TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

4 Cara dan Tips Ampuh Membersihkan Botol Minum yang Berlumut

Bisa dibersihkan tanpa sikat khusus botol minum

apartmenttherapy.com

Membersihkan botol minum sebenarnya cukup mudah dan simpel. Namun, jika tidak dilakukan dengan benar, botol minum justru bisa menjadi sarang lumut dan jamur.

Lumut atau jamur bisa tumbuh di dalam botol minum jika kondisi botol minum lembab. Tumbuhnya lumut di dalam botol tentu sangat mengganggu karena botol menjadi tidak higienis.

Nah, jika kamu memiliki beberapa botol minum, sebaiknya simak beberapa tips berikut ini. Tujuannya supaya botol minum kesayanganmu bisa bersih dan terhindar dari lumut atau jamur.

1. Membersihkan dengan beras

unsplash.com/Foto T

Selain dimasak menjadi nasi, beras rupanya ampuh membantu membersihkan bagian dalam botol minum. Beras bisa menjadi alternatif jika kamu tidak memiliki sikat khusus botol.

Caranya, masukkan sekitar 2 sdm atau segenggam beras ke dalam botol. Setelah itu tuang dengan air hingga seperempat botol.

Tutup botol hingga rapat, lalu kocok selama beberapa menit. Tekstur beras yang kasar akan membantu membersihkan dinding botol bagian dalam.

Setelah itu, keluarkan beras. Cuci botol minum seperti biasa dengan sabun dan spons cuci piring. Bilas hingga bersih dan keringkan.

Baca Juga: 5 Tips Membersihkan Botol Susu Bayi, Lebih Higienis dan Sehat

2. Menggunakan campuran baking soda

healthline.com

Selain beras, baking soda juga bisa digunakan untuk membantu membersihkan botol minum. Caranya, campur 4 sdm baking soda dengan satu liter air hangat. Kemudian, tuang ke dalam botol hingga penuh dan biarkan selama semalaman.

Keesokan harinya, buat lagi larutan pembersih baru dengan campuran 4 sdm baking soda dan satu liter air hangat.

Buang larutan yang ada di dalam botol semalaman, lalu isi dengan larutan baking soda yang baru. Sikat bagian dalam botol sampai bersih, bilas dan keringkan.

3. Pisahkan bagian botol saat membersihkan

apartmenttherapy.com

Hal yang tidak kalah penting adalah memisahkan bagian-bagian botol, seperti tutup, karet botol, dan bagian lainnya yang bisa dipisahkan saat membersihkan botol minum.

Bersihkan dan rendam bagian-bagian botol tersebut secara terpisah. Saat mengeringkan botol, biarkan bagian botol lainnya tetap terpisah hingga benar-benar kering.

Jika tidak dipisah, air bisa saja menyelip di bagian botol seperti karet hingga membuat botol lembab dan akhirnya berlumut.

Baca Juga: 5 Tips Membersihkan Botol Minum Tupperware yang Mudah

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya