TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Intip Inovasi Terbaru di Dunia Kuliner dengan Platform Ayomakan! 

Mempermudah kita saat belanja kuliner

Ilustrasi menggunakan platform Ayomakan! di ponsel (Dok. IDN Times)

Kulineran menjadi salah satu kegiatan favorit bagi sebagian orang, terutama saat kita mengunjungi suatu tempat atau destinasi baru. Beruntungnya, kita semakin dimudahkan dengan aplikasi atau platform kuliner yang bermunculan, salah satunya platform Ayomakan! 

Platform kuliner ini bisa membantu kita menemukan referensi untuk kulineran. Apalagi buat kamu yang sering bingung memutuskan saat ingin membeli makanan. 

Nah, beberapa hari lalu, ini IDN Times berkesempatan hadir dalam peluncuran platform Ayomakan! pada 16 Desember 2022 di Senayan Park, Jakarta Pusat. Peluncuran ini diselenggarakan secara meriah.

Selain itu, ada berbagai aktivitas dan tenant kuliner yang populer di Jakarta. Simak informasi selengkapnya, yuk! 

1. Platform website untuk informasi kuliner Indonesia

Peluncuran platform Ayomakan! di Senayan Park, Jakarta (Dok. IDN Times)

PT Esensi Solusi Buana (ESB), perusahaan pengembang teknologi software terintegrasi yang dirancang khusus untuk bisnis F&B, resmi meluncurkan Ayomakan!, yakni sebuah platform website untuk informasi kuliner di Indonesia.

Ayomakan! akan memberikan pengalaman menjelajah rasa kuliner secara digital yang praktis. Peluncuran Ayomakan! ini dilakukan bersamaan dengan  pembukaan Ayomakan Foodball Festival di Senayan Park untuk pertama kalinya.

Festival makanan ini diselenggarakan selama 16-18 Desember 2022, sekaligus bertepatan dengan momen pesta bola dunia. Acara konferensi pers ini dihadiri CEO/Co-founder ESB, Gunawan dan Founder Luber Grup/Luberge Caesar Darwin. Ada pula Hendry Jonathan sebagai foodies dan mewakili konsumen dari Ayomakan!.

Baca Juga: [QUIZ] Jangan Ngaku Orang Jakarta kalau Gak Bisa Menebak Makanan Khasnya Ini!

2. Menyasar pebisnis kuliner dan masyarakat luas

Ilustrasi menggunakan platform Ayomakan! di ponsel (Dok. IDN Times)

ESB menciptakan Ayomakan! yang dipercaya dapat menjadi solusi untuk dua target sasaran, yakni pemilik bisnis restoran dan masyarakat luas.

Bagi pemilik bisnis, mereka dapat dengan mudah mengintegrasikan ESB POS mereka dengan Ayomakan! guna meningkatkan target brand mereka, memudahkan pesanan, hingga pembayaran.

Integrasi bisa dilakukan dengan banyak outlet sekaligus, sehingga memudahkan pemantauan dari segala sisi operasional, seperti pemasukan, jumlah pengunjung, pesanan, stok, dan lain-lain.

Sedangkan, bagi konsumen menjadi solusi mudah memilih kuliner yang ingin dijelajahi. Sebab, Ayomakan! hadir sebagai direktori makan untuk memberi inspirasi makanan, seperti tren dan review.

Kita bisa dengan mudah melakukan reservasi, memesan, hingga bayar melalui Ayomakan!. Selain itu, Ayomakan! akan menjadi bagian penting dari ekosistem ini, karena memberi keunggulan kompetitif bukan hanya bagi ESB, tetapi bagi pengguna ESB.

Kini pebisnis dan penjelajah kuliner Indonesia bisa menyatu dalam satu wadah kuliner. Bahkan bisa melakukan banyak aktivitas di dalamnya dengan berbagai insentif yang menarik, seperti voucer makan, point belanja, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: [REVIEW] Roji Ramen dengan Rasa dan Nuansa Jepang yang Autentik 

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya