TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Jangan Dicuci Sebelum Direbus, Begini 6 Cara Olah Ayam yang Tepat

Kayanya Mama, Tante, dan tetangga kamu perlu tahu deh! 

telegraph.co.uk

Menurut kamu, mengolah ayam yang benar itu gimana, sih? Dicuci dulu atau malah direbus dulu? Tunggu dulu, kalau jawaban kamu adalah cuci sebelum rebus, kayanya perlu baca ulasan di bawah ini, deh!

Iya, sebab cuci ayam sebelum direbus sampai matang justru berbahaya. Biar makin yakin dan gak salah lagi, baca yuk tulisannya sampai habis. Jangan lupa,  bilang Mama, Tante sampai tetangga kamu juga. Penting, nih! 

1. Cipratan air dari ayam yang belum direbus bisa menyebarkan bakteri

pressfrom.info

Saat kamu mencuci daging ayam sebelum direbus, ini berpotensi menyebarkan bakteri Campylobacter di sekitar tempat cuci ayam tadi. Bakteri ini adalah bakteri yang bisa menyebabkan sakit perut, muntah-muntah, hingga diare. Gak hanya bakteri Campylobacter saja, dalam daging ayam juga ada bakteri Salmonella, E. Colli, da masih banyak lagi. 

2. Bakteri ayam baru bisa hilang setelah direbus

primalpalate.com

Tidak semua makanan perlu dicuci dahulu sebelum diolah, termasuk daging ayam ini. Sebelum kamu dimasak, baiknya langsung direbus untuk menghilangkan bakteri yang ada dalam permukaan maupun dalam daging ayam. 

Baca Juga: Sering Diperebutkan, Ini 5 Fakta dan Cara Mengolah Kulit Ayam

3. Merebus ayam pun ada seninya. Harus sampai matang!

bhg.com

Saat merebus ayam, tentu punya caranya sendiri. Gak bisa seenaknya, harus benar ditunggu sampai matang yaitu sampai ayam tidak lagi berwarna merah muda. Pun ayam yang sudah matang, akan berwarna putih dan tidak mengeluarkan cairan saat diiris. 

4. Supaya aman, pisahkan alat masak yang digunakan untuk mengolah daging

thespruceeats.com

Untuk mengurangi risiko bakteri menyebar ke berbagai makanan lain, pisahkan alat masak dan alat penyimpanan ayam dari yang lain. Misalkan, jangan gunakan satu panci yang sama untuk merebus ayam dan merebus sayur, jangan jadikan satu antara tempat penyimpanan buah dengan daging ayam, dan lain sebagainya. 

5. Cuci tangan wajib hukumnya

minnpost.com

Setelah kamu merebus atau mengolah ayam, langsung cuci tangan, ya! Setidaknya, cuci tangan dengan sabun di air mengalir atau air hangat selama 20 detik perlu  dilakukan. Jangan main-main, bakteri yang ada pada ayam ini bahaya. 

Baca Juga: Ini 4 Hal yang Harus Dihindari Saat Mengolah Daging Ayam

Verified Writer

Dyar Ayu

Jalan-jalan mencari penyu Alabiyu~

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya