TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Di Balik Kenikmatan Nasi Tumpeng, Ternyata Ini Lho Asal-usulnya!

Tumpeng ternyata bukan sekadar nama

nasikentjana.com

Nasi tumpeng selama ini seakan sudah menjadi identitas bangsa Indonesia. Nasi putih atau kuning yang dibentuk kerucut ini kerap dijadikan menu wajib dalam acara hajatan atau syukuran, termasuk ketika perayaan Hari Kemerdekaan Indonesia.

Biasanya, nasi tumpeng terdiri dari nasi kuning yang disajikan di atas tampah dan dikelilingi berbagai macam lauk pauk. Tak cuma lezat menggoda, nasi tumpeng ternyata juga punya asal usul dan nilai filosofi yang menarik, lho.

1. Tumpeng ternyata merupakan singkatan

travelingyuk.com

Tumpeng nyatanya bukan sekadar nama. Kata "tumpeng" sendiri berasal dari sebuah singkatan yang memiliki arti. Dalam masyarakat Jawa, kata 'tumpeng' merupakan singkatan dari yen metu kudu mempeng (ketika keluar harus sungguh-sungguh semangat).

Kalimat ini bermakna bahwa manusia ketika terlahir harus menjalani hidup dengan semangat, yakin, fokus, dan tidak mudah putus asa.

Baca Juga: 8 Fakta Unik Yogurt yang Gak Banyak Orang Tahu, Belum Tentu Sehat

2. Dulunya digunakan sebagai persembahan untuk para leluhur

backpackerjakarta.com

Dulunya nasi tumpeng digunakan masyarakat Jawa sebagai persembahan di gunung-gunung. Hal ini dilakukan oleh masyarakat Jawa zaman dulu sebagai bentuk penghormatan kepada leluhur yang mendiami gunung-gunung tersebut.

Bentuk kerucut pun menirukan rupa gunung Semeru yang dipercaya sebagai tempat bersemayamnya para Dewa dan leluhur.

Baca Juga: 7 Fakta Unik tentang Kelezatan Pizza, Pilih yang Reguler atau Jumbo?

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya