TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

8 Jenis Udang Paling Populer di Indonesia, Kamu Paling Suka yang Mana?

Beda jenis, beda pula cara masak dan pengolahannya

resepkoki.id

Punya perairan yang luas membuat Indonesia dikaruniai banyak macam makanan laut. Salah satu yang paling banyak disukai pencinta makanan laut yakni udang.

Tekstur daging yang lembut dan mudah diolah jadi alasan utamanya. Udang bisa digoreng, dibakar, atau sekadar dikukus. Selain itu, udang juga bisa dijadikan bahan tambahan dalam makanan lain, seperti kerupuk, bakwan, atau terasi.

Nah, di pasaran sendiri, ada banyak sekali jenis-jenis udang yang bisa kamu jumpai. Biasanya cara mengolahnya tergantung pada jenisnya. Berikut jenis udang yang bisa diolah menjadi menu yang lezat.

1. Udang jerbung

tokopedia.com

Udang jerbung sering juga disebut udang putih. Udang jenis inilah yang sering kita jumpai di pasar.

Kulitnya tipis dan licin dengan warna putih agak kekuningan. Indonesia merupakan penghasil udang jerbung terbesar di dunia.

2. Udang peci

bukalapak.com

Udang peci merupakan varian lain udang jerbung. Udang peci biasanya berwarna putih, tapi lebih gelap dengan bintik hitam.

Jenis udang jerbung dan udang peci bisa digunakan untuk berbagai olahan masakan, seperti digoreng atau dibuat asam manis. Namun, udang jenis ini tidak cocok dibakar, karena kulitnya yang tipis membuatnya mudah gosong.

3. Udang galah

bukalapak.com

Udang galah merupakan salah satu jenis udang air tawar. Udang ini sering juga disebut udang cokong atau fresh water prawn.

Warnanya kebiruan, capitnya sangat panjang, dengan ukuran kepala yang besar. Cocok diolah dengan cara dibakar, karena tekstur kulitnya yang keras dan kokoh.

Baca Juga: 10 Tips Memasak Udang, Rasanya Makin Nikmat dan Dagingnya Lembut

4. Udang pancet

resepkoki.id

Udang pancet dikenal juga dengan nama udang windu atau tiger shrimp. Kulitnya tebal dan keras dengan warna hijau atau merah serta garis melintang agak gelap. Cocok diolah dengan cara dibakar, disate, atau dibuat asam manis.

5. Udang dogol

ispseafood.com

Udang dogol dikenal pula dengan nama pink shrimp. Nama ini diambil dari warna kulitnya yang berwarna merah muda agak kekuningan. Dengan ukurannya yang tidak terlalu besar, udang ini cocok jadi pelengkap masakan atau digoreng tepung.

6. Udang vaname

greeners.co

Meski mahal, udang vaname selalu laris di pasaran. Warnanya putih dengan corak agak kebiru-biruan. Cocok diolah menjadi berbagai macam masakan, mulai digoreng, balado, sup, atau menjadi pelengkap masakan.

7. Udang kipas

bukalapak.com

Nama lainnya udang sikat. Bentuknya menyerupai lobster dengan ukuran yang lebih kecil. Tekstur kulitnya keras, tetapi tak sekeras lobster. Cocok dijadikan masakan bersaus, seperti udang saus padang, asam manis, atau dimasak balado.

Baca Juga: 7 Kreasi Resep Udang Paling Enak, Bikin Susah Berhenti Ngunyah!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya