Dimsum adalah hidangan asal Tiongkok yang mendunia dan banyak disukai oleh masyarakat terutama di Indonesia. Apalagi pada musim hujan seperti sekarang ini, dimsum seringkali diburu sebagai camilan untuk menghangatkan badan. Tanpa saus pun sebenarnya dimsum sudah sangat nikmat untuk dinikmati.
Tapi, memang rasanya akan jauh lebih lezat jika dipadukan dengan saus cocolan. Di Indonesia, dimsum mentai selalu menjadi favorit nomor satu di kalangan anak muda. Namun terkadang, jika mengonsumsi saus mentai terlalu banyak, ini akan menimbulkan sensasi enek di mulut. Nah, agar kejadian ini tidak berulang lagi, kamu bisa menyimak lima jenis saus cocolan dimsum selain mentai yang gak kalah lezat dalam artikel ini. Simak sampai habis rekomendasinya di bawah ini, ya!
