Rasanya hampir semua masyarakat Indonesia menyukai olahan makanan berbahan dasar ayam, termasuk ayam krispi. Karena jadi favorit banyak orang, gak sulit menemukan ayam krispi yang enak di Indonesia. Kamu bisa membeli ayam krispi yang dijual di pinggir jalan atau bahkan memasaknya sendiri di rumah.
Bermodalkan daging ayam yang dibalut tepung dan digoreng dalam minyak panas, kamu bisa menyantap ayam krispi dengan nasi atau memakannya begitu saja tanpa tambahan apapun. Namun, jika ingin menyantap ayam krispi dengan gaya baru, kamu dapat membalurinya dengan saus-saus anti mainstream berikut ini. Berikut resepnya.