5 Tips Membersihkan Botol Susu Bayi, Lebih Higienis dan Sehat

Membersihkan botol susu bayi tidak boleh sembarangan, lho

Membersihkan botol susu bayi memang tidak bisa sembarangan dan tidak sama dengan peralatan makan lainnya. Pasalnya, botol susu merupakan barang yang langsung menempel pada mulut bayi.

Jadi, kebersihan botol susu yang digunakan juga akan memengaruhi kesehatan si bayi. Meski terkesan sepele, mencuci atau membersihkan botol susu bayi memang sedikit tricky.

Kita pun harus memahami prosedur yang tepat untuk mencuci botol susu bayi. Yuk, simak langkah-langkahnya berikut ini!

1. Cuci tangan sebelum membersihkan botol susu

5 Tips Membersihkan Botol Susu Bayi, Lebih Higienis dan Sehathealthline.com

Sebelum mencuci peralatan bayi, termasuk botol susu, pastikan tanganmu dalam kondisi steril. Cuci tangan terlebih dahulu dengan sabun dan air bersih mengalir selama kurang lebih 20 detik.

2. Langsung bersihkan setelah digunakan

5 Tips Membersihkan Botol Susu Bayi, Lebih Higienis dan Sehathellomotherhood.com

Idealnya, botol susu bayi atau peralatan makan bayi lainnya langsung segera dibersihkan atau dicuci setelah digunakan. Tujuannya supaya sisa susu atau makanan mudah dibersihkan dan tidak menempel pada alat makan.

3. Pisahkan semua bagian botol

5 Tips Membersihkan Botol Susu Bayi, Lebih Higienis dan Sehathealthline.com

Pisahkan terlebih dahulu semua bagian botol mulai dari botol utama, katup, dot, dan tutup botol. Setelah itu, bilas semua bagian dengan air bersih yang mengalir.

Baca Juga: Tips Membersihkan Bak Cuci Piring, Lebih Mengilap dan Bebas Bau

4. Rendam dengan air hangat dan bersihkan dengan sikat khusus

5 Tips Membersihkan Botol Susu Bayi, Lebih Higienis dan Sehatneedsforbaby.blogspot.com

Setelah bagian botol dipisahkan, rendam di dalam baskom berisi air hangat dan sabun. Jangan meletakkan bagian botol di wastafel, karena bisa saja terkontaminasi kuman atau bakteri.

Bersihkan bagian-bagian botol satu per satu dengan teliti menggunakan sikat khusus. Bersihkan sampai ke dasar botol. Kamu juga bisa menggunakan sabun khusus jika mau.

Jangan lupa keluarkan air dari lubang dot untuk memastikan lubang dot steril. Setelah itu, bilas kembali semua bagian botol dengan air bersih mengalir dan keringkan dengan handuk bersih. Jangan sampai ada sabun yang tersisa ya.

5. Sterilisasi dengan air panas

5 Tips Membersihkan Botol Susu Bayi, Lebih Higienis dan Sehatparenting.firstcry.com

Proses sterilisasi penting untuk membunuh kuman atau bakteri berbahaya yang menempel pada permukaan botol dan peralatan lainnya. Disarankan sterilisasi sebaiknya selalu dilakukan selama 12 bulan pertama usia bayi.

Kamu bisa melakukan proses sterilisasi dengan cara merebusnya sebentar saja. Pertama, letakkan botol susu di dalam panci, masukkan air hingga botol terendam, lalu didihkan air dan rebus dengan cepat selama lima menit.

Selanjutnya, matikan kompor dan biarkan air menjadi dingin. Kamu bisa mengambil botol susu dari panci langsung menggunakan tangan, tapi pastikan tanganmu sudah dicuci bersih ya.

Jika botol susu tidak langsung digunakan, kamu bisa menyimpannya dalam wadah bersih di dalam lemari es.

Nah, itulah beberapa tips yang bisa kamu lakukan untuk membersihkan botol susu bayi. Botol jadi lebih bersih dan higienis, si bayi pun sehat, deh.

Baca Juga: 5 Tips Membersihkan Botol Minum Tupperware yang Mudah

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya