TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Signature Chocolate Starbucks, Seenak Beli Langsung!

Gak perlu beli lagi, deh

ilustrasi ice chocolate (instagram.com/rippleswinery)

Bersantai di rumah saat hari libur memang menjadi dambaan semua orang. Apalagi jika bersantai sampai ditemani segelas minuman cokelat. Dijamin akan semakin rileks. Kalau kamu sedang mencari menu minuman cokelat sebagai teman bersantai, berikut ini ada resep signature chocolate Starbucks yang dapat kalian buat di rumah. Bahan yang diperlukan sangat gampang dan mudah ditemukan, lho! Yuk, segera praktikkan!

Bahan Signature Chocolate Starbucks

ilustrasi coklat (unsplash.com/Anastasia Eremina)
  1. 1 sdt coklat bubuk 
  2. 1 sdt gula pasir 
  3. 4 sdm air panas
  4. 1 sdt sirup vanilla 
  5. 120 ml susu cair

Cara Membuat

ilustrasi orang membuat minuman (unsplash.com/Wherda Arsianto)
  1. Masukkan coklat bubuk dan gula pasir ke dalam gelas. 
  2. Tambahkan air panas dan aduk hingga tercampur rata dan coklat larut. 
  3. Beri tambahan sirup vanila lalu aduk lagi. Sisihkan.
  4. Tuang susu cair pada panci kecil lalu panaskan. Frothing susu hingga menghasilkan busa. 
  5. Tuang susu ke dalam gelas berisi coklat. 
  6. Masukkan busa di atasnya. 
  7. Signature chocolate Strabucks siap dihidangkan. 

Baca Juga: Resep Teh Talua, Minuman Legendaris dari Sumatra Barat

Verified Writer

Alvina Putri Rahmanita

Hello:)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya