TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Bolu Apel Tanpa Mixer dan Oven, Cocok buat Anak Kosan

Upgrade skill masak darurat jadi lebih fancy

pinterest.com/KitchenFun3Sons

Membuat bolu kukus tak melulu sulit dan ribet. Kamu juga bisa membuatnya dengan alat-alat dan bahan sederhana. Apalagi buat anak kos dengan keterbatasan alat dapur.

Dengan resep berikut, kamu bisa membuat bolu apel menggunakan rice cooker, tanpa oven dan mixer. Gak percaya? Simak resep dan cara membuat bolu apel berikut ini!

1. Bahan-bahan yang diperlukan

strawberryplum.com
  • 2 buah apel berukuran kecil
  • 1 pack tepung pancake mix
  • 150 ml susu cair
  • 3 sdm gula pasir (untuk apel)
  • 1 sdt gula pasir (untuk kue)
  • 1 sdt mentega
  • Kayu manis bubuk secukupnya
  • Ekstrak vanila 

2. Potong-potong apel dan masak hingga matang

depositphotos.com

Potong-potong apel jadi bentuk kotak-kotak kecil. Kemudian, masukkan ke dalam panci. Tambahkan gula dan air sedikit, kemudian panaskan. Setelah mendidih dan empuk, angkat dan sisihkan. 

Baca Juga: Resep Kue Kering Keju ala Yummy, Cocok buat Camilan Keluarga di Rumah

3. Lelehkan mentega dan oleskan ke dalam rice cooker

fussfreecooking.com

Lelehkan satu sendok teh mentega dan satu sendok teh gula. Oleskan lelehan mentega ke dalam rice cooker, supaya kuenya gak menempel. 

4. Buat adonan pancake dan campurkan dengan apel

crateandbarrel.com

Siapkan mangkuk dan masukkan adonan pancake, susu, dan telur. Setelah itu, campurkan dengan apel yang sudah dimasak. 

5. Masukkan ke dalam rice cooker dan masak hingga matang

kitchenstories.com

Masukkan adonan ke dalam rice cooker sambil diaduk-aduk. Klik tombol masak dan sesekali tusuk pakai lidi untuk mengecek sudah matang atau belum. 

Baca Juga: Resep Cumi Cabai Hijau ala Rumahan, Anak Kosan Bisa Bikin Nih!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya