TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Tumis Cakalang Suwir Daun Jeruk, Gurih dan Pedasnya Bikin Nagih!

Cocok untuk dijadikan menu pendamping nasi putih

cakalang suwir bumbu manado (instagram.com/kulinerio)

Salah satu jenis ikan yang paling sering dijumpai di pasar adalah ikan cakalang. Ikan yang mirip tuna ini memiliki rasa gurih dan nikmat apabila sudah diolah. Tidak heran jika cakalang mempunyai banyak sekali penggemar karena dapat diolah menjadi berbagai aneka hidangan yang lezat.

Ikan cakalang dapat diolah dengan berbagai cara pengolahan, salah satunya adalah dengan cara disuwir. Tekstur daging dari ikan cakalang yang pekat dan tebal namun padat ini sangat cocok untuk diolah dengan cara disuwir-suwir.

Terdapat banyak menu olahan ikan cakalang yang bisa coba kalian buat, seperti resep tumis cakalang suwir daun jeruk di bawah ini. Cara masaknya tidak ribet dan bahan-bahannya pun mudah untuk didapatkan.

Biar tidak semakin penasaran, langsung saja simak resep cakalang suwir daun jeruk  di bawah ini.

1. Bahan-bahan yang diperlukan

ilustrasi ikan cakalang segar (pixabay.com/27707)

Bahan-bahan:

3 ekor ikan cakalang ukuran sedang
5 lembar daun jeruk, iris-iris
1 buah bawang bombay, iris-iris
1 buah jeruk nipis, ambil airnya
Lada bubuk secukupnya
Garam secukupnya
Gula pasir secukupnya
Minyak goreng secukupnya

Bumbu halus:

6 siung bawang merah
2 siung bawang putih
12 buah cabai rawit merah
1 buah tomat merah besar

Baca Juga: 10 Olahan Ikan Cakalang Paling Enak, yang Mana Favoritmu?

2. Bersihkan dan marinasi ikan cakalang

Ilustrasi memotong ikan (pixabay.com/ubert)

Pertama-tama ambil ikan cakalang lalu bersihkan hingga benar-benar bersih. Jangan lupa untuk membuang bagian isi perut, kepala, dan ekornya. Kemudian cuci ikan yang sudah dibersihkan tadi dengan menggunakan air hingga ikan benar-benar bersih.

Pindahkan ikan ke dalam wadah yang sudah disiapkan dan beri perasan air jeruk nipis, garam, dan lada bubuk secukupnya. Diamkan ikan selama kurang lebih 15 - 20 menit agar bumbunya meresap dan untuk menghilangkan bau amis pada ikan.

3. Haluskan bumbu

Ilustrasi menggiling bumbu (instagram.com/buydig)

Sementara menunggu ikan yang sedang dimarinasi, kita bisa langsung menyiapkan bumbu halusnya. Ambil cabai rawit merah, bawang putih, bawang merah, dan tomat lalu masukkan ke dalam ulekan dan ulek hingga bumbu menjadi halus.

Kalian juga bisa menggunakan blender atau food processor untuk menghaluskan bumbu agar lebih mudah dan cepat. Jika kalian menggunakan blender atau food processor jangan lupa untuk menambahkan sedikit minyak agar bumbu lebih mudah dihancurkan.

Setelah itu panaskan minyak goreng secukupnya di atas wajan. Saat minyaknya panas, langsung masukkan ikan yang sudah dimarinasi tadi lalu goreng ikan dengan api sedang cenderung kecil selama kurang lebih 8 menit.

Pastikan ikan jangan terlalu kering agar masih terasa teksturnya ketika dimakan nanti. Angkat dan diamkan hingga dingin lalu suwir-suwir ikan sesuai selera.

4. Tumis ikan suwir hingga bumbu meresap sempurna

ilustrasi menumis (pixabay.com/StockSnap)

Tuang minyak baru secukupnya di atas wajan. Setelah panas, langsung masukkan bumbu yang sudah dihaluskan tadi. Tumis hingga air di dalam bumbu halus mulai berkurang dan menyusut. Setelah itu masukkan daun jeruk dan bawang bombay yang sudah diiris-iris sambil terus diaduk-aduk agar bumbu tidak hangus.

Jika dirasa agak terlalu kering, kalian bisa tambahan sedikit air hangat ke dalam tumisan bumbu. Setelah bumbu mulai wangi lalu tambahkan sekitar 1/4 sdt lada bubuk, garam, dan gula pasir secukupnya sesuai selera. Kemudian masukkan ikan yg sudah disuwir-suwir, lalu aduk terus hingga semua bumbu tercampur dengan sempurna.

Baca Juga: 5 Resep Olahan Ikan Kerapu dengan Kuah Segar, Bikin Air Liur Menetes

Verified Writer

Max Thobias

Cooking, writing and exercising... Do your part and all you can, and let God do his part and finish it

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya