TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Jenis Es Krim dengan Jumlah Kalorinya, Gak Semua Tinggi Kok!

Hayoo...siapa yang sering lupa diri makan banyak?

instagram.com/glutenfreechristie

Hampir semua orang suka es krim. Rasanya yang manis dan segar jadi alasan utamanya. Gak cuma enak dinikmati saat cuaca sedang panas-panasnya, es krim juga bisa dikonsumsi kapan saja semau kita. 

Rasa dan bentuknya yang beragam selalu berhasil membuat kita tergiur. Tak jarang kita lupa diri dengan makan banyak, meski tahu kalorinya cukup tinggi.

Seorang personal trainer dan nutrition coach, Graeme Tomlinson, melalui akun Instagram @thefitnesschef_, berbagi informasi tentang jumlah kalori beberapa jenis es krim. Di antaranya seperti di bawah ini:

1. Calippo terbuat dari konsentrat jeruk, apel, gula, sirup fruktosa, dan perasa buatan. Calippo dengan rasa jeruk mengandung 100 kalori per porsinya

instagram.com/gregoribologna

2. Solero, es krim rasa buah dengan isi susu vanila mengandung 98 kalori. Bahan-bahannya antara lain susu, gula, puree buah, dan sebagainya

instagram.com/racheldriscoll.slimmingworld

3. Cornetto rasa stroberi terbuat dari es krim yang dilapisi cokelat dan susu vanila. Es krim dengan balutan cone renyah ini mengandung 160 kalori

instagram.com/emily.blooms

4. Magnum dengan rasa cokelat putih mengandung 293 kalori. Terbuat dari beragam jenis susu, krim, gula, sirup jagung, vanila, dan lain-lain

instagram.com/_asliceofcake_

5. Cornetto rasa klasik hanya menggunakan vanila, cokelat, dan topping kacang. Namun, kalorinya lebih banyak daripada stroberi, yakni 166 kalori

instagram.com/purely_icecream

Baca Juga: 11 Jenis Roti dan Kue Beserta Jumlah Kalorinya, Kurangi Saat Diet

6. Magnum versi klasik dengan isian vanila yang dilapisi balutan cokelat mengandung 244 kkal

instagram.com/pixiepx4

7. Del Monte raspberry smoothie dibuat dari buah asli, sehingga tidak banyak kalori, hanya 85 kkal. Cocok banget dikonsumsi para vegetarian!

pepitepertutti.it

8. Twister, es krim lolipop rasa buah-buahan ini mengandung 76 kalori. Ada rasa stroberi di dalamnya, lalu dibalut nanas dan jeruk di luar

instagram.com/lady_yce

9. Sun Lolly berbentuk segitiga ini juga punya rasa buah-buahan, tanpa perasa dan pemanis buatan, dengan 53 kalori

instagram.com/malenececilie

Baca Juga: 11 Rasa Es Krim dan Gelato Aneh di Indonesia, Uniknya di Luar Kepala!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya