TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Coffee Shop di Kota Surakarta yang Ngehits Abis

Pastinya cocok buat ngopi sambil nongki!

instagram.com/kayumaniscoffee/

Kota Solo merupakan kota terbesar kedua di Jawa Tengah, yang memiliki berbagai macam keunikan budaya dan keragaman masyarakat kota tersebut. Untuk itu pastinya banyak tempat nongkrong, yang pastinya nyaman dan cozy banget, terutama bagi anak muda dan mahasiswa buat menghabiskan waktu ngopi sambil ngobrol bareng temen.

Salah satu tempat yang pas buat nongkrong adalah coffee shop atau warung kopi yang sekarang ini lagi trend dan menjamur di Solo. Bagi kalian yang pingin nongkrong, sebaiknya mencoba beberapa coffee shop berikut ini. 

1. Ngopi Serius

instagram.com/ngopiserius/?hl=en

Ngopi Serius merupakan coffee shop populer yang memiliki dua cabang, di Jl. Melati No. 7, Purwosari dan Jl.Monumen No.1, Banjarsari. Tempat ini mengusung konsep interior unik percampuran modern dan tradisional Jawa, dengan bangunan Jawa tua dan unik, pastinya bikin asyik lama-lama di tempat ini. Selain itu, cafe ini menyediakan berbagai macam kopi yang enak, dan tentunya harga yang murah. 

2. Iki Kopi

instagram.com/ikikopi/

Iki Kopi terletak pada lokasi yang cukup strategis di Jl. K.H. Samanhudi No.40B, Purwosari, Laweyan yang tidak jauh dari Solo Grand Mall. Cafe ini juga menghadirkan konsep unik, dengan desain interior cantik dan banyak ornamen serta gambar-gambar unik, disamping bertempat di bangunan tua. Kafe ini juga menghadirkan berbagai macam kopi, latte dan juga makanan ringan dengan harga terjangkau. 

Baca Juga: 11 Potret Unik Kafe Bertema Piknik di Bandung, Dijamin Bikin Betah

3. Eight Corner Coffee

business.google.com/website/eight-corner

Eight Corner Coffee salah satu kedai kopi di pusat kota yang bertempat di Jl. Hassanudin No.90, Punggawan, Banjarsari. Kedai dinamakan corner, karena berada di pojok antara Jl. Hassanudin dan Jl. Prof. Dr. Supomo, serta memberikan interior yang unik dengan oranamen-ornamen yang sangat menarik. Sesuai namanya pasti kedai kopi menawarkan berbagai macam kopi yang enak dan gak menguras kantong, pastinya cocok bagi kamu yang doyan nongkrong. 

4. Tradisi Ngopi

instagram.com/tradisi_ngopi/

Tradisi Ngopi berada di Jl. Kenanga, Purwosari, Laweyan yang tidak jauh dari Stasiun KA Purwosari. Kedai ini memiliki konsep semi outdoor, yang memberikan suasana nyaman buat nongkong di malam hari. Selain itu, berbagai macam kopi juga ditawarkan di kedai ini, dengan berbagai makanan ringan penggugah selera. 

5. Madbottle Coffee

instagram.com/madbottle.coffee/

Madbottle Coffee adalah salah satu kedai kopi di pusat kota, tepatnya berada di Jl.Sutan Syahrir No.147, tidak jauh dari Monumen 45 Banjarasari. Kedai kopi ini menghadirkan interior yang modern dengan berbagai corak warna, yang instagramable. Selain itu, kedai ini juga menawarkan banyak pilihan kopi dan makanan berat maupun ringan yang enak dengan harga terjangkau. 

Baca Juga: 7 Kafe Hits Buat Mahasiswa di Surakarta, Murah dan Kece Abis

Verified Writer

Brahm

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya