Resep Gulai Telur, Menu Pendamping Ketupat yang Nikmat

Gulai telur bisa jadi pilihan suguhan makanan Lebaran

Merayakan Lebaran kurang lengkap tanpa adanya ketupat. Ketupat saat Lebaran seringkali disuguhkan bersama opor ayam. Namun, kalau kamu merasa bosan bisa banget mengganti opor ayam dengan suguhan gulai telur.

Gulai telur cocok dijadikan alternatif saat harga daging ayam sedang melonjak naik. Memasak gulai telur sangat mudah dan gak butuh banyak bahan. Oleh karena itu, kamu perlu menyajikan gulai telur saat Lebaran. Gak kalah sedap dari opor ayam, inilah resep gulai telur untuk panduan memasakmu di rumah.

Bahan Gulai Telur

Resep Gulai Telur, Menu Pendamping Ketupat yang Nikmatilustrasi telur ayam (pixabay.com/beernc29)

Bahan:

  1. 4 butir telur
  2. 5 buah tahu kulit
  3. 500 ml santan kekentalan sedang
  4. 2 lembar daun salam
  5. 2 lembar daun jeruk
  6. cabai rawit hijau utuh secukupnya
  7. cabai rawit merah utuh secukupnya
  8. 2 ruas lengkuas
  9. 1/2 sdt garam
  10. 1/2 sdt kaldu ayam bubuk
  11. 1/2 sdt penyedap rasa
  12. 1/2 sdt gula

Bumbu Halus:

  1. 5 siung bawang merah
  2. 3 siung bawang putih
  3. 1 ruas jahe
  4. 1 ruas kunyit
  5. 2 butir kemiri
  6. 1/2 sdt ketumbar bubuk

Baca Juga: Gulai Telur Ikan Khas Padang yang Lezat dan Gurih 

Cara Membuat Gulai Telur

Resep Gulai Telur, Menu Pendamping Ketupat yang Nikmatilustrasi merebus telur ayam (unsplash.com/Anton Nazaretian)
  1. Sebelum mulai memasak, terlebih dulu rebus telur sampai matang. Setelah telur rebus matang, kemudian direndam ke dalam air dingin.
  2. Diamkan selama beberapa saat hingga uap panasnya mengurai. Bila sudah menghangat, kemudian kupas bagian kulitnya lalu taruh telur ke dalam wadah. Sisihkan.
  3. Untuk bumbu halus; haluskan bawang merah, bawang putih, jahe, kemiri, kunyit, dan ketumbar bubuk dengan blender. Barulah, tumis bumbu halus hingga harum matang bersama daun salam, daun jeruk, dan lengkuas.
  4. Setelah bumbu harum matang, kemudian masukkan santan, telur, tahu, cabai rawit hijau utuh, dan cabai rawit merah utuh. Diaduk rata, lalu lanjut memasak gulai telur sampai mendidih.
  5. Bila sudah mendidih lalu bumbui dengan garam, kaldu bubuk, penyedap rasa, dan gula. Diaduk rata kemudian koreksi rasa. Jika dirasa masakan gulai telur sudah pas lalu matikan api.
  6. Gulai telur siap disajikan.

Tips Membuat

Resep Gulai Telur, Menu Pendamping Ketupat yang Nikmatilustrasi memasak gulai telur (YouTube.com/Phesi Esterju)
  1. Bila tidak ada tahu kulit, bisa gunakan tahu putih. Goreng tahu putih terlebih dulu sampai berkulit, barulah dimasak bersama santan.
  2. Gunakan santan alami dengan kekentalan sedang supaya rasa gurihnya lebih optimal. Kalaupun tidak ada bisa gunakan santan instan.
  3. Masak gulai telur sambil sesekali diaduk supaya santan tidak pecah. Saat mengaduknya juga perlu kehati-hatian agar telur tidak hancur.
  4. Selain dimasak secara langsung, telur yang sudah direbus juga bisa digoreng terlebih dulu. Goreng telur rebus sebentar saja supaya tidak terlalu berkulit.

Biasanya identik menghidangkan opor ayam, saatnya kamu suguhkan gulai telur untuk Lebaran. Gulai telur memiliki rasa yang gak kalah sedap dari opor ayam, lho. Sehingga cocok banget dijadikan sebagai pendamping ketupat. Maka dari itu, merayakan Lebaran kali ini kamu patut coba bikin gulai telur. Cara memasak gulai telur bisa kamu ikuti seperti resep di atas. Selamat mencoba!

Baca Juga: Resep Gulai Salai Patin Khas Riau, Kuliner Masyarakat Melayu 

Amir Rosadi Photo Verified Writer Amir Rosadi

it's never too late to start something positive

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya