Resep Kongnamul Muchim, Salad Taoge ala Korea yang 10 Menit Jadi!

Salah satu banchan populer di Korea yang masaknya sat-set banget!

Punya sedikit waktu untuk menyiapkan makanan? Kongnamul muchim bisa jadi alternatif lauk yang cepat, praktis, dan enak tentunya. 

Kongnamul muchim adalah salad taoge dari Korea Selatan yang biasanya hadir sebagai banchan di aneka masakan Korea. Cara membuatnya pun sangat mudah, yaitu hanya mencampurkan taoge rebus dan bumbu-bumbunya, bisa dibuat gurih biasa atau berbumbu pedas.

Mau tahu trik merebus tauge dan bumbu-bumbu kongmaul muchim? Simak artikel berikut ini, ya!

1. Salah satu banchan favorit orang Korea

Resep Kongnamul Muchim, Salad Taoge ala Korea yang 10 Menit Jadi!banchan khas Korea (pexels.com/makafood)

Kongnamul muchim atau salad taoge ala Korea menjadi salah satu banchan yang populer di Korea. Bahkan, banchan ini disebut sebagai national side dish of Korea karena orang Korea setidaknya memakan taoge sekali dalam seminggu.

Selain rasanya yang netral, nutty, dan teksturnya yang crunchy, taoge juga kaya akan kaya akan antioksidan, vitamin A, C, dan K, asam folat, dan kalsium yang punya segudang manfaat untuk kesehatan tubuh seperti menjaga imun tubuh, mengontrol gula darah, dan antioksidannya berperan menjaga tubuh dari radikal bebas yang menyebabkan penyakit kronis.

Di Korea sendiri, taoge merupakan bahan yang sering dimasak dan dimakan, baik secara mentah atau dimasak. Kongnamul muchim sendiri dapat disajikan dengan rasa gurih maupun pedas.

Baca Juga: 5 Serba-serbi Mayak Egg, Banchan Korea dari Telur Marinasi yang Sedap

2. Rebus taoge 6 menit untuk dapat tekstur yang sempurna

Resep Kongnamul Muchim, Salad Taoge ala Korea yang 10 Menit Jadi!taoge (freepik.com/Freepik)

Pertama, taoge yang sudah dibersihkan bagian ujungnya direbus terlebih dahulu. Ada dua cara merebus taoge yakni sedikit air dan menggunakan banyak air.

Untuk memasak taoge dengan sedikit air, cukup menggunakan empat sendok air saja karena taoge mengeluarkan air selama pemasakan. Cairan tersebut cukup untuk memasak taoge.

Cara yang kedua, taoge dimasukkan ke dalam panci kemudian ditambahkan 1/2 cup air. Setelah air ditambahkan, tutup panci dan masak taoge hingga 6 menit dengan api sedang. Selama proses tersebut jangan buka tutup panci.

3. Tinggal campur-campur, 10 menit jadi, deh!

Resep Kongnamul Muchim, Salad Taoge ala Korea yang 10 Menit Jadi!banchan khas Korea (vecteezy.com/dodotone)

Taoge rebus tadi dimasukkan ke dalam mixing bowl dan siap untuk dicampur dengan bumbu-bumbu. Bumbunya adalah sebagai berikut.

  1. 1 sendok teh bawang putih cincang
  2. 1 batang daun bawang cincang
  3. 1 sendok makan soy sauce
  4. 1 sendok makan minyak wijen
  5. Biji wijen panggang
  6. sedikit garam

Semua bahan, taoge rebus dan bumbu-bumnya, dicampur hingga merata di dalam mixing bowl. Untuk yang versi pedasnya, campurkan taoge rebus dengan bumbu-bumbunya, yaitu:

  1. 1 sendok teh bawang putih cincang
  2. 1-2 sendok teh gochugaru (Korean chili flakes)
  3. 1 batang daun bawang cincang
  4. 1 sendok makan soy sauce
  5. 1 sendok makan minyak wijen
  6. Biji wijen panggang
  7. Sedikit garam

Campurkan semua bahan hingga rata, bisa juga ditambahkan irisan cabai untuk menambah sensasi pedas yang segar. 

Kongnamul muchim lebih nikmat jika disajikan sebagai pendamping bulgogi, kimchi jjigae, dakgalbi, atau Korean BBQ. Salad taoge ini dapat disimpan dalam lemari es dan bertahan kurang lebih hingga satu minggu. Cocok buat stok lauk!

Caranya masaknya yang raktis, tinggal campur-campur saja, cocok nih untuk kalian yang suka yang praktis-praktis. Bisa juga dibuat banyak agar stok lauk aman. Tertarik untuk membuat kongnamul machim?

 

Baca Juga: Resep Dak-Gomtang, Sup Ayam yang Jadi Soul Food Warga Korea!

Wanudya A Photo Verified Writer Wanudya A

YNWA

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Dwi Rohmatusyarifah

Berita Terkini Lainnya