5 Rekomendasi Kafe Terdekat dari Stasiun Tasikmalaya, Bisa Jalan Kaki!

Ada yang buka 24 jam, pas buat nongkrong!

Stasiun Tasikmalaya merupakan salah satu gerbang masuk menuju Kota Tasikmalaya. Setiap harinya stasiun ini cukup ramai dengan penumpang yang turun dan naik dari kereta dari dan menuju berbagai daerah. 

Di dekat Stasiun tasikmalaya, terdapat beberapa kafe yang bisa kamu sambangi sambil menunggu keberangkatan atau kamu yang ingin bersantai sebentar setelah perjalanan panjang menggunakan kereta. Berikut ini beberapa kafe yang bisa kamu temukan di sekitar Stasiun Tasikmalaya dan sebagian bisa ditempuh dengan berjalan kaki.

 

1. Notre Socielle

5 Rekomendasi Kafe Terdekat dari Stasiun Tasikmalaya, Bisa Jalan Kaki!Notre Socielle, Kota Tasikmalaya (instagram.com/notresocielle)

Notre Socielle merupakan salah satu kafe menarik yang bisa kamu temukan di Tasikmalaya. Mempunyai tampilan yang agak berbeda dari kebanyakan kafe-kafe lain di kota Tasikmalaya, kafe yang didominasi dengan warna monokrom ini terlihat minimalis dan modern. Punya area indoor dan outdoor yang cukup luas, kamu bisa menemukan banyak sudut instagramable yang bagus untuk kamu gunakan untuk berfoto. 

Kafe ini menawarkan berbagai menu mulai dari minuman hingga makanan. Kamu bisa menemukan banyak menu minuman mulai dari kopi, teh, mocktail dan minuman non-kopi lainnya.

Sedangkan untuk makanan kamu bisa menemukan mulai dari sereal, cookies dan berbagai menu dessert serta es krim. Jika lapar, kamu bisa memesan makanan beberapa menu makanan ringan hingga berat yang ada di tempat ini juga. 

Lokasi Notre Socielle berada di Jalan Cimulu nomor 36 , jaraknya kurang lebih 200 meter dari Stasiun Tasikmalaya. Kamu bisa mengunjungi kafe ini dari jam 08.00 WIB sampai 22.00 WIB.

2. Kopi Siloka

5 Rekomendasi Kafe Terdekat dari Stasiun Tasikmalaya, Bisa Jalan Kaki!Kopi Siloka, Kota Tasikmalaya (instagram.com/kopisiloka)

Kopi Siloka merupakan salah satu kedai kopi lokal yang sudah mempunyai cukup banyak cabang. Bukan hanya di Tasikmalaya, kamu bisa menemukan kedai kopi ini di Garut, Banjar, hingga Palembang. Salah satu kedai kopinya bisa kamu temukan di sekitar Stasiun Tasikmalaya dan khusus untuk kedai yang satu ini mereka buka 24 jam. 

Menu di kafe yang satu ini didominasi oleh minuman mulai dari yang berbahan dasar kopi sampai non-kopi, selain itu ada juga menu minuman boba. Kamu yang kelaparan tidak perlu khawatir karena bisa menemukan berbagai makanan mulai dari makanan berat, pastry, dan cemilan di tempat yang satu ini. 

Kedai Kopi Siloka yang berlokasi di Jalan Tarumanagara nomor 44 merupakan kedai kopi mereka yang pertama.  Kafe ini berada tepat di salah satu sudut perempatan antara Jalan Tarumagara dan Jalan Dewi Sartika.

Baca Juga: Buka Pagi, Ini 6 Sarapan Legendaris Dekat Masjid Agung Tasikmalaya

3. Veloce Garage Coffee

5 Rekomendasi Kafe Terdekat dari Stasiun Tasikmalaya, Bisa Jalan Kaki!Veloce Garage Coffee, Kota Tasikmalaya (instagram.com/veloce.tsm)

Veloce merupakan kafe lain yang bisa kamu temukan di sekitar Stasiun Tasikmalaya. Kafe  ini menempati sebuah bangunan tua di sudut perempatan dan punya suasana yang cocok untuk kamu yang suka nongkrong bersama teman-teman. 

Seperti banyak kafe lainnya, di tempat ini kamu bisa menemukan banyak menu minuman baik itu yang berbahan dasar kopi untuk menemani kamu bersantai atau nongkrong bersama teman-teman. Selain itu ada juga menu non kopi buat kamu yang tidak suka kopi dan juga beberapa makanan. 

Veloce Garage Coffee berlokasi di Jalan Tarumanagara nomor 38A, lokasinya sekitar 200 meter dari Stasiun Tasikmalaya dan tepat berada di salah satu sudut perempatan antara Jalan Dewi Sartika dan Jalan Tarumanagara. Kafe yang buka sampai tengah malam ini mulai beroperasi dari jam 08.30 WIB. 

4. Orange at Pop Scene Coffee

5 Rekomendasi Kafe Terdekat dari Stasiun Tasikmalaya, Bisa Jalan Kaki!Orange At Pop Scenes Coffee, Kota Tasikmalaya (instagram.com/orange_popscenescoffee)

Pop Scene merupakan sebuah distro yang bisa kamu temukan di Tasikmalaya, namun tempat ini mempunyai sebuah kafe juga yang berada tepat di sampingnya. Masih berada di sekitar Stasiun Tasikmalaya, kafe yang satu ini punya suasana yang nyaman dan menu yang cukup beragam. 

Berkolaborasi dengan Orange Steak, kamu bisa menemukan banyak menu makanan dari daging. Selain itu kamu juga bisa menemukan Pizza dan beberapa menu dessert. Sedangkan untuk minuman kamu bisa menemukan menu berbahan kopi, susu, ataupun mocktail dan minuman non kopi lainnya. 

Tempat yang satu ini lokasinya berada di Jalan Dewi Sartika nomor 21, tepat di seberang SMA Pasundan atau sekitar 250 meter dari Stasiun Tasikmalaya. Kamu yang mau ke sini, maka bisa datang mulai dari pukul 10.00-22.00 WIB.

5. Liam Coffee and Tea

5 Rekomendasi Kafe Terdekat dari Stasiun Tasikmalaya, Bisa Jalan Kaki!Liam Coffee and Tea, Kota Tasikmalaya (instagram.com/liam.kopi)

Liam Coffee and Tea ini merupakan salah satu kafe menarik yang bisa kamu temukan di sekitar Stasiun Tasikmalaya. Meski mungil, kafe berkonsep slow bar yang satu ini terlihat nyaman dan bisa membuat kamu betah berlama-lama. Kamu yang suka membaca buku, di tempat ini ada rak kecil berisi beberapa buku yang yang bisa kamu baca di tempat. 

Seperti namanya, selain kopi kamu juga bisa menemukan menu-menu dari teh di tempat yang satu ini. Kamu pun bisa memesan menu makanan ringan yang akan menemani waktumu selama berada di kafe yang satu ini. 

Kafe ini hanya berjarak sekitar 150 meter dari Stasiun Tasikmalaya, tepatnya berada di Jalan Cimulu nomor 23. Lokasinya tidak terlalu jauh dari percabangan antara Jalan Cimulu  dan Jalan Stasion. Kafe ini dari Senin-Kamis buka dari jam 10.00-22 WIB, sedangkan untuk Jumat-Sabtu buka dari jam 15.00-23.00.

Nah, itulah beberapa kafe di sekitar Stasiun Tasikmalaya yang masih bisa kamu tempuh dengan berjalan kaki. Bisa kamu jadikan tempat nongkrong sebelum naik kereta atau sesudah turun dari kereta sejenak!

Baca Juga: 11 Tempat Wisata di Tasikmalaya yang Wajib Dikunjungi saat Liburan

Agithyra Nidiapraja Photo Verified Writer Agithyra Nidiapraja

https://www.instagram.com/veerapracha/

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya