya hasilnya pasti cantik dan rasa lezatnya jangan diragukan lagi. Adakah dari kalian yang pernah mencicipi kue putri kandis?

Baca Juga: 5 Destinasi Wisata Religi di Jambi, Tempat Suci dan Bersejarah

Wanudya A Photo Verified Writer Wanudya A

YNWA

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya