5 Fakta Yachaejeon, Bakwan Sayur ala Korea untuk Menu Yasik

Yachaejeon kerap dilahap sebagai banchan hingga yasik

Kancah kuliner Korea Selatan, tepatnya untuk kategori kudapan, tak hanya terkenal dengan tteokbokki. Ada pula hidangan panekuk goreng yang kerap dirujuk sebagai jeon.

Salah satu jeon yang kerap diselipkan dalam drakor adalah yachaejeon. Yuk, langsung saja disimak ulasan fakta tentang yachaejeon berikut ini!

Baca Juga: 5 Perbedaan Galbi Jjim dan Jangjorim, Makanan Korea yang Mirip Semur 

1. Yachaejeon terdiri dari kata yachae (sayuran) dan jeon (merujuk pada jenis hidangan panekuk)

5 Fakta Yachaejeon, Bakwan Sayur ala Korea untuk Menu Yasikyachaejeon (10000recipe.com/brachio****)

Yachaejeon juga kerap dirujuk sebagai korean vegetable pancake. Hal ini ditengarai dari bahan baku yang digunakan untuk membuat makanan ini.

Dalam etimologi bahasa Korea, kata "yachae" bermakna sayuran sedangkan kata "jeon" merujuk pada panekuk. Jeon terdiri dari beragam variasi berdasarkan isiannya. 

2. Yachaejeon terbilang mudah dibuat sebagaimana bakwan sayur pada umumnya

5 Fakta Yachaejeon, Bakwan Sayur ala Korea untuk Menu Yasikyachaejeon (10000recipe.com/핸디B)

Yachaejeon memang dibuat dari aneka sayuran. Proses pembuatannya terbilang mudah dan bahan-bahannya juga sederhana.

Sebagaimana bakwan pada umumnya, yachaejeon juga memakai tepung untuk merekatkan semua bahan. Adonan ini lantas digoreng hingga matang.

3. Yachaejeon pada versi tradisional lazim menggunakan buchu alias lokio ala Korea

5 Fakta Yachaejeon, Bakwan Sayur ala Korea untuk Menu Yasikyachaejeon (10000recipe.com/메인쉐프)

Yachaejeon ternyata merupakan hidangan klasik yang telah disantap sejak zaman dahulu. Pada versi tradisional, yachaejeon umum menggunakan buchu

Buchu (atau chive dalam bahasa Inggris) merupakan tanaman berumbi yang mirip dengan bawang. Namun, bagian tangkai yang paling ujung pada lokio versi Korea ini lebih panjang dan berwarna putih.

Baca Juga: 6 Makanan Korea di Drakor Longing for You yang Cocok Jadi Lauk

4. Yachaejeon umum dinikmati sebagai menu sarapan, bekal, yasik, hingga banchan

5 Fakta Yachaejeon, Bakwan Sayur ala Korea untuk Menu Yasikyachaejeon (10000recipe.com/brachio****)

Yachaejeon disantap dalam beragam tujuan penyajian. Makanan ini kerap dinikmati sebagai sarapan maupun bekal.

Selain itu, yachaejeon kerap pula dijadikan yasik, yakni kudapan larut malam. Bakwan sayur ala Korea ini juga umum menjadi banchan, hidangan pendamping untuk makanan utama.

5. Yachaejeon merupakan variasi jeon yang sangat terkenal di Korea Selatan

5 Fakta Yachaejeon, Bakwan Sayur ala Korea untuk Menu Yasikyachaejeon (10000recipe.com/맛있는예지니)

Yachaejeon teksturnya garing di bagian lua, namun empuk di bagian dalam. Cita rasanya juga terbilang kaya sebab paduan berbagai bahan.

Bakwan sayur ala Korea ini semakin sedap ketika dicelupkan dalam saus cocol, seperti minyak cabai bawang putih. Yachaejeon merupakan variasi jeon yang sangat terkenal. 

Bakwan agaknya merupakan panganan yang sudah tak asing di lidah. Hal ini berlaku pula pada masyarakat Korea Selatan. Wah, jadi penasaran dengan cita rasa yachaejeon, gak, sih?

Baca Juga: 5 Kuliner Korea di Drakor Revenant, Suram tapi Sedap!

Rahmadila Eka Putri Photo Verified Writer Rahmadila Eka Putri

Hai, salam kenal. Terima kasih sudah membaca tulisan saya. Mari terhubung melalui Facebook (Rahmadila Eka Putri), Instagram (@rahmadilaekaputri), ataupun Twitter (@ladilacious), kritik dan sarannya juga dipersilahkan, lho!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya