TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Kuliner Ekstrem dari India yang Bisa Bikin Nafsu Makanmu Berantakan

Gak hanya Thailand, India juga punya kuliner ekstrem lho!

finelychopped.net

India merupakan salah satu negara yang dikenal memiliki kuliner yang enak-enak. Contohnya seperti nasi kari yang begitu tersohor.

Gak hanya terkenal di negerinya sendiri, beberapa kuliner khas India ternyata banyak digemari oleh masyarakat dunia. Walaupun terkenal memiliki aneka kuliner yang menggugah selera, India ternyata juga punya kuliner ekstrem lho!

Beberapa kuliner ekstrem India tersebut, bahkan bisa mengacaukan selera makan. Simak ya!

1. Doh Khileh

antiscoopwhoop.com

Gak mau kalah dengan negara lain, ternyata India juga punya salad lho! Namun bedanya salad ini dicampur dengan daging. Biasanya, salad yang beri nama Doh Khileh ini dibuat dari daging babi dan bawang merah. Jika melihat bahan bakunya, yang membuat salad ini ekstrem adalah karena diberi campuran otak babi kukus di atasnya. Kamu berani coba?

2. Eri Polu

finelychopped.net

Makanan yang satu ini benar-benar memiliki aroma yang unik banget. Selain aromanya yang unik, bahan dasar pembuatannya pun juga tak lazim. Eri Polu terbuat dari olahan kepompong ulat sutera. Untuk memberi cita rasa pada masakan ini, biasanya ditambahkan juga khorisa atau rebung yang difermentasi. 

Baca Juga: 5 Kuliner Ekstrem Prancis yang Bikin Penasaran Memakannya, Mau Coba?

3. Chaprah

timesknowledge.in

Apakah kamu pernah membayangkan rasa seekor semut apabila dimakan? Di India, semut merah digunakan sebagai makanan. Gak hanya semutnya saja yang dimakan, tetapi telurnya juga lho! Makanan yang sering disantap oleh suku Chhatisgarh ini biasanya dihidangkan dengan campuran bubuk cabai untuk memberi rasa pedas.

4. Sa-um Bur

instagram.com/mizoram_insta

Jika dibandingkan dengan makanan lainnya, Sa-um Bur memiliki keunikan dari cara memasaknya. Sa-um Bur terbuat dari lemak babi yang difermentasi. Biasanya lemak babi tersebut akan disimpan dalam wadah yang terbuat dari tanah liat hingga berbulan-bulan sampai berubah menjadi minyak babi. 

5. Khasi Blood Sausage

timesofindia.indiatimes.com

Jika di Korea ada Sundae, sosis yang terbuat dari darah, maka India juga punya. Mereka biasa menyebutnya dengan sosis Khasi karna kuliner yang satu ini merupakan makanan khas dari suku Khasi di India. Makanan yang satu ini terbuat dari darah babi yang sudah dicampur dengan daging dan jerohan. Tertarik untuk mencobanya?

Baca Juga: 7 Rekomendasi Tempat Kuliner Kaledo di Palu, Rasanya Bikin Nagih!

Verified Writer

Suci Wu

hi, Hello :) Instagram @ciiw08

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya