TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Kuliner Indonesia dengan Rating Tinggi Pilihan The Food Ranger

#PANJATPOIN Memang mantap sih pilihannya!

instagram.com/thefoodranger

The Food Ranger adalah akun YouTube yang dikelola oleh Trevor James, food vlogger asal Kanada. Uniknya, akun ini selalu menyertakan ratingOut of Ten” pada setiap makanan yang dicoba.

James lebih sering jelajah kuliner di negara-negara Asia, yang salah satunya adalah Indonesia.

Belum banyak kota yang dijelajahinya, namun ada sepuluh kuliner Indonesia yang menjadi pilihan The Food Ranger dan memiliki rating tinggi. Wah, apa saja ya?

1. Mangut lele, rating 10

instagram.com/gendut_kulineran

Berkuah santan dan kaya akan rempah-rempah, mangut lele adalah kuliner mantap yang ditemukan The Food Ranger ketika menjelajahi kota Yogyakarta.

Sebelum dimasak bersama kuah berbumbu, lele digoreng atau dibakar terlebih dahulu yang bikin teksturnya makin nampol ketika suapan pertama mendarat di lidah. Biar makin mantap, nikmati mangut lele dan nasi putih selagi masih hangat.

2. Entok slenget, rating 10

instagram.com/kulineryogya

Populer dan mungkin hanya bisa dijumpai di Yogyakarta, entok slenget memiliki kuah kental namun tidak bersantan dengan bahan utama daging entok atau itik serati yang dipotong dengan ukuran sedang.

Sama halnya mangut lele, entok slenget kaya akan rempah-rempah dan pedas. Penyajian entok slenget pasti dilengkapi dengan sepiring irisan kol dan potongan timun yang bikin selera makan jadi meningkat.

3. Gulai kepala ikan, rating 10

instagram.com/didisuryadi60

Kalau yang ini sih memang juaranya! Meski hanya kepala ikan yang disajikan, namun kuliner Indonesia ini bergizi dan dimasak sebegitu nikmatnya yang bikin The Food Ranger gak tahan dengan kelezatannya yang lumer di lidah.

Memiliki kuah sedikit kental dan berwarna kuning, gulai kepala ikan mudah ditemukan di rumah makan masakan Sumatera, khususnya Padang.

4. Nasi kapau, rating 9.8

instagram.com/nasikapaujuragan

Gak cuma nasi Padang yang lezatnya menggoda lidah. Sama-sama berasal dari Sumatera Barat, Nasi Kapau menjadi kuliner pilihan The Food Ranger dengan rating tinggi.

Gulai tambunsu atau usus, salah satu isian pada nasi Kapau cukup menarik perhatian James ketika disajikan.

Baca Juga: Juara! Ini 7 Kuliner Khas Indonesia yang Sukses di Luar Negeri 

5. Martabak manis, rating 9.7

instagram.com/martabak24official

Kudapan manis sajian bersama keluarga ini juga berhasil menggoda lidah James, sewaktu ia singgah di ibu kota, Jakarta. Manisnya yang full nempel di lidah, sesuai dengan lidah masyarakat barat yang umumnya menyukai hidangan manis-manis.

Dengan topping apapun, martabak manis Indonesia memang juaranya kue lezat! Terlebih, kini banyak varian rasa yang kadang bikin bingung mau pilih topping apa? Karena saking enaknya dan bikin nagih.

6. Bihun bebek, rating 9.7

instagram.com/andrihollicc

Umumnya olahan mie kuah memiliki isian berupa daging sapi, ayam, atau seafood. Beda hal dengan bihun kuah khas Medan ini yang memadukan gurihnya setiap irisan daging bebek dengan potongan daun selada serta bawang putih goreng. Tak lupa, kuah kaldu nan gurih yang bikin perut kita hangat dan jadi kenyang.

7. Wedang ronde, rating 9.6

instagram.com/mahasiswakulineran

Tidak hanya menghangatkan, wedang ronde termasuk minuman yang sehat bagi tubuh. Jahe, ciri khas rasa yang dimiliki wedang ronde.

Banyak ditemukan di daerah Jawa Tengah, wedang ronde memiliki isian berupa ronde (tepung ketan dengan isian kacang yang diolah dengan gula), kacang tanah, kolang-kaling, dan potongan roti tawar.

Disajikan pada mangkuk kecil dengan duck spoon dan piring tatakan, seporsi wedang ronde adalah pilihan dessert yang nikmat usai menyantap makanan.

8. Kari bihun, rating 9.6

instagram.com

Berkuah santan, kari bihun sama lezatnya dengan bihun bebek. Berasal dari daerah yang sama yaitu Medan, semangkok kari bihun biasanya memiliki isian daging ayam dan potongan kentang. 

Bihun bertemu kentang, irisan potongan ayam yang disertai kuah kental nan pedas namun gurih, definisi bikin perut kenyang dengan sajian yang luar biasa nikmat.

9. Gudeg, rating 9.5

instagram.com/eatandjournal

Ternyata hidangan sederhana khas Yogyakarta ini tidak hanya ramah dengan lidah lokal, bule pun dibuat takluk dengan cita rasa gudeg yang sedap.

Krecek yang sedikit pedas, gurihnya sayur nangka, manisnya telur pindang, dan perpaduan rasa unik yang ditawarkan gudeg kepada para penikmatnya bikin nafsu makan meningkat hingga suapan terakhir.

Baca Juga: 5 Kuliner Durian di Bandung Ini Bikin Kamu Merem Melek Saat Memakannya

Verified Writer

Tifani Topan

(Food & Travel Enthusiast) Mohon maaf jika terjadi kesalahan penulisan maupun informasi. Terima kasih

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya