TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Variasi Dessert Trifle untuk Ide Kudapan Perayaan Hari Ulang Tahun

#ANGPOIN Sensasi legit trifle yang dijamin meleleh di lidah

www.foodnetwork.com

Trifle merupakan dessert legit yang cara penyajiannya menggunakan wadah bundar lalu terdiri dari buah-buahan, sponge cake, krim, dan selai yang dilapiskan satu persatu. Selain bahan-bahan yang disebutkan, lapisan trifle bisa kamu kreasikan dengan biskuit, umbi-umbian, atau lelehan cokelat.

Tampilan trifle yang menarik hati sehingga membuat siapa saja penasaran dengan cita rasanya, bisa kamu jadikan kudapan saat merayakan hari ulang tahun. Tertarik 'kan, menghidangkan kelegitan trifle sebagai kudapan istimewa di hari ulang tahun?

Nah, berikut ada lima variasi dessert trifle yang bisa kamu jadikan ide kudapan saat merayakan hari ulang tahun dengan orang-orang terkasih. Yuk, simak!

1. Strawberry banana trifle

www.tasteofhome.com

Bahan-bahan yang perlu kamu siapkan saat mengolah strawberry banana trifle yaitu irisan pisang, irisan stroberi, potongan dadu sponge cake dan whipping cream. Lalu siapkan juga puding lemon dan gelatin stroberi sebagai perekat diantara list bahan-bahan yang sudah disebutkan.

Untuk membuat puding lemon, campurkan bubuk puding instan, gula pasir, tepung jagung, jus lemon, dan susu di atas api kecil hingga mendidih. Lalu untuk gelatin stroberi, campurkan bubuk gelatin stroberi dengan air dan gula pasir.

Selanjutnya mulai melapiskan bahan-bahan strawberry banana trifle satu persatu. Nikmati kelegitan dari kreasi trifle satu ini bersama orang-orang terkasihmu disaat merayakan hari ulang tahun, selamat mencoba!

Baca Juga: 5 Varian Roti Manis dari Belanda yang Cocok Dijadikan Teman Minum Teh

2. Black forest trifle

www.chatelaine.com

Menyajikan kelegitan black forest trifle sebagai kudapan perayaan hari ulang tahun adalah pilihan yang tepat untuk memanjakan lidah orang-orang terkasihmu. Langkah pertama membuat trifle satu ini yaitu campurkan gula pasir dengan buah ceri dan jus ceri di atas api kecil.

Larutkan tepung jagung dengan air lalu tuang ke dalam campuran ceri, aduk perlahan hingga mengental dan tuang di wadah. Lapiskan cookies cokelat dan tuang campuran lelehan dark chocolate dengan custard di atasnya.

Lapiskan kembali cookies rasa cokelat dan diakhiri dengan whipping cream dan parutan cokelat batang. Selamat mencoba!

3. Carrot cake trifle

www.kraftwhatscooking.ca

Cake wortel yang diolah dari campuran tepung terigu, butter, parutan wortel, brown sugar, baking powder, baking soda, telur, dan vanilla essense bisa kamu kreasikan menjadi trifle yang lezat. Pertama, potong cake wortel berbentuk dadu lalu susun didalam wadah bundar.

Kemudian campurkan cream cheese dengan susu, bubuk puding rasa vanila, dan gula pasir lalu lapiskan di atas susunan cake wortel. Taburkan cincangan kacang kenari dan susun kembali cake wortel.

Untuk sentuhan terakhir, beri whipping cream dan taburkan kacang kenari bersama lelehan karamel.

4. Pumpkin caramel trifle

www.foodnetwork.com

Pumpkin caramel trifle memiliki cita rasa yang dijamin buat siapa saja tak ingin berhenti menyantapnya, cocok kamu jadikan kudapan perayaan hari ulang tahun. Kamu perlu membuat cake labu kuning terlebih dahulu yang terdiri dari campuran tepung terigu, bubuk kayu manis, brown sugar, butter, baking soda, baking powder, vanilla essense, dan telur.

Setelah itu buat lapisan trifle lainnya dari campuran cream cheese, bubuk puding instan, gula pasir, telur, dan susu. Lalu tuang di atas susunan cake labu kuning disusul dengan whipping cream, lelehan karamel, dan kacang pecan.

Ulangi melapiskan bahan-bahan tersebut sebanyak dua kali dan pumpkin caramel trifle siap kamu nikmati kelegitannya bersama orang-orang terkasihmu.

Baca Juga: 5 Kreasi Olahan Kue Jahe untuk Inspirasi Dessert Menggugah Selera

Verified Writer

Mayang Arin Pratitis

Instagram: @mayang.ariin

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya