10 Tempat Bukber di Pekalongan, Menu Beragam dan Ramah di Kantong

Lokasinya strategis dekat pusat kota

Buka bersama alias bukber menjadi agenda musiman saat Ramadan tiba. Acara satu ini memang jadi salah satu ajang memupuk keakraban sambil kulineran. Kamu pun bisa melakukannya bersama keluarga, kolega, teman, maupun someone special.

Buat yang mau bukber di Pekalongan, ada banyak tempat makan yang gak jauh dari Jalur Pantura dan tengah kota. Berikut ini rekomendasi tempat bukber di Pekalongan yang bisa jadi referensi buatmu. Menunya beragam dan harganya ramah di kantong!

1. Rumah Makan Panderasa

10 Tempat Bukber di Pekalongan, Menu Beragam dan Ramah di Kantongayam karang menanci, Rumah Makan Panderasa (instagram.com/panderasa)

Mau buka bersama di tengah Kota Pekalongan? Rumah Makan Panderasa, tempat makan keluarga yang bisa jadi salah satu pilihannya. Lokasinya dekat dengan Stasiun Pekalongan dan Museum Batik Pekalongan.

Menu andalannya berupa ayam karang menanci, olahan ayam yang dibakar dengan bumbu rempah khas. Kuliner ini merupakan perpaduan cita rasa lokal dan Timur Tengah, biasanya disajikan saat Idul Fitri dan acara keluarga. Konon, menggunakan resep warisan sejak 1930, lho.

Tempat makan ini cukup luas dengan tiga ruangan berbeda yang bisa kamu pesan, ruang atas, ruang tengah, dan ruang lesehan. Dilengkapi dengan fasilitas toilet, tempat salat, Wi-Fi, free takjil, dan free refill minuman. Kamu juga bisa pesan beberapa menu paket dengan porsi besar.

Lokasi: Jalan Imam Bonjol Nomor 47, Kraton Lor, Kecamatan Pekalongan Utara, Kota Pekalongan. 

Jam operasional: setiap hari, pukul 10.00-21.00 WIB.

Harga: mulai Rp15.000.

2. Raja Ampat Resto

10 Tempat Bukber di Pekalongan, Menu Beragam dan Ramah di KantongRaja Ampat Resto (instagram.com/raja_ampat_resto)

Raja Ampat Resto menawarkan menu utama serba seafood. Kamu bisa pesan mix seafood dengan porsi single hingga paket combo untuk 10 orang. Tersedia pula menu Chinese food, sop iga, beef teriyaki, iga bakar, nagi goreng, dan aneka mie. 

Tempatnya pun cozy dengan table set serba kayu dan sentuhan bohemian di beberapa sudutnya. Kamu bisa memilih tempat di dalam maupun di luar ruangan. Di luar ruangan cukup luas dan terkesan adem dengan sejumlah tanaman hias.

Lokasi: Jalan Binagriya Raya Nomor 1, Podosugih, Kecamatan Pekalongan Barat, Kota Pekalongan.

Jam operasional: setiap hari, pukul 10.00-22.00 WIB.

Harga: mulai Rp28.000.

3. Teh Jawa Resto

10 Tempat Bukber di Pekalongan, Menu Beragam dan Ramah di KantongTeh Jawa Resto (google.com/maps/Muhammad Shodiq)

Teh Jawa Resto mengusung konsep Jawa modern, seperti namanya. Sentuhan arsitektur Jawa klasik dapat kamu lihat pada bangunannya. Sedangkan interiornya didominasi warna putih dengan material kayu.

Untuk menu yang ditawarkan aneka olahan ayam, bebek, daging sapi, dan malon. Sedangkan minumannya, tentu serba teh dengan berbagai rasa. Gak cuma teh, aneka es dan jus juga dapat kamu pesan.

Lokasi: Jalan Dr. Sutomo Nomor 168, Sokorejo, Kecamatan Pekalongan Timur, Kota Pekalongan.

Jam operasional: setiap hari, pukul 10.00-21.30 WIB.

Harga: mulai Rp27.000.

4. Rumah Makan Selaras

10 Tempat Bukber di Pekalongan, Menu Beragam dan Ramah di KantongRumah Makan Selaras (google.com/maps/ulil albab)

Rumah Makan Selaras cukup luas dan cocok untuk tempat buka bersama banyak orang. Tersedia area lesehan yang bikin kamu nyaman saat makan beramai-ramai. Ada pula tempat makan outdoor yang cukup lega.

Gak cuma tempatnya yang luas, menu yang ditawarkan juga beragam seperti hidangan serba ayam, ikan, sup, nasi goreng, mie, sayuran, hingga hot plate. Beberapa varian sambal juga tersedia, misalnya sambal uleg dan sambal gami.

Lokasi: Jalan Sriwijaya Nomor 2, Bendan, Kecamatan Pekalongan Barat, Kota Pekalongan.

Jam operasional: Senin-Kamis, Sabtu, dan Minggu pukul 11.00-22.00 WIB, dan Jumat pukul 13.00-22.00 WIB.

Harga: mulai Rp17.000.

5. Rumah Makan Sari Raos

10 Tempat Bukber di Pekalongan, Menu Beragam dan Ramah di KantongRumah Makan Sari Raos (google.com/maps/Yohan Kustyawan)

Setelah ngabuburit di sekitar Alun-Alun Kota Pekalongan dan Masjid Agung Al-Jami Pekalongan, bisa mampir ke Rumah Makan Raos. Tempat makan keluarga ini letaknya berdekatan dengan kedua tempat tersebut. Tersedia tempat makan di dalam ruangan dan lesehan semi indoor

Ayam goreng menjadi menu andalan di rumah makan ini. Selain itu ada beragam olahan bebek dan sayur pendamping. Tersedia pula tongseng daging sapi dan sop buntut yang gak kalah lezat.

Lokasi: Jalan KH. Wahid Hasyim Nomor 11, Kauman, Kecamatan Pekalongan Timur, Kota Pekalongan.

Jam operasional: setiap hari, pukul 07.00-22.00 WIB.

Harga: mulai Rp12.000.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Kuliner Lezat di Pekalongan yang Wajib Coba, Enak!

6. Resto Teras Bali

10 Tempat Bukber di Pekalongan, Menu Beragam dan Ramah di KantongResto Teras Bali (instagram.com/alfihidayawati)

Mau bukber di tempat makan yang cozy bernuansa Bali? Resto Teras Bali dapat menjadi pilihan yang tepat buatmu. Halamannya cukup luas dengan aneka tanaman hias, ornamen khas Bali, dan beberapa table set untuk kamu yang ingin makan di luar ruangan.

Menu yang ditawarkan juga beragam, seperti lontong opor, nasi goreng, nasi kebuli, kwetiau, mie ayam, dan aneka sayur. Kalau mau mencicipi makanan Western, tersedia beef steak, cheese omelette, dan chicken cordon bleu. Kamu juga bisa memilih aneka sambal, misalnya sambal ijo, sambal matah, sambal merah, dan sambal penyet.

Lokasi: Jalan H. Agus Salim Nomor 51, Poncol, Kecamatan Pekalongan Timur, Kota Pekalongan.

Jam operasional: setiap hari, pukul 10.00-22.00 WIB.

Harga: mulai Rp25.000.

7. Resto Sego Dalem

10 Tempat Bukber di Pekalongan, Menu Beragam dan Ramah di KantongResto Sego Dalem (instagram.com/segodalemrestopkl)

Resto Sego Dalem bisa jadi pilihan buat kamu yang ingin bukber tepat di tepi Jalan Pantura. Pasalnya, tempat makan yang luas ini terletak persis di depan Terminal Pekalongan. Kamu bisa menikmati hidangan di dalam ruangan, semi indoor, dan di sekitar taman yang asri.

Menu yang dapat kamu pesan, yakni ayam goreng, ayam bakar madu, ayam betutu, pepes ayam, dan ayam besengek. Selain ayam, ada pula nasi pepes telur asin, nasi rames, dan nasi kuning. Lauknya berupa telur pindang, telur dadar, tempe, dan ikan teri.

Lokasi: Jalan Dr. Sutomo Nomor 20, Baros, Kecamatan Pekalongan Timur, Kota Pekalongan.

Jam operasional: setiap hari, pukul 09.00-22.00 WIB.

Harga: mulai Rp20.000.

8. Rumah Makan Sedep Wangi

10 Tempat Bukber di Pekalongan, Menu Beragam dan Ramah di KantongRumah Makan Sedep Wangi (instagram.com/rm.sedepwangi)

Tempat bukber yang bisa jadi referensi buatmu selanjutnya, Rumah Makan Sedep Wangi. Rumah makan ini bergaya klasik didominasi material kayu dan dinding unfinished. Kamu juga bisa makan sambil melihat suasana di sekitarnya dari lantai 2.

Lauk pendamping nasi yang ditawarkan sebagai menu utama, yakni pecak iga sapi, empal sapi, rawon, iga bakar, aneka olahan ayam kampung, dan aneka ikan. Beberapa sayur juga tersedia, seperti kangkung ca udang, oseng genjer, dan taoge ca teri asin. Tersedia pula paket nasi liwet dengan lauk lengkap, mulai ayam panggang, telur dadar, tempe, tahu, ikan teri, dan sambal lalap.

Lokasi: Jalan Dokter Wahidin, Noyontaan, Kecamatan Pekalongan Timur, Kota Pekalongan.

Jam operasional: setiap hari, pukul 09.00-21.00 WIB.

Harga: mulai Rp30.000.

9. Warung Masduki

10 Tempat Bukber di Pekalongan, Menu Beragam dan Ramah di KantongWarung Masduki (instagram.com/warungmasduki)

Warung Masduki menyediakan menu andalan garang asem dan hidangan khas Jawa Tengah lainnya. Gak cuma makanannya yang terkesan klasik, demikian pula dengan suasana tempatnya. Meski nuansanya berbeda di dua cabang Warung Masduki, tapi sama-sama berkonsep klasik.

Menu lain yang yang juga digemari pembeli, yakni sop iga sapi, tauto, ayam po’o, dan nasi megono. Tersedia pula menu paket ramesan dengan sajian nasi megono, petis tempe, acar nanas, telur semur, dan rendang. Buat yang bukber sambil ngopi, Warung Masduki cabang Jensud jadi satu dengan Ngopio Spices Coffee.

Lokasi:

  • Kompleks Travel, Jalan Alun-Alun Utara, Keputran, Kecamatan Pekalongan Timur, Kota Pekalongan.
  • Jalan Jenderal Sudirman Nomor 169, Kebulen, Kecamatan Pekalongan Barat, Kota Pekalongan.

Jam operasional:

  • setiap hari, pukul 06.30-23.45 WIB.

Khusus Ramadan 1445 H

  • Cabang Alun-Alun, setiap hari pukul 16.00-23.30 WIB;
  • Cabang Jensud, setiap hari pukul 16.00-22.30 WIB.

Harga: mulai Rp25.000.

10. Sego Kucing Jogja, Pekalongan

10 Tempat Bukber di Pekalongan, Menu Beragam dan Ramah di Kantongmenu di Sego Kucing Jogja, Pekalongan (instagram.com/ri20dho)

Satu lagi nih tempat bukber di Pekalongan, Sego Kucing Jogja. Layaknya nasi kucing, menu lauknya bisa kamu ambil sendiri secara prasmanan. Seperti ayam kampung, dori, rendang, dan masih banyak lagi. Kamu juga bisa pesan menu paket berupa nasi, lauk, dan minum.

Tempat makan ini tampak luas dengan satu ruangan terbuka dan seperti pujasera. Table set yang tersedia juga banyak, sehingga muat untuk bukber dengan teman kantor maupun keluarga. Demikian pula dengan area parkirnya yang gak kalah luas.

Lokasi: Jalan Tentara Pelajar Nomor 55, Kandang Panjang, Kecamatan Pekalongan Utara, Kota Pekalongan.

Jam operasional: Senin-Sabtu pukul 10.00-22.00 WIB dan Minggu pukul 09.00-23.00 WIB.

Harga: mulai Rp12.000.

Kesepuluh tempat bukber di Pekalongan tersebut menawarkan menu dan suasana yang beragam. Lebih baik kamu melakukan reservasi tempat terlebih dahulu sebelum datang, supaya tidak kehabisan tempat. Selain itu, jam operasionalnya dapat berbeda selama Ramadan.

Baca Juga: 20 Tempat Wisata Pekalongan Bernuansa Alam, Bikin Betah!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya