TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Rekomendasi Restoran Fish and Chips Terlezat di Hong Kong

Perpaduan yang sempurna antara kerenyahan dan kelembutan

Hooked (hooked.hk)

Salah satu comfort food terpopuler di dunia adalah fish and chips yang dikenal sebagai hidangan tradisional klasik khas Inggris. Apakah kamu merupakan salah satu orang yang memasukkan hidangan ini ke daftar makanan favoritmu?

Dari fish and chips klasik yang berpegang pada tradisi sampai dengan interpretasi hidangan baru yang memadukan unsur kontemporer, dapat kamu temukan di restoran terpopuler di Hong Kong di bawah ini. Hidangan dengan penampilan sederhana tersebut telah terjamin akan kelezatannya yang luar biasa, lho!

1. The Chinnery 

The Chinnery (instagram.com/mo_hkg)

The Chinnery menjadi salah satu restoran yang terletak pada sebuah hotel paling populer di Hong Kong, yaitu Mandarin Oriental. Sesuai dengan namanya yang diambil dari seorang pelukis asal Inggris bernama George Chinnery, The Chinnery mengkhususkan diri pada berbagai jenis hidangan tradisional khas Inggris. 

Fish and chips yang disajikan oleh The Chinnery telah direndam dalam sebuah adonan yang ditambahkan dengan bir Boddingtons. Kemudian digoreng hingga mencapai kerenyahan yang sempurna. Nah, kamu juga dapat menemukan setumpuk keripik serta saus tartare yang akan menyeimbangkan perpaduan rasa dan tekstur secara tepat.

Baca Juga: 5 Fish and Chips Lezat di Singapura, Lezat Kriuknya Meriah!

2. Chip In Fish & Chips 

Chip In Fish and Chips (chipin.com.hk)

Chip In Fish & Chips menjadi perpaduan yang sempurna antara hidangan lezat dan pemandangan Sai Kung yang mempesona ketika berada di samping dermaga. Signature Fish and Chips menjadi salah satu menu terpopuler yang dapat kamu nikmati dengan segelas bir lokal di sana, lho.

Untuk hidangan penutupnya, kamu dapat mencoba memesan sepiring pangsit khas Americana. Untuk hidangan yang lebih unik, kamu bisa memesan oreo goreng yang populer di kalangan pengunjung.

FYI, Chip In Fish & Chips juga bertanggung jawab secara sosial dengan mempekerjakan staf minoritas, pelanggar yang direhabilitasi, dan lainnya, lho. Selain bisa bikin perut pelanggannya kenyak, restoran ini juga memberi inspirasi, bukan?

3. Fish & Chick

Fish and Chick (instagram.com/fishandchick)

Fish & Chick mampu mengungkapkan ekspresi dan kreativitas pendirinya dalam bentuk makanan klasik yang menenangkan. Kamu dapat memilih berbagai jenis ikan, seperti seabream, monkfish, hoki, sea bass, dan flounder yang dapat kamu cocokan dengan setumpuk keripik goreng.

Jika kamu ingin menghindari daging ikan, Fish & Chick juga menawarkan alternatif dalam bentuk daging ayam rotisserie ataupun menggunakan tahu. Dengan didampingi pemandangan yang tidak terhalang dan angin laut yang lembut di Kennedy Town, kamu dapat menikmati pengalaman kuliner kualitas premium.

4. Hooked 

Hooked (hooked.hk)

Hooked menjadi salah satu tempat terbaik untuk menikmati fish and chips dengan harga yang cukup terjangkau selama berada di Hong Kong. Kamu dapat menikmati daging ikan berjenis blue cod yang telah dilapisi adonan ringan. Daging ikan tersebut akan dipasangkan dengan setumpuk keripik dan kumara.

Nah, keripik yang disajikan oleh Hooked akan membuat kamu merasa ketagihan tanpa adanya rasa bersalah. Hal tersebut dikarenakan Hooked hanya akan menggunakan minyak bunga matahari yang berasal dari Australia dengan kualitas tinggi sehingga dapat membantu meningkatkan kesehatan jantung.

Baca Juga: 5 Fakta Fish and Chips, Makanan Populer Asal Britania Raya

Verified Writer

Cecilia Irawan

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya