TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Oreo Macaron, Kudapan Mini yang Bikin Mood Meningkat

Manisnya bikin suasana hati jadi happy

ilustrasi oreo macaron (dok. youtube.com/Cooking tree 쿠킹트리)

Macaron merupakan kue kering asal Perancis yang digemari banyak orang di berbagai belahan dunia. Kue kering ini terbuat dari bahan dasar berupa meringue atau adonan yang berasal dari putih telur dan gula. Macaron berbentuk bulat yang ditumpuk seperti sandwich dan diberi krim aneka rasa di tengahnya. Tekstur kuenya yang renyah dan krimnya yang lembut membuat kue ini cocok dijadikan kudapan pembangkit mood.

Jika biasanya kamu membeli macaron di toko kue, kini kamu bisa membuatnya sendiri, lho. Buat para pencinta oreo, dapat membuat macaron dengan rasa oreo yang menggoda. Penasaran dengan cara membuatnya? Yuk, simak resep dan langkah membuat oreo macaron di bawah ini!

1. Siapkan bahan-bahan yang dibutuhkan 

ilustrasi mentega dan tepung (pexels.com/@markusspiske)

Bahan-bahan yang dibutuhkan terbagi menjadi dua jenis yaitu bahan macaron dan bahan krim. Bahan-bahan tersebut adalah sebagai berikut.

Bahan adonan macaron warna hitam:

  • 50 gram tepung almond
  • 40 gram gula halus
  • 40 gram putih telur
  • 40 gram gula
  • 5 gram bubuk cokelat hitam
  • Pewarna makanan berwarna hitam

Bahan adonan macaron warna putih:

  • 50 gram tepung almond
  • 40 gram gula halus
  • 40 gram putih telur
  • 40 gram gula

Bahan krim:

  • 100 gram mentega tawar
  • 100 gram cream cheese
  • 30 gram krim oreo
  • 50 gram susu kental manis
  • 25 gram biskuit oreo tanpa krim

2. Buat adonan meringue dan tambahkan bahan lainnya 

ilustrasi adonan meringue (dok. youtube.com/Cooking tree 쿠킹트리)

Kita akan membuat macaron dengan warna yang berbeda yakni hitam dan putih. Untuk membuat macaron berwarna putih, pertama, buat adonan meringue terlebih dahulu. Kocok putih telur dan gula menggunakan mixer. Masukkan gula secara bertahap. Kocok hingga adonan mengembang. Tambahkan tepung almond dengan cara diayak agar tidak ada tepung yang menggumpal. Aduk hingga semua bahan tercampur secara merata.

Untuk macaron berwarna hitam, cara membuatnya sama. Namun, kita perlu menambahkan bubuk cokelat hitam dan pewarna makanan berwarna hitam secukupnya. Setelah kedua adonan jadi, tuang ke dalam piping bag.

Baca Juga: Resep Oreo Choux yang Lembut dan Creamy, Bikin Sendiri, yuk!

3. Tuang adonan dalam loyang dan panggang hingga matang 

ilustrasi adonan dalam loyang (dok. youtube.com/Cooking tree 쿠킹트리)

Tuang adonan macaron baik hitam maupun putih di atas loyang. Pastikan loyang telah diberi alas berupa baking paper. Hentakkan loyang agar gelembung udara yang ada pada permukaan adonan macaron menghilang. Lalu diamkan adonan macaron di suhu ruang hingga adonan sedikit mengeras dan tidak menempel saat disentuh.

Panaskan oven sebelum digunakan. Panggang adonan macaron dengan suhu 130 derajat Celcius. Panggang selama kurang lebih 12 menit. Jika sudah matang angkat dan diamkan di suhu ruang.

4. Buat krim oreo 

ilustrasi krim oreo (dok. youtube.com/Cooking tree 쿠킹트리)

Siapkan wadah dan tuang mentega tawar dalam wadah tersebut. Haluskan mentega tawar dengan menggunakan mixer. Jika sudah halus, tambahkan cream cheese dan krim oreo lalu aduk dengan mixer. Tambahkan susu kental manis lalu aduk kembali.

Terakhir, tambahkan biskuit oreo tanpa krim yang telah dihancurkan menjadi bubuk. Aduk hingga semua bahan tercampur rata. Jika sudah tercampur rata, masukkan krim oreo tersebut ke dalam piping bag.

Baca Juga: Resep Oreo Cheesecake Dessert Box, Hidangan Mewah dengan Resep Mudah

Verified Writer

Nurdiana A D

be grateful

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya