Resep Red Velvet Lava Cake ala Luvita Ho Tanpa Oven, Gampang Banget!

Mudah dibuat, bahkan bisa jadi ide jualan, lho

Red Velvet Cake adalah sejenis kue yang terkenal karena warnanya yang merah menyala dan rasa yang lembut serta mirip seperti rasa coklat. Rasa unik dari Red Velvet diperoleh melalui kombinasi bahan berkualitas, termasuk yoghurt, bubuk kakao, dan pewarna makanan merah.

Kombinasi manis, cokelat ringan, dan sedikit keasaman menciptakan kesempurnaan rasa dalam Red Velvet. Red Velvet Cake seringkali menjadi pilihan yang populer untuk acara khusus seperti pernikahan, ulang tahun, dan acara-acara besar lainnya.

Resep Red Velvet Cake kali ini berbentuk seperti lava yang disirami saus keju. Tidak perlu menggunakan oven, kamu sudah bisa membuatnya di rumah. Yuk, simak resep Red Velvet Lava Cake ala Luvita Ho berikut ini!

1. Bahan Red Velvet Lava Cake

Resep Red Velvet Lava Cake ala Luvita Ho Tanpa Oven, Gampang Banget!ilustrasi red velvet lava cake (instagram.com/iceberryuae)

Bolu red velvet:

  1. 3 butir telur
  2. 95 gr gula
  3. 4 gr SP
  4. 2 cubit garam
  5. 1/2 sdt vanilla extract
  6. 90 gr tepung pro sedang
  7. 15 gr cocoa powder
  8. 1/4 sdt baking powder (opsional)
  9. 65 gr minyak
  10. 65 gr yoghurt
  11. 1/2 - 1 sdt pewarna merah

Cheese lava:

  1. 185 gr cream cheese
  2. 1/2 sdt vanilla
  3. 2 cubit garam
  4. 55 gr susu kental manis
  5. 50 gr whipping cream
  6. 25-30 gr susu cair

Baca Juga: Resep Chicken Katsu Simpel yang Mudah

2. Cara Membuat Red Velvet Lava Cake

Resep Red Velvet Lava Cake ala Luvita Ho Tanpa Oven, Gampang Banget!ilustrasi membuat adonan kue (freepik.com/master1305)
  1. Kocok telur, gula, SP, garam, dan vanilla extract menggunakan mixer hingga mengembang.
  2. Setelah mengembang dan mengental, masukan pewarna merah, cocoa powder, baking powder, dan tepung terigu, aduk rata.
  3. Tuangkan minyak dalam wadah yang berbeda, yoghurt, dan 1/4 adonan yang sudah dicampur pewarna untuk memancing adonan agar mudah merata. Aduk kembali hingga tercampur sempurna.
  4. Lalu campurkan seluruh adonan, aduk hingga merata.
  5. Tuang adonan ke dalam cetakan kue yang sudah diolesi mentega tipis, lalu kukus selama 18-20 menit.
  6. Sementara itu, siapkan cheese lava. Kocok cream cheese menggunakan whisk, vanilla, garam, susu kental manis, whipping cream, dan susu cair hingga lembut.
  7. Setelah bolu red velvet matang, keluarkan dari cetakan kue dan dinginkan.
  8. Tuangkan cheese lava di bagian tengahnya, lalu berikan taburan kue atau strawberry di atas nya sebagai penghias.
  9. Potong Red Velvet Lava Cake dan rasakan kelembutan serta lava cheese di dalam nya.

3. Tips Memasak

Resep Red Velvet Lava Cake ala Luvita Ho Tanpa Oven, Gampang Banget!ilustrasi red velvet lava cake (instagram.com/genikayu)
  1. Pastikan mentega yang digunakan untuk melapisi cetakan kue tipis-tipis agar kue tidak lengket.
  2. Gunakan pewarna merah berkualitas untuk mendapatkan warna red velvet yang cantik.
  3. Kukus kue dengan api kecil hingga sedang untuk hasil yang lembut.
  4. Jika cheese lava terlalu kental, tambahkan sedikit susu untuk mendapatkan konsistensi yang pas.
  5. Biarkan kue sampai dingin sebelum dipotong agar cheese lava tidak terlalu cair.

Nah, itu dia resep Red Velvet Lava Cake ala Luvita Ho yang super gampang buatnya. Kamu juga bisa jadikan resep ini sebagai ide jualan. Yuk, langsung dicoba di rumah dan rasakan kelezatannya! Happy cooking!

Baca Juga: Resep Carrot Cake Super Lembut, Kue Manis Bikin Good Mood

Ai Samaytuha Maryam Photo Verified Writer Ai Samaytuha Maryam

Be brave, never give up!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Ken Ameera

Berita Terkini Lainnya