TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tips Membuat Menbosha, Camilan Enak dari Roti dan Udang

Rasanya jadi semakin juara

Olahan menbosha (pixabay.com/ally j)

Menbosha merupakan salah satu makanan yang populer belakangan ini. Hidangan tersebut cukup terkenal di Asia, karena memadukan roti tawar dan isian berupa daging udang cincang yang memberi rasa gurih. Hidangan ini cocok disantap sebagai camilan untuk teman santai bersama keluarga maupun teman.

Proses pembuatan menbosha cenderung sederhana. Namun, jika kamu menerapkan tips tambahan, maka hasil dari gorengan ini akan menjadi lebih menggugah selera. Perhatikan lima tips membuat menbosha yang tertera pada informasi berikut ini, deh!

Baca Juga: 5 Penyebab Perbedaan Tekstur antara Roti Tawar dan Roti Manis

1. Gunakan roti tawar tanpa kulit

Roti tawar (pixabay.com/Sornram Srithong)

Roti tawar salah satu bahan utama membuat menbosha. Idealnya, roti yang digunakan dalam hidangan ini ialah roti tanpa kulit, supaya menbosha jadi lebih merata dan penampilannya semakin bagus. Namun, jika tidak memiliki roti tanpa kulit, maka bagian sisi kecokelatannya bisa dipotong terpisah.

Bagian putih tersebut bisa dijadikan bahan utama pembuatan menbosha supaya penampilannya jadi lebih maksimal dan merata. Sementara pinggirannya tidak perlu dibuang, karena kamu bisa membuatnya menjadi crouton, olahan roti panggang yang renyah untuk teman ngemil.

2. Cara menghaluskan udang

Udang segar (pixabay.com/Robert Owen-Wahl)

Salah satu kunci yang perlu kamu perhatikan ketika membuat menbosha ialah isiannya. Udang menjadi filling utama dari menbosha, sehingga perlu mendapatkan tekstur yang halus supaya perpaduan antara roti dan isi jadi lebih seimbang ketika digigit.

Tips menghaluskan udang untuk isian menbosha bisa dilakukan dengan dua cara. Pertama, gunakan food processor atau alat otomatis penghancur lainnya untuk membuat daging jadi lebih mudah halus tanpa mengeluarkan banyak tenaga. Kedua, manfaatkan pisau untuk memipihkan udang, lalu potong-potong dengan cara dicincang halus supaya udang jadi lebih mudah ketika diolah sebagai isian menbosha.

Baca Juga: 5 Gorengan Khas Jepang yang Sering Dijadikan Topping Ramen

3. Tambahkan bahan pengikat

Ilustrasi tepung tapioka (unsplash.com/victoria.)

Jangan lupa untuk menambahkan bahan pengikat terhadap adonan isi dari menbosha. Bahan pengikat berfungsi supaya adonan tidak mudah tercecer atau lepas ketika digoreng.

Bahan pengikat yang digunakan dalam adonan isian menbosha terdiri dari tepung tapioka atau bisa juga diganti tepung maizena. Kemudian, kamu juga bisa memasukkan putih telur supaya adonan filling benar-benar set saat digoreng.

4. Pastikan minyak cukup untuk menggoreng deep-frying

ilustrasi metode deep fry (pixabay.com/Alexander Fox | PlaNet Fox)

Untuk memasak gorengan satu ini, pastikan minyak yang kamu gunakan cukup untuk menggoreng dengan teknik deep-frying. Sebab, jika tidak cukup untuk deep-frying, khawatir tidak bisa matang sampai ke dalam isian.

Penting juga menggunakan wajan dengan ukuran yang sesuai supaya sajian ini bisa terendam dengan baik. Jika memakai wajan ukuran kecil, hindari memasukkan terlalu banyak adonan ke dalamnya karena bisa menurunkan suhu minyak secara tiba-tiba.

Baca Juga: 5 Trik Memotong Roti Tawar Utuh agar Tidak Meleyot

Verified Writer

Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya