5 Makanan Jepang dari Nasi dan Telur untuk Menu Sarapan

Menu makanan yang praktis dan mengenyangkan

Sarapan dengan nasi dan telur dapat memberikan energi yang dibutuhkan untuk memulai hari dengan baik. Kombinasi nasi serta telur memberikan rasa kenyang tahan lama karena mengandung karbohidrat dan protein.

Banyak pilihan olahan nasi dan telur yang menciptakan variasi rasa serta nutrisi dalam sarapan. Di Jepang, ada beberapa olahan nasi dan telur yang cocok dijadikan menu sarapan. Bisa kamu jadikan inspirasi menu sarapan harian, lho.

Baca Juga: 5 Tips Memasak Telur Omurice agar Makin Menggugah Selera

1. Omurice

5 Makanan Jepang dari Nasi dan Telur untuk Menu Sarapanilustrasi omurice (commons.wikimedia.org/Kanesue)

Kalau ingin merasakan sensasi rasa berbeda pada nasi goreng, omurice bisa menjadi pilihannya. Nasi gorengnya biasanya berisi potongan daging, sayuran, dan saus tomat. 

Nasi yang sudah masak ditata di piring dan dibalut telur dadar di atasnya. Makanan ini sangat populer di Jepang dan beberapa negara lainnya.

2. Onigiri

5 Makanan Jepang dari Nasi dan Telur untuk Menu Sarapanilustrasi onigiri (pexels.com/Markus Winkler)

Onigiri atau nasi kepal khas Jepang banyak dijual di berbagai minimarket di Indonesia. Biasanya, onigiri dibentuk menjadi segitiga atau bulat, serta dibalut dengan nori.

Isian onigiri umumnya adalah olahan ikan, daging, sayuran, dan ayam. Onigiri cocok dijadikan bekal makan siang yang siap dibawa ke sekolah atau kerja.

3. Oyakodon

5 Makanan Jepang dari Nasi dan Telur untuk Menu Sarapanilustrasi oyakodon (commons.wikimedia.org/Okdp)

Oyakodon terdiri dari nasi yang disajikan dengan telur kocok, irisan ayam, dan bumbu khas yang dimasak dalam kaldu dashi. Rasa gurih dan manisnya membuat semua orang jadi lahap memakannya.

Oyakodon melibatkan ayam dan telur dalam kaldu dashi yang telah disesuiakan dengan bumbu, seperti, kecap manis, mirin, dan shoyu. Campurkan ayam dan telur, lalu masak hingga matang dan tuang di atas nasi yang telah disiapkan di mangkuk.

Baca Juga: 5 Makanan Jepang Cocok Buat Diet, Nikmat Tak Menyiksa!

4. Tamago kake gohan

5 Makanan Jepang dari Nasi dan Telur untuk Menu Sarapanilustrasi tamago kake Gohan (commons.wikimedia.org/Pacamah)

Sangat simpel, tamago kake gohan terdiri dari nasi hangat yang dituangi telur mentah dan diberi tambahan shoyu atau dashi. Jangan lupa kocok semua bahan menjadi rata, lalu hidangan siap dinikmati.

Telur yang digunakan bukan sembarangan, karena telur ini memiliki kualitas tinggi, serta segar, dan aman dimakan dalam keadaan mentah. Jangan khawatir, rasa telurnya gak amis saat dimakan langsung.

5. Tamago sushi

5 Makanan Jepang dari Nasi dan Telur untuk Menu Sarapanilustrasi tamago sushi (unsplash.com/Kuba Boski)

Tamago sushi terdiri dari lapisan nasi yang dibalut lembaran telur dadar tipis dan lembut. Sushi jenis ini memiliki rasa manis dan gurih, serta tekstur yang lembut saat di mulut.

Cara membuatnya harus hati-hati, apalagi saat memasak telur dadar. Pastikan lembaran telur tipis, supaya dapat digulung bersama dengan nasi sushi.

Makanan Jepang selalu menginspirasi banyak orang, mulai dari cita rasa dan keunikan hidangan tersebut. Sebelum memulai aktivitas yang menguras tenaga, alangkah baiknya jangan tinggalkan waktu sarapan, ya. Mana menu yang ingin kamu coba?

Baca Juga: 5 Resep Makanan Jepang yang Populer dan Bisa Kamu Tiru di Rumah

Tamara Febriyanti Photo Verified Writer Tamara Febriyanti

Still learning to be the best writer!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya