TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Ide Masakan Berbahan Kacang Tolo, dari Camilan hingga Sajian Utama

Lezatnya bikin gak berhenti ngunyah

Masakan berbahan kacang tolo (instagram.com/ika_puti)

Berbentuk seperti kacang hijau, tapi ukurannya lebih besar, kacang tolo menjadi salah satu jenis kacang-kacangan paling populer di Indonesia. Selain kaya protein, kacang tolo juga tinggi serat yang membuatnya baik bagi tubuh, terutama untuk kesehatan jantung dan menurunkan berat badan.

Untuk menikmati kacang tolo, kamu gak perlu "mati gaya" dan takut bosan. Sebab, banyak sekali kreasi kacang tolo yang nikmat. Bisa dimasak sebagai menu utama maupun camilan gurih.

Yuk, intip lima ide masakan berbahan kacang tolo berikut untuk menu keluarga di rumah! Dijamin bikin ketagihan, deh!

1. Sambal krecek kacang tolo

Sambal krecek kacang tolo (instagram.com/resepnoonameda)

Bahan-bahan:

  • 50 gram kerupuk kulit, rendam selama 10-15 menit, tiriskan
  • 30 gram kacang tolo, rendam selama 3 jam, lalu rebus hingga matang
  • 1/2 papan tempe, potong dadu
  • 1 papan petai, kupas dan belah dua
  • 65 ml santan instan
  • air secukupnya
  • minyak goreng secukupnya

Bumbu halus:

  • 11 siung bawang merah
  • 7 siung bawang putih
  • 10 cabai merah keriting
  • 1/4 papan tempe semangit
  • 1 sdm udang rebon

Bumbu lainnya:

  • 3 lembar daun salam
  • 4 cm lengkuas, geprek
  • 3 daun jeruk
  • gula dan garam secukupnya
  • kaldu bubuk secukupnya

Cara membuat:

  1. Panaskan minyak goreng, lalu tumis bumbu halus hingga wangi dan layu. Masukkan daun salam, daun jeruk, dan lengkuas. Aduk sampai harum.
  2. Tambahkan potongan tempe dan air secukupnya. Masak tempe sampai agak matang.
  3. Masukkan kerupuk kulit, kacang tolo, dan petai. Aduk sampai rata.
  4. Tuang santan, aduk-aduk kembali. Beri gula pasir, garam, dan kaldu bubuk. Aduk kembali dan tunggu mendidih.
  5. Koreksi rasanya, lalu sajikan sambal krecek kacang tolo.

2. Kacang tolo pedas manis

Adonan kacang tolo pedas manis (youtube.com/Ceceromed Kitchen)

Bahan-bahan:

  • 1/2 kilogram kacang tolo
  • 50 gram gula pasir
  • 200 gram gula aren
  • 6 siung bawang putih
  • 10 buah cabai merah keriting
  • 10 buah cabai rawit
  • 1 sdt terasi matang
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt kaldu jamur
  • 100 ml air asam jawa

Cara membuat:

  1. Cuci bersih kacang tolo, lalu rendam selama tiga jam. Kemudian, rebus selama 15 menit.
  2. Panaskan minyak, goreng bawang putih sampai kering. Angkat dan sisihkan.
  3. Gunakan minyak yang sama untuk menggoreng kacang tolo. Goreng sambil diaduk sampai matang. Angkat.
  4. Haluskan gula aren, gula pasir, cabai merah keriting, cabai rawit, terasi matang, garam, kaldu jamur, dan air asam jawa.
  5. Siapkan wajan, lalu masak bumbu pedas manis. Aduk-aduk menggunakan api sedang sampai mengental.
  6. Masukkan kacang tolo goreng. Aduk lagi sampai teksturnya lengket.
  7. Setelah matang, matikan api dan tunggu sampai adonan tidak terlalu panas.
  8. Bentuk adonan dengan cetakan atau bentuk kecil-kecil sesuai selera. Diamkan hingga adonan yang telah terbentuk mengeras.
  9. Camilan kacang tolo pedas manis siap disantap.

Baca Juga: 5 Makanan di Indonesia yang Memiliki Isi Kacang Hijau, Manisnya Nagih!

3. Lodeh kacang tolo

Lodeh kacang tolo (instagram.com/mak_ww.anti)

Bahan-bahan:

  • 100 gram kacang tolo, rendam dan rebus sampai empuk
  • 10 butir telur puyuh rebus
  • 1 buah labu siam, potong dadu
  • 3 buah tahu, potong dadu, goreng
  • 1 ibu jari lengkuas, geprek
  • 3 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk
  • 2 buah cabai hijau besar, iris miring
  • 1 bungkus santan instan
  • 2 sdm minyak
  • gula pasir dan garam secukupnya
  • kaldu jamur secukupnya

Bumbu halus:

  • 7 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 2 buah cabai merah keriting
  • 5 butir kemiri, sangrai
  • 1 sdt ketumbar
  • 1 sdt ebi

Cara memasak:

  1. Panaskan minyak, lalu tumis bumbu halus sampai tercium aroma wangi.
  2. Masukkan lengkuas, daun salam, dan daun jeruk. Aduk hingga terlihat layu, lalu tuang air secukupnya. Masak sampai mendidih.
  3. Tambahkan labu siam, kacang tolo, telur puyuh, dan tahu. Aduk-aduk dan masak sampai labu siam empuk.
  4. Tuang santan, gula pasir, garam, kaldu bubuk, dan irisan cabai hijau. Aduk sampai mendidih.
  5. Jangan lupa koreksi rasanya. Matikan api dan sayur lodeh kacang tolo siap disajikan.

4. Lento kacang tolo

Lento kacang tolo (instagram.com/ikeoctamila)

Bahan-bahan:

  • 250 gram kacang tolo
  • 250 gram singkong, parut
  • 1/4 bagian kelapa parut
  • 2 sdm tepung tapioka
  • 8 lembar daun jeruk purut, iris tipis
  • 1 sdm gula pasir
  • 1/2 sdm garam
  • 1 sdt kaldu jamur

Bumbu halus:

  • 10 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 3 buah kencur
  • 2 sdt ketumbar bubuk
  • 1 sdt jinten bubuk

Cara membuat:

  1. Cuci kacang tolo sampai bersih. Rendam selama semalam, lalu tiriskan.
  2. Setelah itu, hancurkan kacang tolo sampai agak halus.
  3. Tuang bumbu halus dalam wadah, lalu tambahkan gula, garam, dan kaldu jamur. Campur sampai merata.
  4. Masukkan kacang tolo, singkong parut, kelapa parut, dan tepung tapioka. Aduk-aduk sampai semua tercampur rata.
  5. Tambahkan irisan daun jeruk purut. Campur kembali. Koreksi rasa sebelum digoreng.
  6. Bentuk adonan lonjong panjang sampai adonan habis. Goreng di dalam wajan berisi minyak panas sampai matang.
  7. Jika sudah, angkat dan tiriskan. Lento kacang tolo siap disantap.

Baca Juga: Enak, 9 Makanan dan Minuman Khas Korea Ini Terbuat dari Kacang Hijau!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya