TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Tips Memeras Jeruk yang Tepat, Hasil Airnya Lebih Banyak dan Segar

Pastikan kamu pilih jeruk yang segar, ya!

stocksy.com

Jeruk menjadi salah satu buah favorit bagi beberapa orang. Apakah kamu termasuk pencinta jeruk? Buah yang kaya akan vitamin C ini memang paling cocok diolah menjadi minuman dingin.

Namun, memeras jeruk bisa dibilang susah-susah gampang. Terdapat beberapa cara khusus supaya kamu bisa mendapatkan air perasan yang maksimal. Berikut beberapa cara memeras jeruk yang tepat.

1. Pilih jeruk yang segar

livescience.com

Hal pertama yang harus diperhatikan adalah memilih jeruk yang segar. Jeruk yang segar memiliki ciri-ciri berkulit halus, tipis, terasa berat, dan empuk.

Hindari memilih jeruk dengan kulit yang berkerut, karena cenderung tua dan mengandung air yang sedikit. 

2. Simpan di freezer

budgetbytes.com

Jika tak ingin langsung mengolah jeruk setelah dibeli, sebaiknya cuci jeruk, lalu keringkan. Setelah itu, masukkan jeruk ke dalam plastik, kemudian simpan di dalam freezer.

Suhu dingin akan membuat air jeruk menjadi beku, sehingga lebih mudah diperas. Namun, jangan menyimpannya terlalu lama, karena akan membuat kandungan air jeruk hilang. 

Baca Juga: 9 Tips Memasak Telur Rebus Setengah Matang yang Enak dan Gak Amis

3. Hangatkan jeruk

steamykitchen.com

Ketika ingin diperas, keluarkan jeruk dari freezer, lalu rendam di dalam air hangat selama 30 menit. Selain itu, kamu juga bisa menghangatkannya dengan microwave selama 20-30 detik.

Namun, jangan terlalu lama dipanaskan. Jika jeruk sudah mengeluarkan uap air, segera matikan microwave. Cara ini bisa membuat air jeruk lebih mudah mencair, sehingga mengeluarkan banyak air. 

4. Tekan jeruk

rd.com

Cara selanjutnya adalah tekan jeruk di permukaan yang rata. Pertama, gulingkan jeruk secara perlahan di atas meja atau talenan.

Sambil sesekali ditekan sampai jeruk terasa lebih empuk. Sehingga air jeruk pun jadi lebih mudah diperas. 

5. Potong dengan cara yang tepat

pixabay.com/charloisporto-2014250

Cara memotong jeruk juga menentukan kandungan air yang akan keluar. Jika ingin memotong jeruk peras, potong menjadi dua bagian seperti biasa. 

Sedangkan, untuk jeruk lemon dan jeruk nipis, sebaiknya dipotong dengan arah vertikal. Dengan begitu, air jeruk bisa keluar lebih banyak. 

Baca Juga: 10 Tips Memasak Cimol yang Tepat, biar Gak Meledak di Kompor

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya