TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Auto Nambah Nasi, Ini Resep Ayam Suwir yang Pedas nan Nagih

Nikmati sensasi makan dengan lauk ayam suwir!

Ayam suwir (instagram.com/odetskitchen)

Ayam bisa diolah menjadi berbagai hidangan termasuk ayam suwir. Ayam yang disuwir menjadi bagian-bagian kecil ini kerap jadi lauk pilihan favorit. Rasanya yang gurih bisa bikin para penggemarnya begitu menyukainya.

Buat pencinta pedas, tentu saja ada yang kurang jika ayam suwir tanpa diberikan tambahan cabai alias ayam suwir pedas. Jika kamu penggemar ayam suwir pedas dan ingin membuatnya sendiri, simak resepnya di bawah.

1. Siapkan bahan yang diperlukan

ilustrasi bahan yang diperlukan (pexels.com/JÉSHOOTS)

Pastikan siapkan dulu bahan-bahannnya, ya!

Bahan:

  • 3 potong dada ayam besar;
  • 1 sendok teh kaldu ayam;
  • Merica secukupnya;
  • 6 siung bawang merah ;
  • 5 siung bawang putih
  • Cabai secukupnya;
  • 2 buah tomat ;
  • 2 batang serai;
  • 1 ruas jari lengkuas;
  • 3 lembar daun jeruk;
  • 1 sendok teh garam;
  • 1/2 sendok teh gula merah halus;
  • 1 sendok teh air perasan lemon ;
  • 1 gelas santan.

Baca Juga: 9 Kuliner Lokal yang Makin Nikmat Ditambah Ayam Suwir, Rasanya Juara!

2. Rebus ayam terlebih dahulu

ilustrasi merebus bahan (pexels.com/cottonbro)

Iris dada ayam sesuai selera. Sementara itu, masaklah air hingga mendidih. Jika sudah mendidih, masukkan irisan daging beserta 1/2 sendok teh kaldu ayam dan merica secukupnya. Masaklah hingga daging mengambang. Jika sudah mengambang, tinggal angkat dan tiriskan. Air rebusannya jangan dibuang, ya!

3. Suwirlah ayam sesuai selera dan haluskan bumbu

ilustrasi bumbu halus (pexels.com/Karolina Grabowska)

Selanjutnya suwir ayam sesuai selera. Haluskan bawang merah, bawang putih, cabai, dan laos menggunakan blender. Sementara itu, irislah tomat dan daun jeruk sesuai selera. Jangan lupa geprek serainya, ya! 

4. Saatnya memasak ayam suwir, nih!

ilustrasi memasak (pexels.com/Clem Onojeghuo)

Tumislah bumbu halus tadi hingga wangi. Jika sudah wangi, masukkan air kaldu bekas rebusan ayam secukupnya. Tambahkan sisa bumbu dan bahan lainnya termasuk ayam suwir. Masaklah hingga bumbu meresap dan tercampur rata, ya!

Baca Juga: Resep Ayam Suwir Kemangi, Aromanya Bikin Nafsu Makan Meningkat 

Verified Writer

Lena Latipah

Abi mah jalmi biasa//Follow me on instagram : lena_latipah17

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya