10 Jenis Roti Khas dari Berbagai Negara Selain Roti Tawar, Enak Euy!

Ada yang mirip jajanan Indonesia, lho

Roti merupakan salah satu makanan tertua di dunia yang ada hampir di seluruh negara. Setiap negara punya roti tradisional yang jadi ciri khasnya, lebih dari sekadar roti tawar lho. Termasuk roti unik dari 10 negara di bawah ini!

1. Baguettes, Perancis

10 Jenis Roti Khas dari Berbagai Negara Selain Roti Tawar, Enak Euy!Instagram.com/instajorgen

Kalau yang satu ini kamu mungkin sudah familiar banget. Baguettes bisa dibilang ikon Paris yang sangat terkenal di dunia. Bahkan di Indonesia, roti ini juga digemari dan kerap disajikan di kafe atau resto.

Biasanya baguette klasik khas Perancis panjangnya lebih dari dua kaki dengan diameter sekitar dua inci. Di luarnya terdapat kerak bertekstur renyah, sedangkan bagian dalamnya ringan dan halus.

2. Bammy, Jamaika

10 Jenis Roti Khas dari Berbagai Negara Selain Roti Tawar, Enak Euy!foodhighs.com

Bammy atau bami terbuat dari singkong yang diparut dan diperas sari patinya. Pati ini nanti diolah jadi tepung dan dibentuk jadi adonan. Bammy biasanya jadi camilan atau makanan pendamping lauk layaknya roti canai.

3. Focaccia, Italia

10 Jenis Roti Khas dari Berbagai Negara Selain Roti Tawar, Enak Euy!stefanocavada

Italia punya roti khas bernama focaccia, jenis roti yang terbuat dari tepung gluten tinggi, minyak, garam, air, dan ragi. Secara tradisional, focaccia dipanggang dalam oven yang terbuat dari batu alias oven tungku. Roti ini bisa dipanggang dengan cara klasik hanya dengan taburan garam dan minyak zaitun, atau ditaburi topping seperti keju, bawang, hingga saus pizza.

4. Anpan, Jepang

10 Jenis Roti Khas dari Berbagai Negara Selain Roti Tawar, Enak Euy!Instagram.com/randersencafe_tsukuba

Anpan adalah roti manis isi yang asalnya dari Jepang. Variasi klasiknya sih berisi pasta kacang merah, tapi sekarang isiannya sudah berkembang, seperti pasta kacang, wijen, kacang hijau, selai cokelat, dan sebagainya.

5. Massa sovada, Portugal

10 Jenis Roti Khas dari Berbagai Negara Selain Roti Tawar, Enak Euy!Instagram.com/eatatboccata.com

Massa sovada sering juga disebut Portuguese sweet bread alias roti manis Portugis. Warga Portugis menjadikan roti ini sebagai hidangan tradisional saat Natal atau perayaan Paskah. Bahkan saat paskah, ada varian massa sovada bernama folar, yakni roti yang berisi telur rebus utuh di dalamnya.

6. Pane ticinese, Swiss

10 Jenis Roti Khas dari Berbagai Negara Selain Roti Tawar, Enak Euy!Instagram.com/barbara.torresan.chezbabs

Pane ticinese aslinya berasal dari wilayah Tcino, tapi kue ini familiar dikonsumsi oleh orang di penjuru Swiss. Roti bertekstur lembut ini punya kulit kecokelatan dan bagian dalam yang putih dan manis seperti roti sobek. Ciri khas lainnya adalah garis-garis di sepanjang roti yang memudahkan untuk dipotong hanya dengan tangan.

Baca Juga: 7 Roti Long John Paling Enak di Jakarta, Porsinya Puas Banget

7. Pão de Queijo, Brasil

10 Jenis Roti Khas dari Berbagai Negara Selain Roti Tawar, Enak Euy!Instagram.com/mybrownies

Roti isi keju berukuran kecil dan bundar ini merupakan menu sarapan pokok di Brasil, tapi sering juga dimakan sebagai camilan di tengah hari. Adonan pão de queijo terbuat dari tepung singkong dengan isian keju di dalamnya. Kebanyakan mereka menggunakan keju Minas sebagai isian atau campuran adonannya.

8. Arepa, Kolombia

10 Jenis Roti Khas dari Berbagai Negara Selain Roti Tawar, Enak Euy!quericavida.com

Roti lembut ini terbuat dari biji jagung atau tepung yang dicampur air, garam, mentega, telur, susu, atau minyak. Proses pemasakannya pun beragam, ada yang dipanggang, direbus, dioven, digoreng, atau dikukus, tergantung varian resepnya. Arepa paling banyak dimakan seperti sandwich dengan isian daging, keju, atau alpukat.

9. Injera, Horn of Africa

10 Jenis Roti Khas dari Berbagai Negara Selain Roti Tawar, Enak Euy!newwineskins.org

Injera jadi salah satu sajian utama di wilayah Afrika dan menjadi makanan nasional dari Djibouti, Eritrea, Ethiopia, dan Somalia. Roti yang berbentuk seperti dadar gulung ini terbuat dari tepung teff, sejenis rumput asli daerah sana.

Campuran tepung dan air dibiarkan beberapa hari sampai terbentuk fermentasi, lalu dipanggang seperti pancake. Injera biasa dimakan dengan cara merobek sedikit bagiannya untuk meraup beragam lauk, seperti salad, semur, dan sebagainya. 

10. Lefse, Norwegia

10 Jenis Roti Khas dari Berbagai Negara Selain Roti Tawar, Enak Euy!12tomatoes.com

Hampir mirip seperti injera, bedanya lefse bukan hasil fermentasi. Roti tradisional khas Norwegia ini terbuat dari kentang dan tepung yang dicampur krim atau susu.

Adonan  dibentuk bulat dipipihkan dengan rolling pin, lalu dipanggang dengan mentega dan dimakan dengan olesan mustard atau krim asam. Gak semua lefse berbentuk pipih, ada juga yang berbentuk bulat, bahkan menyerupai cinnamon roll.

Wah, bisa jadi alternatif selain roti tawar, nih! Mana yang paling bikin kamu penasaran?

Baca Juga: 7 Ide Olahan Roti Tawar Praktis untuk Menu Sarapan, Bikin Semangat 

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya