TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Sajian Terbaik Hasil Kombinasi Bihun dan Susu yang Maknyus Banget!

Bisa menjadi sajian berkuah hingga puding juga, nih

ilustrasi ragam sajian bihun susu (unsplash.com/Brittani Carter)

Bihun merupakan salah satu jenis mi tipis berwarna transparan yang hampir mudah sekali ditemui di Indonesia. Bahkan keberadaan bahan baku ini diperlukan untuk melengkapi aneka santapan tradisional dan kekinian, biar lebih maknyus.

Walau begitu, rupanya kreativitas atas penggunaan bihun juga dapat dikombinasikan bersama susu. Makanya, perpaduan dari dua sajian ini akan semakin terasa menggigit ketika diwujudkan dalam lima olahan nikmat berikut. Yuk, cari tahu!

1. Bihun kari kuah susu 

ilustrasi bihun kari kuah susu (unsplash.com/Masaaki Komori)

Saat cuaca sedang tidak bersahabat, waktunya menggunakan stok bihun untuk memasak makanan hangat. Tetapi bahan-bahan yang digunakan pun nggak seperti biasanya, lho. Sebab hidangan ini bisa diinovasikan bersama kuah kari susu yang nikmat.

Gak perlu susah-susah membuat adonan dari awal, tinggal masukkan bumbu halus yang terdiri dari aneka bawang, bubuk kari, susu, dan aneka perasa. Kamu sudah bisa bikin kuah yang legit untuk dimasak bareng bihun, tauge, hingga aneka daging kesukaan.

Baca Juga: 5 Ragam Bakwan Bihun Crunchy, Kombinasi Gorengan Unik

2. Puding bihun susu 

ilustrasi puding bihun susu (unsplash.com/Gabrielle Henderson)

Tahu nggak sih, kalau bihun nggak selalu dijadikan penunjang untuk masakan asin. Namun sukses juga ketika dimasak sebagai olahan manis dan menyegarkan, salah satunya adalah kreasi puding susu bihun yang unik.

Kombinasi antara bihun jagung dan susu UHT bisa dimasukkan ke dalam adonan agar-agar bubuk. Tinggal tambahi dengan gula pasir, daun pandan, hingga pewarna makanan, maka sajian pun bakal sukses bikin kamu ketagihan. 

3. Bihun brulee 

ilustrasi bihun brulee (unsplash.com/Kristine Tumanyan)

Bicara soal brulee dengan sensasi rasa gurih, hidangan pertama yang terlintas di pikiran biasanya adalah spageti. Metode pemasakan dengan cara dipanggang ini bakal bikin sajian terasa semakin lembut dan lumer ketika disantap.

Namun demikian, ada juga inovasi yang tidak kalah unik, yakni dengan menggantikan pasta asal Italia tersebut memakai bihun jagung. Tambahkan juga daging cincang hingga saus tomat. Serta buat saus pelengkap menggunakan susu UHT sampai keju parmesan.

4. Nugget bihun susu 

ilustrasi nugget bihun susu (unsplash.com/Tyson)

Nugget menjadi salah satu lauk makan praktis dengan baluran tepung roti. Keberadaan komponen ini, bikin sajian jadi terasa lembut dan garing di saat bersamaan. Walau begitu, tahu 'kah kamu kalau nugget juga bisa dibikin menggunakan bihun?

Seperti olahan nugget lain, kamu pun dapat memasukkan wortel hingga daging tertentu ke dalam adonan. Tambahkan juga susu untuk menghasilkan nugget menggugah selera. Setelah itu, kamu dapat menyimpan nugget untuk digoreng kembali.

Baca Juga: 10 Olahan Bihun Terkenal di Asia Tenggara, Gurihnya Bangkitkan Selera!

Verified Writer

Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya