TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Duh, 6 Kombinasi Makanan Ini Justru Buruk untuk Kesehatan Lho!

Padahal sering banget kita konsumsi nih

geniuskitchen.co

Banyak jenis makanan atau minuman yang makin nikmat kalau dikombinasikan dengan lainnya. Contoh yang paling umum misalnya makan ayam goreng dengan french fries, es teh dengan nasi sayur makan siang, dan lain sebagainya. 

Tapi pernah gak sih kamu mencari tahu bagaimana kandungan nutrisinya, kalau kedua jenis makanan tersebut digabung? Faktanya, gak semua jenis makanan aman dikonsumsi berbarengan, seperti enam makanan di bawah ini.

1. Pizza dan soda

reneeskitchenadventures.com

Pizza dan soda bisa dibilang combo kenikmatan yang hakiki. Saking enaknya, gak jarang  keinginan makan kita belum reda, bahkan setelah perut kenyang sessat.

Itulah alasan kenapa dua jenis makanan ini tidak baik disandingkan. Sebab, pizza dan soda sama-sama mengandung fruktosa dan karbohidrat tinggi.

Ahli kesehatan, pelatih kesehatan serta chef, Colin Zhu, mengatakan hal tersebut akan menimbulkan efek kenyang palsu yang sifatnya sesaat, dan justru membuat kita makin lapar setelahnya.

2. Roti tawar dan selai

monksbread.com

Roti tawar dan selai biasanya jadi menu sarapan andalan saat gak punya waktu banyak di pagi hari. Selain cepat, makanan ini juga mengenyangkan.

Namun, sama dengan soda dan pizza, kombinasi makanan ini tinggi gula dan karbo yang bisa menaikkan kadar insulin dalam darah dengan cepat. Kamu mungkin bakal kenyang sesaat, tapi setelahnya langsung lapar lagi.

"Kalau hanya konsumsi gula tapi tidak ada kandungan protein dan lemak sehat di menu sarapanmu, bisa dipastikan rasa lapar akan datang jauh sebelum jam makan siang," ujar ahli diet Allison Stowell, kepada Woman's Day. Ia menyarankan untuk menambahkan ayam atau alpukat sebagai alternatif protein dan lemak.

Baca juga: Pernah Sakit Kepala saat Terburu-buru Minum Es? Ini Lho Penyebabnya!

3. Salad dan dressing rendah lemak

foodandwine.com

Produk makanan rendah lemak jadi salah satu pilihan favorit bagi yang sedang diet. Bahkan, untuk makanan yang sehat dan tinggi serat seperti salad saja, masih memilih dressing tanpa lemak. Padahal, lemak itu yang justru bikin vitamin dari sayuran bisa diserap optimal oleh tubuh, lho!

Kepala Dokter Naturopathic di Harvey Health, Amanda Frick, mengatakan sayuran segar terutama sayuran hijau, mengandung banyak mineral dan vitamin seperti A, D, E, dan K yang larut dalam lemak. Olive oil dan avocado bisa jadi sumber lemak yang baik untuk dimakan bersama salad.

4.Sereal dan jus jeruk

photoshelter.com

Sereal, susu, dan jus jeruk dianggap kombinasi sarapan pagi sederhana dengan gizi kompleks. Bagaimana tidak, kamu bisa mendapatkan manfaat karbohidrat dan serat dalam sereal, kalsium dan protein dalam susu, serta vitamin C dalam jus jeruk. 

Sayang, stigma ini justru keliru. Meski pun masing-masing jenis makanan punya kandungan yang baik, tapi ketiganya tak cocok digabungkan.

Kandungan asam di dalam buah (yang rasanya asam) akan mengganggu enzim yang berfungsi mencerna sari pati dalam sereal. Selain itu, buah atau jus asam dapat mengentalkan susu dan mengubahnya menjadi zat pembentuk lendir. Hal ini akan memperberat kerja lambung.

Seorang pelatih kesehatan profesional, Nadya Andreeva, menyarankan lebih baik mengonsumsi jus buah segar 30 menit sebelum makan sereal atau oatmeal.

5. Ayam goreng dan kentang

sailorhagarspub.com

Menggabungkan makanan goreng atau protein hewani dengan pati adalah pilihan buruk. Contohnya ayam dengan waffle atau steak dengan mashed potato.

Hal ini bisa meningkatkan risiko diabetes. Ahli kesehatan, pelatih kesehatan, serta chef, Colin Zhu, menyarankan memilih antara salah satu jenis makanan saja, daripada menggabungkan makanan yang bisa menyebabkan penyumbatan arteri.

Baca Juga: 8 Makanan yang Paling Ampuh untuk Mengecilkan Perut Buncit

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya