Resep Sambal Goreng Teri Kering untuk Stok Lauk Sahur Anak Kos
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Ada banyak lauk khas Nusantara yang bisa dijadiin stok selama bulan puasa. Salah satunya sambal goreng teri kering.
Sambal goreng teri kering cocok banget jadi stok lauk, terutama bagi anak kos saat sahur, karena bisa tahan lama hingga satu bulan. Tinggal disantap pakai nasi hangat sudah enak banget.
Membuatnya pun gak begitu sulit. Yuk, intip resep sambal goreng teri kering berikut ini! Makan sahur jadi lebih semangat!
Baca Juga: Resep Membuat Oseng Teri Pete yang Pedas, Dijamin Kalap!
Bahan-bahan dan cara membuatnya
Durasi memasak: 45 menit.
Porsi: 10 porsi.
Editor’s picks
Bahan utama:
- 100 gram teri medan (bilas dengan air mengalir, lalu tiriskan)
- 100 gram kacang tanah
- 2 lembar daun jeruk (robek-robek)
- 2 lembar daun salam
- 3 cm lengkuas (geprek)
- 1 sdm air asam jawa
- 1/2 sdt gula pasir
- 1 sdt garam
- minyak goreng secukupnya
Bahan bumbu halus:
- 12 buah cabai merah keriting
- 4 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
Cara membuat:
- Haluskan semua bahan bumbu halus menggunakan blender atau diulek. Sisihkan.
- Panaskan minyak goreng secukupnya, lalu goreng ikan teri hingga matang berwarna kecoklatan dan renyah. Sisihkan sejenak.
- Dengan minyak yang sama, goreng kacang tanah hingga matang.
- Panaskan kembali sedikit minyak goreng, lalu tumis bumbu halus bersama dengan daun salam, daun jeruk, dan lengkuas. Aduk hingga harum.
- Masukkan gula, garam, dan air asam, lalu masak hingga sambal benar-benar matang. Sesuaikan rasanya, lalu matikan api.
- Masukkan kacang tanah dan teri yang tadi sudah digoreng. Aduk rata hingga semua terbalut sambal.
- Biarkan dingin, lalu simpan sambal goreng teri kering dalam wadah kedap udara agar tetap renyah dan tahan lama.
Nah, itu tadi resep sambal goreng teri kering yang praktis banget untuk menu sahur. Bisa untuk menu buka puasa juga, kok. Selamat mencoba!
Baca Juga: Resep Teri Goreng Bumbu Bawang untuk Stok Lauk Praktis, Rasanya Gurih