TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Bakwan Teri Medan untuk Camilan Pagi atau Sore Hari

Dimakan dalam keadaan hangat akan lebih nikmat

Ilustrasi bakwan teri medan (instagram.com/herlin.lay)

Camilan berbahan dasar tepung terigu ini bisa dibuat dengan berbagai variasi dan semuanya disukai banyak orang. Ada bakwan sayur, bakwan jamur, bakwan tahu, bakwan udang, hingga bakwan mi.

Selain itu, ada satu jenis bakwan yang masih jarang dibuat orang, yakni bakwan teri medan. Sudah bisa ditebak bahannya apa, kan? Yup, teri medan atau tak jarang disebut sebagai teri nasi.

Biar gak penasaran, berikut resep bakwan teri medan yang cocok untuk dijadikan camilan pendamping minum teh pada pagi atau sore hari. Simak sampai habis, ya!

Bahan Bakwan Teri Medan

Ilustrasi teri medan (instagram.com/khas_medan_)
  1. 100 gram teri medan asin
  2. 250 gram tepung terigu
  3. 75 gram tepung beras
  4. 1 butir telur ayam
  5. 4 batang daun seledri, iris tipis
  6. 3 batang daun bawang, iris tipis
  7. 10 siung bawang merah, haluskan
  8. 5 siung bawang putih, haluskan
  9. 1 sendok teh ketumbar bubuk
  10. 1 butir telur ayam
  11. garam secukupnya
  12. lada bubuk secukupnya
  13. kaldu bubuk secukupnya
  14. air es secukupnya
  15. minyak goreng secukupnya

Baca Juga: Resep Orek Tempe Teri Pedas yang Sederhana, tapi Nikmat Tiada Tara

Cara Membuat

  1. Rendam teri medan dengan air panas secukupnya selama 15-20 menit. Tiriskan.
  2. Siapkan baskom wadah ukuran besar untuk mencampur adonan. Masukkan semua bahan, kecuali air dan minyak goreng ke dalamnya. Aduk sebentar dengan tangan.
  3. Tuang air es sedikit demi sedikit hingga konsistensinya kental (jangan encer).
  4. Panaskan minyak goreng agak banyak. Ambil satu sendok teh adonan dan goreng sampai matang, kemudian koreksi rasanya. Jika sudah pas, kamu bisa langsung menggoreng bakwan dengan takaran satu sendok sayur.
  5. Goreng adonan bakwan dengan api sedang cenderung kecil sampai kecokelatan dan garing. Angkat dan tiriskan dengan tisu dapur atau tisu pengesat.
  6. Ulangi sampai semua adonan bakwan habis digoreng.
  7. Bakwan teri medan siap disajikan untuk camilan pendamping minum teh sore hari.

Baca Juga: Resep Sambal Goreng Teri Kering untuk Stok Lauk Sahur Anak Kos

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya