4 Tips Beli Panci yang Awet dan Aman

Panci menjadi peralatan penting untuk kebutuhan memasak

Intinya Sih...

  • Pemilihan material panci seperti besi, aluminium, stainless steel, atau tembaga harus disesuaikan dengan kebutuhan dan kemampuan finansial
  • Daya tahan panci sangat penting untuk memastikan keawetan dan ketahanannya saat digunakan sehari-hari
  • Sifat konduktor panci juga perlu diperhatikan agar makanan matang dengan cepat dan merata, serta harga yang sesuai dengan kualitasnya

Panci merupakan salah satu alat masak yang cukup sering digunakan oleh banyak orang di dapur. Tujuan utama dari penggunaan panci tentu saja untuk merebus mengukus atau pun mengolah beragam sajian lezat yang nantinya akan disajikan.

Banyak orang yang seringkali keliru dalam proses pemilihan panci, sehingga tidak mendapatkan panci dengan kualitas yang baik ketika digunakan. Ada beberapa tips berikut ini yang bisa kamu lakukan untuk membeli panci yang awet dan juga aman, sehingga tidak menimbulkan dampak negatif ketika menggunakannya.

1. Pilih material sesuai keinginan

4 Tips Beli Panci yang Awet dan Amanilustrasi panci (unsplash.com/Cooker King)

Sebelum membeli panci tentu akan jauh lebih baik jika kamu dapat menentukan materialnya terlebih dahulu. Memang saat ini pemilihan material dari panci cukup bervariatif, seperti misalnya panci yang menggunakan bahan besi, aluminium, stainless steel, atau bahkan tembaga.

Memang masing-masing dari material panci tersebut memiliki kelebihan dan kekurangannya tersendiri. Oleh sebab itu, kamu dapat menentukannya sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan agar nantinya tidak sampai terkesan memberatkanmu.

2. Perhatikan daya tahan panci

4 Tips Beli Panci yang Awet dan Amanilustrasi panci (unsplash.com/No Revisions)

Kamu perlu cermat dalam memperhatikan daya tahan dari panci sebelum memutuskan untuk membelinya nanti. Memang daya tahan dari panci ini cukup penting agar nantinya panci yang kamu gunakan memang awet dan tidak mudah rusak pada saat digunakan sehari-hari

Biasanya memang daya tahan panci sangat bergantung pada material yang digunakan, sehingga harus lebih cermat lagi dalam memilih. Secara umum panci yang menggunakan bahan stainless steel akan jauh lebih tahan lama jika dibandingkan material lainnya, serta tidak akan bereaksi dengan makanan yang diolah.

Baca Juga: 8 Modifikasi Unik Panci Penggorengan, Ada yang Jadi Jam Dinding

3. Pilih panci dengan sifat konduktor yang baik

4 Tips Beli Panci yang Awet dan Amanilustrasi panci (unsplash.com/Cooker King)

Memperhatikan soal sifat konduktor dari panci ternyata bisa menjadi salah satu bahan pertimbangan sebelum memutuskan untuk membelinya. Banyak orang yang justru keliru dalam memilih panci karena tidak memperhitungkan soal sifat konduktor tersebut, sehingga pancinya justru membutuhkan waktu yang lebih lama untuk benar-benar panas.

Setidaknya jika membeli panci yang memiliki sifat konduktor baik, maka makanan yang diolah akan lebih cepat matang dan kematangannya pun merata. Oleh sebab itu, perhatikan sifat konduktor pada panci agar kamu tidak sampai rugi ketika membelinya nanti.

4. Pertimbangkan harganya

4 Tips Beli Panci yang Awet dan Amanilustrasi panci (unsplash.com/Lucas George Wendt)

Membeli alat masak apa pun memang harus memperhatikan soal harga karena ini menjadi sesuatu yang sangat penting. Pertimbangan soal harga ini sering kali diabaikan oleh banyak orang, sehingga justru memeroleh panci yang kualitasnya abal-abal dan mengecewakan saat digunakan.

Kamu mungkin perlu benar-benar mempertimbangkan soal harga terlebih dahulu karena harga dapat menentukan kualitas dari panci yang akan diperoleh. Jangan sampai justru membeli panci yang terlalu murah karena nantinya akan mudah rusak dan tidak tahan lama.

Panci menjadi alat krusial yang dibutuhkan oleh semua orang pada saat memasak. Oleh sebab itu, pemilihannya jangan sampai keliru karena nantinya akan memengaruhi masakan yang diolah. Harus lebih berhati-hati ketika membeli panci untuk di rumah!

Baca Juga: 5 Tips Memasak Gurita agar Empuk Tanpa Panci Presto, Enak Banget!

Jamilah Photo Verified Writer Jamilah

Semoga bisa memberi manfaat :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Siantita Novaya

Berita Terkini Lainnya