TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

8 Topping Pancake Paling Lezat, yang Mana Favoritmu?

Bisa pakai daging, buah, bahkan sayur!

pexels.com

Rasanya, tak ada orang yang membenci pancake. Kamu pun mungkin sudah ketagihan dengan lembutnya adonan pancake plus topping-nya yang beragam. Mulai dari madu, sirup maple, gula bubuk, dan lain sebagainya.

Namun ternyata, topping dari pancake gak terbatas di situ saja loh! Terinspirasi dari BBC.co.uk, mungkin kamu bisa mulai berkreasi dengan topping-topping yang berbeda dengan biasanya. Yang pasti, modalnya pasti harus ada pancakenya dulu ya! Oke, daripada penasaran, simak delapan topping pancake lezat yang bisa kamu coba sendiri di rumah berikut ini!

1. Berry

bbc.co.uk

Segar dan sensasional! Kamu kudu coba nih, topping pancake berisi buah berry, seperti strawberry, blackberry, maupun blueberry. Semuanya bisa langsung ditaruh di atas pancake pakai coklat putih yang dilelehkan. Yummy!

2. Daging

bbc.co.uk

Buat yang tak menyenangi ham, mungkin bisa menggantinya dengan daging sapi. Jangan lupa mencoba mengombinasikannya dengan rebusan asparagus dan saus hollandaise. Atau kalau terlalu susah, bisa kok diganti pakai mayones. Kira-kira, sensasi makan pancake dengan topping daging setara dengan makan burger tidak ya?

Baca juga: Manis! Lengkapi Harimu dengan Resep Nutella Pancake Ini!

3. Cokelat

bbc.co.uk

Simpel, sederhana, gak neko-neko. Cokelat adalah salah satu bahan yang paling gampang dijadikan topping. Paling familiar juga ya, tinggal beli ke minimarket dekat rumah langsung bisa dituang ke atas topping.

4. Jamur dan Bayam

bbc.co.uk

Yang satu ini mungkin agak rumit nih, tapi tetep bisa dibikin dengan cepat. Jamur dan bayam memang jarang sekali terdengar bisa jadi topping untuk pancake, walaupun sebenarnya bisa-bisa saja. Keduanya direbus sendiri-sendiri dan lantas ditaruh di atas pancake pakai mayones, saus tomat, dan semacamnya sesuai selera.

5. Isi Khas Pizza

bbc.co.uk

Mungkin, dressing yang satu ini bisa membuat pancake biasa jadi semi-pizza. Ya, boleh-boleh saja loh menambahkan pancake dengan taburan daging beef, ham, atau ayam yang lantas diberi taburan daun bawang plus keju parut.

6. Kombinasi Madu, Keju Feta, dan Daun Thyme

bbc.co.uk

Buat yang suka dengan rasa agak nyeleneh di lidah, kamu bisa metambahkan madu, keju feta (dari susu domba yang dipasteurisasi), dan daun thyme. Dijamin, aroma topping pancake buatanmu bakal jadi satu dari sedikit yang paling anti-mainstream.

7. Blueberry dan Krim Kocok

bbc.co.uk

Blueberry kalengan selalu jadi opsi yang menarik untuk dikawinkan dengan pancake, apalagi saat ditambah whipped cream (krim kocok) dan selai almond. Ketiganya wajar dikombinasikan untuk topping pancake yang berbeda versi kamu.

Baca juga: 7 Kesalahan yang Sering Dilakukan Orang Saat Bikin Pancake

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya