TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Fakta Menarik Seputar Hummus, Makanan Lembut Khas Timur Tengah

Sekilas mirip puree lho

delish.com

Hummus merupakan salah satu hidangan dengan konsistensi lembut khas timur tengah yang juga biasa disebut sebagai puree, saus cocol, maupun bubur. Komponen utama dari hummus adalah kacang arab yang telah digiling dan dicampur tahini yaitu sejenis wijen giling, minyak zaitun, limau yang telah diperas, bawang putih, dan garam. Memiliki konsistensi yang lembut dan lezat, hummus seringkali menjadi teman makan dari beberapa makanan lezat khas Timur Tengah lainnya. Dibalik keunikan rasanya, sudahkah kamu mengetahui fakta menarik seputar hummus?

Untuk kamu yang penasaran mengenai fakta menarik seputar hummus yang dapat diulas, simak yuk apa saja!

1. Makanan sehat yang cocok untuk para vegan

goya.com

Untuk kalian yang merasa seorang vegetarian dan menghindari konsumsi daging, tentu saja hummus dapat menjadi salah satu menu menarik yang dapat dicoba. Hummus sendiri memiliki komposisi dari kacang arab, minyak zaitun, garam, tahini, dan bawang putih, tentunya komponen bahan tersebut aman untuk dikonsumsi para vegetarian bersama dengan roti maupun keripik.

2. Memiliki kandungan baik

taste.com.au

Kita tidak perlu ragu dalam mengonsumsi hummus sebagai salah satu menu andalan dalam makan, hal ini karena terdapat kandungan baik yang terdapat didalamnya seperti sumber zat seng dan folat. Kandungan jenis ini tentu saja sangat bermanfaat untuk dikonsumsi oleh banyak orang sehingga tidak perlu ragu lagi. Selain itu, kandungan karbohidrat didalamnya juga aman dikonsumsi oleh penderita diabetes.

Baca Juga: 5 Fakta Unik Kanafa, Pastri Renyah dari Timur Tengah

3. Sudah banyak varian rasa yang lebih cocok dimulut

cookinglight.com

Beberapa orang di luar Timur Tengah mungkin sedikit mengalami kesulitan dalam mengonsumsi hummus karena cita rasa yang kurang cocok dengan lidah, sementara memang hummus memiliki konsistensi yang relatif kental, kasar, dan berminyak. Namun, saat ini banyak varian hummus yang sudah cocok di lidah penikmatnya dan tentunya dengan konsistensi yang lebih lembut layaknya bubur.

4. Hidangan yang populer seantero Timur Tengah bahkan Afrika

simplyrecipes.com

Kita mungkin banyak yang menyangka bahwa hummus merupakan makanan tradisional yang erat kaitannya dengan daratan Turki, padahal sebenarnya hummus merupakan makanan yang sangat populer seantero Timur Tengah bahkam kepopulerannya hingga ke Afrika Utara. Ini lah yang membuat hummus menjadi salah satu hidangan yang cukup menakjubkan.

Baca Juga: 5 Resep Roti Timur Tengah yang Tak Banyak Orang Tahu

Verified Writer

Tresna Nur Andini

Terima kasih sudah membaca tulisan saya | Seorang penulis biasa yang gemar berdiskusi. Mari berteman melalui ig : @tresnajaa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya