TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Tips Memasak Daging Rendang, Dijamin Empuk dan Bumbunya Meresap

Pastikan kamu menggunakan bagian daging yang tepat

Daging rendang (instagram.com/nusantarakulinerid)

Rendang sempat dinobatkan sebagai salah satu makanan paling enak di dunia. Gak heran kalau banyak orang menggilai masakan khas Padang ini. Perpaduan empuk dan bumbu rendang yang meresap bikin kita susah berhenti makan, ya kan?

Namun, seringkali saat memasak rendang, dagingnya terasa keras dan bumbunya tak meresap. Untuk mencegah hal tersebut terulang kembali, cobalah beberapa tips memasak daging rendang berikut ini. Dijamin antigagal, deh!

1. Gunakan bagian daging sapi yang tepat, seperti paha bagian luar. Bagian tersebut cukup padat, sehingga tak mudah hancur saat dimasak

debragga.com

2. Potong daging sapi dengan ukuran cukup besar. Daging berukuran kecil akan hancur jika dimasak terlalu lama. Potonglah searah serat daging

smallfarms.net

3. Haluskan seluruh bumbu rendang dengan diulek, jangan diblender. Hal ini akan mengeluarkan aroma dan tekstur yang lebih sedap

harvesttotable.com

4. Pastikan kualitas dan takaran santan sudah sesuai. Santan sangat penting untuk memberikan rasa gurih yang khas pada bumbu

healthline.com

5. Goreng daging sapi dulu tanpa minyak di atas wajan antilengket. Ini bisa membuat tekstur daging lebih empuk dan gak gampang hancur

hellsfunnybelle.com

Baca Juga: 10 Tips Memasak Ikan biar Gak Amis, Baunya Jadi Lebih Sedap

6. Masaklah dengan api kecil. Memang bakal agak lama matangnya. Jika pakai api besar, dagingnya akan keras dan bumbunya tak meresap

tastingtable.com

7. Aduk daging rendang secukupnya saja supaya gak hancur. Aduk sesekali untuk memastikan seluruh bagian daging matang dengan baik

instagram.com/hana_kitchenn

8. Jika daging sudah empuk, tapi bumbunya belum kering, angkat dan pisahkan daging. Lanjutkan memasak bumbu hingga matang, ini dilakukan supaya daging tidak keras

instagram.com/fen.z

9. Hindari memasak terlalu lama, karena bisa membuat rasa daging ada sensasi pahit dan gosong. Jika sudah empuk, segera angkat ya!

instagram.com/dendengbalado.amak

Baca Juga: 10 Tips Memasak Sate Ayam biar Dagingnya Empuk dan Gak Amis

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya