TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Bahan Makanan yang Tahan Lama dan Gak Punya Tanggal Kedaluwarsa

Gak perlu khawatir meski tanggal kedaluwarsanya sudah lewat

unsplash.com/Heather Gill

Saat memilih bahan makanan, seringkali kita khawatir dengan tanggal kedaluwarsa. Uniknya, ada beberapa bahan makanan yang gak bakal busuk, meski telah lewat tanggal kedaluwarsanya.

Nah, kalau kamu ingin menyimpan bahan makanan yang tahan lama, cek dulu jenisnya. Misalnya seperti bahan makanan di bawah ini yang tidak memiliki kedaluwarsa.

1. Kecap asin yang disimpan dengan baik gak akan kedaluwarsa. Rasanya mungkin sedikit berubah, tetapi aman dikonsumsi

healthline.com

2. Beras putih memiliki umur simpan yang tak terbatas. Berbeda dengan beras merah yang minyaknya lebih tinggi, gak tahan lama

pixabay.com/Allybally4b

3. Gula yang terhindar dari udara lembap dan panas bisa tahan lama. Gak cuma gula biasa, tapi juga gula batu, gula merah, hingga gula halus

newfoodmagazine.com

4. Serupa dengan gula, semua jenis garam pun gak akan kedaluwarsa. Gak heran kalau garam sering digunakan untuk mengawetkan makanan

pexels.com/Artem Beliaikin

Baca Juga: 12 Bahan Makanan Khas Indonesia Ini Terkenal di Dunia, Suka yang Mana?

5. Tepung maizena yang disimpan di tempat kering gak bakal busuk. Kamu bisa menggunakannya berulang kali tanpa takut kedaluwarsa

alibaba.com

6. Berbagai jenis cuka seperti, cuka apel, putih, hingga balsamik bisa digunakan dalam waktu yang lama, tanpa takut kedaluwarsa

everydayhealth.com

7. Ekstrak vanila murni mengandung alkohol yang bikin tahan lama, asalkan disimpan dengan baik, jadi gak perlu takut kedaluwarsa

amazon.com

8. Sirup maple murni yang sudah dibuka, lalu disimpan di kulkas dijamin gak mudah rusak. Kalau belum dibuka, gak perlu didinginkan

freshfarmsusa.com

9. Kacang-kacangan kering yang disimpan dalam wadah rapat pun bisa tahan selamanya. Semakin tua kacang kering yang kamu simpan, maka proses memasaknya pun lebih lama

blog.myfitnesspal.com

Baca Juga: 10 Makanan Penambah Berat Badan yang Menyehatkan, Mana Favoritmu?

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya