TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Pilihan Saus Cocol Khas Yunani yang Bikin Makanan Lebih Nikmat

Aneka menu bisa dicocol pada saus ini 

tzatziki (instagram.com/bybreakofdawn)

Saus seringkali menjadi menu pelengkap bagi banyak hidangan. Banyak orang yang menambahkan saus agar membuat makanan kian enak. Tak hanya langsung dituangkan pada hidangan yang ada, saus juga dapat dijadikan sebagai bahan cocolan yang nikmat.

Yunani mempunyai banyak ragam saus cocolan yang akan menambah kelezatan hidangan yang tersaji. Lalu, apa saja pilihan saus cocol yang bisa membuat makananmu bertambah menggugah selera? Yuk, cari tahu.

1. Fava

fava (instagram.com/ozlemdenlezzetler)

Fava merupakan saus yang mempunyai aroma yang sedap. Makanan ini terbuat dari kacang polong kuning yang dikombinasikan dengan bawang dan berbagai rempah-rempah. Semua dimasak hingga hancur dan berubah menjadi tekstur yang lembut.

Karena kepopulerannya, saus ini dapat dengan mudah dijumpai di banyak kedai di seluruh negeri. Saus ini secara tradisional dihidangkan bersamaan dengan bawang yang dipotong dadu dan disiram dengan sedikit minyak zaitun.

Baca Juga: 5 Ragam Olahan Telur Khas Yunani yang Kelezatannya Mengundang Lapar

2. Tzatziki

tzatziki (instagram.com/bybreakofdawn)

Tzatziki merupakan saus yang dalam pembuatannya memerlukan yogurt, mentimun, dan bawang putih. Lalu saus ini juga memerlukan bumbu dan rempah-rempah seperti dill, mint, atau peterseli. Saus ini biasanya dibuat saus cocol untuk olahan daging.

Saus selalu dihidangkan dalam keadaan dingin. Saus juga biasanya dijadikan pelengkap untuk roti pita. Selain Yunani, saus ini juga mempunyai beragam variasi yang tersebar di Iran, Irak, Turki, Siprus, Bulgaria, dan Serbia.

3. Skordalia

skordalia (instagram.com/mimiskingdom.recepti)

Skordalia merupakan makanan yang terbuat dari campuran kentang tumbuk, minyak zaitun, cuka, bawang putih mentah, dan almond. Saus biasanya disantap bersamaan dengan roti pita hangat atau roti gandum kering.

Karena rasa bawang putihnya yang pekat, saus juga dapat dihidangkan sebagai pendamping berbagai olahan ikan atau sayuran. Saus juga seringkali dihiasi dengan peterseli cincang dan disiram dengan sedikit minyak zaitun.

4. Taramasalata

taramasalata (instagram.com/petros_maounatzis)

Taramasalata merupakan saus yang tak hanya populer di Yunani, namun juga Turki. Saus ini terbuat dari kentang tumbuk atau roti. Lalu bahan tersebut dicampur dengan jus lemon, minyak zaitun, dan telur ikan dari cod, ikan mas, atau belanak. Saus ini dapat dihidangkan sebagai hidangan pembuka.

Di negara ini, saus secara tradisional disantap pada Clean Monday, yang menjadi hari pertama Prapaskah. Saus ini umumnya mengandung pewarna makanan dalam jumlah besar yang menimbulkan warna merah muda yang tidak biasa pada sebuah makanan.

Baca Juga: Resep Saus Yoghurt Bawang Putih yang Praktis, Jadi Ide Saus Lezat!

Verified Writer

Ratna Herlina

At least God's Plan is always much better than mine.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya