4 Metode Menyimpan Semangka di Rumah, Gampang Dipraktikkan!

Semangka adalah salah satu buah yang tahan di suhu ruang

Miliki ukuran yang sangat besar, buah semangka menjadi salah satu pilihan makanan segar yang cocok untuk dijadikan stok di rumah. Hal itu karena buah ini bisa dinikmati sebagai makanan pembuka hingga makanan penutup tanpa harus diolah terlebih dahulu. Tapi jikapun kamu ingin mengolahnya menjadi sesuatu yang menyegarkan, maka itu tidak jadi masalah. Terlebih, buah ini juga bisa disimpan selama beberapa waktu ke depan untuk menjaga kesegarannya agar tetap berkualitas saat hendak kamu konsumsi kembali.

Tapi, untuk menyimpannya dengan cara yang tepat, maka kamu tidak bisa melakukannya sembarangan. Ada empat metode populer yang bisa diterapkan untuk menyimpan semangka supaya selalu dalam kondisi fresh. Simak berdasarkan catatan di bawah ini.

1. Simpan semangka utuh di suhu ruang

4 Metode Menyimpan Semangka di Rumah, Gampang Dipraktikkan!semangka utuh (pexels.com/Josiel Araujo)

Buah semangka dikenal sebagai salah satu buah musiman yang diperkaya dengan kandungan air cukup tinggi. Tidak heran kalau buah ini sangat digemari terutama jika dikonsumsi saat cuaca sedang panas terik karena rasa segarnya yang bisa membuat mood membaik. Di samping itu, semangka juga termasuk salah satu buah-buahan yang tahan di suhu ruang. Makanya, setiap orang bisa membeli buah ini dan menyimpannya tanpa memerlukan peralatan simpan khusus.

Tapi, ada catatan penting yang harus kamu ketahui jika ingin menyimpan semangka di suhu ruang, yaitu buah yang disimpan harus dalam kondisi utuh, belum dikupas ataupun dipotong-potong. Ini dilakukan lantaran jika buah dipotong maka hal tersebut bisa mempengaruhi kualitas dari semangka segar yang kamu beli. Letakkan semangka dalam ruangan yang sejuk dan kering, serta hindari paparan sinar matahari langsung yang berpotensi merusak buah dengan cepat.

Menurut watermelon.org, buah semangka utuh yang disimpan di suhu ruang bisa bertahan selama kurang lebih 7-10 hari. Oleh karenanya, jika kamu ingin menyimpannya di suhu ruang, maka pastikan bahwa buah tersebut tidak dalam kondisi yang sudah dikupas maupun dipotong. Pilih buah segar yang sudah matang supaya bisa kamu nikmati dengan cita rasa terbaiknya.

2. Simpan semangka yang sudah dipotong di kulkas

4 Metode Menyimpan Semangka di Rumah, Gampang Dipraktikkan!semangka potong (pexels.com/Lisa Fotios)

Kalau semangka sudah dipotong-potong, maka penyimpanan apa yang tepat untuk buah ini? Jawabannya adalah dengan memindahkan semangka potong yang masih bersisa ke dalam kulkas. Tapi sebaiknya kamu tidak meletakkan semangka ini begitu saja. Hal itu karena jika kamu menyimpannya tanpa perlindungan, khawatir secara perlahan semangka potong tersebut akan menjadi kering dan kehilangan sensasi segar dan sensasi segarnya saat dikonsumsi di kemudian hari. Langkah yang bisa kamu lakukan untuk menyimpan semangka potong di dalam kulkas bisa diawali dengan mengenali potongan-potongan dari semangka tersebut.

Jika semangka yang sudah dipotong masih dalam ukuran yang cukup besar, maka kamu bisa menutup bagian yang terbuka menggunakan plastik cling wrap agar terhindar dari masalah kering. Sedangkan jika potongannya berbentuk segitiga, maka kamu bisa menggunakan metode pembungkusan menggunakan plastik cling wrap ataupun foil, serta bisa juga dimasukkan ke dalam wadah kedap udara. Ketiga, jika potongan semangka adalah berbentuk kotak-kotak kecil atau di-scoop, maka sebaiknya dimasukkan ke dalam airtight container atau wadah kedap udara saja supaya tidak memakan waktu dan tempat dalam menyimpannya.

Ketahanan semangka potong yang disimpan dalam kulkas bisa berbeda-beda, namun cenderung lebih singkat daripada semangka utuh yang disimpan di suhu ruang. Itu karena jika semakin lama disimpan, khawatir semangka akan kering dan kurang enak saat dinikmati. Bahkan jika kamu menyimpan semangka tanpa ditutup, bisa membuat buah tersebut menyerap aroma dari bahan makanan lain yang ada dalam kulkas dan membuat rasanya kurang nikmat.

Baca Juga: 7 Inspirasi Olahan Kulit Semangka dari Seluruh Dunia

3. Simpan semangka di kulkas dalam bentuk jus

4 Metode Menyimpan Semangka di Rumah, Gampang Dipraktikkan!jus semangka (pexels.com/Leah Rolando)

Selain disimpan dalam bentuk potongan, sebenarnya semangka juga bisa disimpan selama beberapa hari di kulkas dalam bentuk jus. Hal ini akan memudahkan kamu ketika hendak mengonsumsinya di kemudian hari, entah itu sebagai pelengkap sarapan ataupun disantap saat cuaca sedang panas. Menyimpan jus semangka di dalam kulkas adalah cara seru yang bisa membantu kamu menghemat tempat penyimpanan. Tapi tentu ada beberapa syarat yang harus dipenuhi terlebih dahulu sebelum kamu menyimpan jus ini di dalam kulkas.

Pertama-tama, pastikan bahwa kamu memindahkan jus tersebut ke dalam wadah kedap udara, salah satunya adalah botol jus khusus. Pastikan juga bahwa wadah penyimpanan tersebut dalam kondisi kering untuk menghindari kontaminasi. Menurut Lexi's Clean Kitchen, jus semangka yang disimpan dalam kulkas bisa bertahan selama kurang lebih 3 hari. Kamu bisa mendapati serat dari semangka tersebut terpisah dari jusnya, tapi tidak perlu khawatir karena kamu bisa mengocoknya dengan perlahan supaya jus bersatu kembali dan bisa dinikmati dengan leluasa.

Tapi ingat ya, jus semangka ini memiliki waktu simpan yang sangat singkat dibandingkan beberapa teknik penyimpanan sebelumnya. Jadi kalau ada perubahan dari sisi rasa maupun aroma yang tidak menyenangkan, maka kemungkinan besar jus tersebut sudah dalam kondisi yang buruk dan tidak baik lagi untuk dikonsumsi.

4. Bekukan semangka dalam kondisi sudah dipotong dan dibersihkan dari bijinya

4 Metode Menyimpan Semangka di Rumah, Gampang Dipraktikkan!mengambil buah semangka (pixabay.com/ivabalk)

Terakhir, metode yang bisa kamu terapkan untuk menyimpan semangka dalam waktu yang sangat lama adalah dengan cara dibekukan. Teknik ini membuat semangka tersebut tahan selama berbulan-bulan, namun rasanya mungkin akan sedikit berubah, terutama karena nantinya buah tersebut akan dicairkan terlebih dahulu sebelum dikonsumsi menjadi pelengkap suatu hidangan. Atau kamu bisa langsung menggunakan semangka beku tersebut sebagai bahan baku pembuatan smoothies. Di samping itu, dalam proses pembekuan semangka tidak disarankan untuk membekukannya dalam potongan yang sangat besar, karena bisa menyulitkan proses pembekuan dan membuatnya kurang efisien saat hendak dikonsumsi–kamu harus menunggu waktu yang cukup lama untuk bisa mendapatkan tekstur yang lembut dan tidak keras.

Melansir Real Simple, ada beberapa tahap yang bisa kamu persiapkan sebelum membekukan semangka tersebut. Misalnya, dengan memotong semangka menjadi ukuran yang kecil atau bisa pula di-scoop berbentuk bola-bola. Lalu, pastikan kamu sudah memisahkan biji dari semangka tersebut supaya lebih gampang ketika hendak digunakan. Selanjutnya, lakukan pembekuan singkat dengan cara menyimpan potongan semangka dalam loyang dan tidak boleh saling bertumpuk supaya tidak menempel satu sama lain. Letakkan di dalam freezer dan bekukan selama beberapa jam hingga semangka benar-benar keras.

Kalau sudah mengeras maka langkah berikutnya, kamu tinggal siapkan wadah kedap udara atau plastik khusus pembekuan yang bersih. Pindahkan potongan semangka tersebut ke dalamnya, lalu jangan lupa ditulis tanggal memasukkan potongan semangka tersebut supaya kamu bisa memantau buah ini di dalam freezer.

Semangka adalah salah satu buah berukuran besar yang bisa kamu konsumsi dalam waktu yang panjang. Oleh karenanya, semangka perlu disimpan dengan baik agar kualitasnya tetap terjaga. Di antara berbagai metode yang ada, kamu bisa menerapkan empat cara di atas untuk membuat semangka tersebut tetap nikmat. Cara-cara di atas bisa disesuaikan dengan ketersediaan alat penyimpanan dan waktu persiapan. Dengan begitu, kamu bisa menikmati semangka kapan saja diinginkan.

Baca Juga: 5 Perbedaan Mendasar Semangka Merah dan Kuning, Gak Cuma Warna!

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Tania Stephanie
  • Mayang Ulfah Narimanda

Berita Terkini Lainnya