TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Bolu Madu Sarang Semut Tanpa Oven, Dijamin Auto Laris Manis!

#IDNTimesFood Rasa legitnya menggigit!

instagram.com/dinarkitc

Bolu sarang semut atau bolu karamel selalu menjadi salah satu jenis bolu favorit semua kalangan. Rasanya yang manis dan teksturnya yang 'bersarang' ini memang menarik perhatian. Lembut dan sedikit kenyal, tak heran jika jenis bolu ini menjadi kesukaan banyak orang.

Pada resep kali ini, kita akan menambahkan bahan lainnya pada bolu, yakni madu murni. Penasaran dengan resep dan langkah-langkahnya? Kalau begitu simak dengan baik di bawah ini, ya.

1. Siapkan bahan-bahan

pexels.com/Pixabay

Bahan:

  • 5 butir telur
  • 100 ml madu
  • 150 gram tepung terigu
  • 150 gram tepung tapioka
  • 180 ml susu kental manis
  • 200 gram butter
  • 400 gram gula pasir
  • ½ sdt baking powder
  • ½ sdt baking soda
  • 500 ml air panas

2. Buat karamel terlebih dahulu

pexels.com/Angele J

Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah membuat karamelnya terlebih dahulu. Caranya, panaskan gula pasir pada wajan panas berapi kecil. Tambahkan beberapa sendok air jika dirasa gula sulit mencair lalu biarkan sampai berkaramel.

Nah, setelah gula berkaramel, tuangkan air panas sedikit demi sedikit sambil tetap diaduk sampai gula larut dan menyatu dengan air. Angkat lalu biarkan sampai dingin.

Baca Juga: Resep Bolu Kukus Mekar Cokelat Super Lembut, Lumernya Bikin Kalap

3. Campurkan bahan-bahan bolu

pexels.com/Taryn Elliott

Pada wadah berukuran sedang, ayak halus tepung terigu, tepung tapioka, baking powder, serta soda kue. Setelah itu campur dengan 5 butir telur dan 180 ml susu kental manis. Aduk dengan kecepatan sedang menggunakan whisk atau mixer secara merata.

Sementara itu lelehkan butter untuk digunakan sebagai campuran adonan bolu. Gunakan api sedang saja, ya.

4. Tambahkan karamel ke dalam adonan bolu

pexels.com/Eva Elijas

Setelah karamel dingin, masukan karamel ke dalam adonan utama secara bertahap sambil tetap diaduk. Selang-seling proses ini sambil menuangkan madu setelah karamel. Lakukan secara berulang-ulang sampai karamel habis.

Selanjutnya, tambahkan lelehan butter lalu aduk kembali dengan spatula secara merata. Pastikan tidak ada bagian yang menggumpal, ya.

Baca Juga: Resep Bolu Kukus Pandan Mekar yang Cantik, Begini Cara Mudahnya! 

Verified Writer

Hello Me

Ain't your, their, her, his, or ours, but only mine

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya